Data dan Sumber Data Penelitian Fokus Penelitian

perencana, pelaksana pengumpulan data, analisis, penafsir data dan pada akhirnya menjadi pelapor dari semua penelitiannya. Ciri-ciri umum manusia sebagai instrumen mencakup segi responsif, dapat ,menyesuaikan diri, menekankan kebutuhan, mendasarkan diri atas pengetahuan, memproses dan mengikhtisarkan, serta memanfaatkan kesempatan mencari respon yang tidak lazim atau idiosinkratik Moleong, 2006: 168. Moleong 2006:172 berpendapat bahwa peneliti kualitatif akan senantiasa berhubungan dengan subjeknya. Oleh karena itu peneliti hendaknya memiliki sejumlah kualitas pribadi sebagai berikut: toleran, sabar, menunjukkan empati, menjadi pendengar yang baik, manusiawi, bersikap terbuka, jujur, objektif, penampilan menarik, mencintai pekerjaan wawancara, senang berbicara. Selain yang disebutkan diatas, ada beberapa hal lain yaitu tidak merasa cepat jenuh terhadap pekerjaan yang melembaga, dapat mengatasi tekanan batin karena tekanan batin yang ada di lapangan dan peneliti hendaknya memiliki pula perasaan ingin tahu terhadap segala sesuatu.

E. Data dan Sumber Data Penelitian

1. Data Data yang akan dikumpulkan melalui penelitian ini dapat dibedakan menjadi dua yaitu data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari informan dalam bentuk kata-kata dan ucapan lian dan observasi langsung dalam pembelajara yang berkaitan dengan pemanfaatan film dokumenter pada materi kedatangan VOC. Berkaitan dengan hal tersebut, informan dalam penelitian ini adalah guru-guru IPS Sejarah SMP Negeri 5 Magelang sert beberapa peserta didik. Data sekunder diperoleh dari dokumen yaitu perangkat pembelajaran Silabus dan RPP. 2. Sumber data a. Informan Informan adalah orang yang memiliki informasi tentang subyek yang diketahui olek peneliti. Informan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru-guru IPS Sejarah, serta beberapa siswa yang telah mendapat materi tentang kedatangan VOC yaitu kelas VIII. Data yang diperoleh kemudian dibandingkan untuk mengetahui tingkat kepercayaan validitas data yang diperoleh. b. Dokumen Dokumen merupakan sumber data untuk mengetahui informasi mengenai penggunaan film dokumenter sebagai sumber belajar dalam pembelajaran IPS Sejarah yang dilakukan oleh guru dan siswa. Dokumen yang digunakan meliputi program tahunan, program semester, silabus, rencana pelaksanaan pembelajaran RPP. c. Aktivitas Pembelajaran Aktivitas pembelajaran digunakan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran sejarah dengan memanfaatkan film dokumenter sebagai sumber belajar dan apresiasi peserta didik saat pembelajaran. Aktivitas pembelajaran yang diamati adalah aktivitas pembelajaran pada materi kedatangan VOC, sesuai dengan jadwal dan alokasi waktu yang ditetapkan sekolah.

F. Fokus Penelitian

Fokus penelitian menyatakan pokok persoalan apa yang menjadi pusat perhatian dalam penelitian. Pada dasarnya penentuan masalah dalam penelitian kualitatif bertumpu pada suatu fokus. Masalah adalah suatu keadaaan yang bersumber dari hubungan antara dua faktor atau lebih yag menghasilkan situasi yang menimbulkan tanda tanya dan dengan sendirinya memerlukan upaya untuk mencari suatu jawaban Moleong, 2011 : 93. Dalam penelitian ini yang menjadi fokus penelitian adalah : 1. Pemahaman guru dan siswa mengenai Film Dokumenter. 2. Penggunaan Film Dokumenter sebagai sumber belajar dalam proses pembelajaran IPS Sejarah di SMP Negeri 5 Magelang. 3. Efektifitas penggunaan Film Dokumenter sebagai sumber belajar dalam pembelajaran IPS Sejarah di SMP Negeri 5 Magelang.

G. Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

EFEKTIVITAS PEMANFAATAN SITUS PENINGGALAN SEJARAH DI MAGELANG SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH KELAS VII POKOK BAHASAN HINDHU BUDHA DI SMPN 3 MAGELANG DAN SMP TARAKANITA MAGELANG

0 14 232

STRATEGI GURU DALAM INTERNALISASI PENDIDIKAN KARAKTER PADA PEMBELAJARAN IPS SEJARAH MELALUI MEDIA FILM DOKUMENTER DI SMP NEGERI 2 BREBES TAHUN AJARAN 2012 2013

1 22 179

Penggunaan Buku Sekolah Elektronik (BSE) Sebagai Sumber Belajar dalam Proses Pembelajaran IPS Sejarah di SMP Negeri 1 Batang

0 19 133

Pemanfaatan Sumber Sumber Belajar dalam Proses Pembelajaran di SMP N 2 Lebaksiu Kabupaten Tegal

0 9 145

FOKUS PENELITIANPENGELOLAAN PEMBELAJARAN IPS DENGAN MEMANFAATKAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR DI SMP PENGELOLAAN PEMBELAJARAN IPS DENGAN MEMANFAATKAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR DI SMP NEGERI 4 AMPEL SATU ATAP BOYOLALI.

0 2 54

PENGGUNAAN MEDIA FILM DOKUMENTER UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MATERI PERISTIWA SEKITAR MEMPERTAHANKAN KEMERDEKAAN INDONESIA.

0 2 44

PENGARUH PENGGUNAAN FILM DOKUMENTER TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS-SEJARAH : Kuasi Eksperimen Terhadap Siswa Kelas V di SDN 1 Jayagiri Lembang.

2 8 49

PENGARUH PENGGUNAAN SUMBER PRIMER DALAM PEMBELAJARAN IPS/ SEJARAH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA.

2 3 52

Pemanfaatan Sumber-Sumber Belajar dalam Proses Pembelajaran di SMP N 2 Lebaksiu Kabupaten Tegal.

0 0 1

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA FILM SEBAGAI SUMBER BELAJAR IPS TERPADU TERHADAP HASIL BELAJAR IPS TERPADU KELAS VII MTS AL-FALAH MUNCAK Putut Wisnu Kurniawan STKIP PGRI Bandar Lampung ABSTRACT - View of Pengaruh Penggunaan Media Film Sebagai Sumber Belajar IPS

0 0 14