Pemesanan barang KESIMPULAN DAN SARAN

akan menyimpannya kedalam keranjang belanja, pesanan yang ada didalam keranjang belanja dapat diubah jumlah pembelianya dengan cara memasukan berapa jumlah barang yang akan dibeli kemudian refresh dan pelanggan juga dapat menghapus barang yang ada dikeranjang belanja. Pelanggan dapat memesan barang lebih dari satu barang dan minimal satu barang.

b. Pembayaran

Pembayaran dapat dilakukan pelanggan baik secara online maupun offline. Batas waktu pembayaran adalah 6 jam setelah pelanggan melakukan pemesanan. Apabila dalam waktu 6 jam pelanggan tidak melakukan pembayaran maka pemesanan barang akan dibatalkan dan pelanggan akan mendapat email bahwa barang yang dipesan telah dibatalkan.

c. Pengiriman

Pengiriman barang dilakukan setelah pelanggan sudah melakukan pembayaran. Barang yang dipesan akan dikirim sesuai dengan alamat pengiriman yang sudah dicantumkan oleh pelanggan pada waktu pemesanan setelah itu pelanggan akan mendapatkan email yang berupa informasi pengiriman barang yang berisi no resi pengiriman barang jika menggunakan pengiriman pos Indonesia, JNE, dan TIKI untuk mengetahui barang yang yang dipesan sudah sampai atau belum dengan menggunakan fasilitas tracking.

d. Penentuan barang promo

Penentuan barang promo dan aturannya adalah sebagai berikut : 1. Barang terlaris Barang terlaris ditentukan berdasarkan barang yang paling banyak dibeli dalam periode 1 bulan. Barang yang ditampilkan 5 barang terlaris 2. Barang terbaru Barang terbaru ditentukan berdasarkan barang yang terakhir kali dimasukan kedalam daftar barang dalam periode 1 bulan. Barang yang ditampilkan 3 barang. 3. Barang paling banyak dilihat Barang paling banyak dilihat ditentukan ketika konsumen melihat data barang yang paling banyak dilihat dalam 1 bulan. Barang yang ditampilkan 5 barang.

e. Retur

Pelanggan dapat melakukan retur jika barang yang dipesan sudah diterima oleh pelanggan. Pelanggan dapat melakukan retur dengan ketentuan sebagai berikut : a. Batas waktu retur yaitu selama 1 hari ketika barang telah diterima oleh pelanggan. Jika melebihi batas waktu yang di tentukan maka barang tidak dapat direturkan kecuali kebetulan hari libur, maka retur dilakukan pada jam operasional. b. Pelanggan akan mendapatkan email konfirmasi retur.