Keadaan Geografis Kota Kediri Kondisi Penduduk Kota Kediri

36

BAB 4. GAMBARAN UMUM DAERAH PENELITIAN

4.1 Keadaan Geografis Kota Kediri

Kota Kediri terletak di wilayah selatan bagian barat Jawa Timur. Topografi Kota Kediri memiliki ketinggian rata-rata 67 meter di atas permukaan laut dengan tingkat kemiringan 0 - 40. Kota Kediri secara administratif berada di tengah wilayah Kabupaten Kediri, sehingga batas wilayah secara keseluruhan yaitu kecamatan yang berada di Kabupaten Kediri sebagai berikut. Sebelah Utara : Kecamatan Gampengrejo Sebelah Timur : Kecamatan Wates dan Kecamatan Gurah Sebelah Selatan : Kecamatan Kandat dan Kecamatan Ngadiluwih Sebelah Barat : Kecamatan Grogol dan Kecamatan Semen Jumlah hari hujan pada tahun 2013 di Kota Kediri mencapai 114 hari. Curah hujan di Kota Kediri tahun 2013 mencapai 2.782 mm. Luas wilayah Kota Kediri mencapai 63,40 km 2 yang terbagi menjadi 3 kecamatan, yaitu Kecamatan Mojoroto, Kecamatan Kota dan Kecamatan Pesantren. Luas wilayah Kota Kediri berdasarkan kecamatan dapat dilihat pada Tabel 4.1. Tabel 4.1 Luas Wilayah Kota Kediri Berdasarkan Kecamatan Kecamatan Luas Wilayah km 2 Persentase terhadap Luas Kota Mojoroto 24,60 38,80 Kota 14,90 23,50 Pesantren 23,90 37,70 Total 63,40 100 ,00 Sumber: BPS Kota Kediri, 2014 Kota Kediri terbelah oleh Sungai Brantas sehingga menjadi dua wilayah, yaitu wilayah barat sungai dan timur sungai. Wilayah barat sungai secara keseluruhan merupakan wilayah Kecamatan Mojoroto dengan luas 24,60 km 2 yang merupakan kecamatan terluas dengan persentase 38,80 dari luas wilayah Kota Kediri. Wilayah Timur sungai terdiri ataas Kecamatan Kota dan Kecamatan Pesantren yang memiliki luas masing-masing 14,90 km 2 dan 23,90 km 2 . 36 37

4.2 Kondisi Penduduk Kota Kediri

Jumlah penduduk Kota Kediri hingga tahun 2013 yaitu sebanyak 267.310 jiwa. Berdasarkan data BPS Kota Kediri tahun 2013, nampak bahwa jumlah penduduk laki-laki di Kota Kediri lebih banyak dibandingkan jumlah penduduk perempuan. Rincian jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin dapat dilihat pada Tabel 4.2. Tabel 4.2 Kependudukan Kota Kediri Berdasarkan Jenis Kelamin No Uraian Keterangan Jiwa 1 Laki-laki 134.409 2 Perempuan 132.901 Jumlah 267.310 Sumber: BPS Kota Kediri, 2014 Tabel 4.2 di atas menunjukkan jumlah penduduk laki-laki di Kota Kediri yaitu sebanyak 134.409 jiwa, sedangkan jumlah penduduk perempuan yaitu sebanyak 132.901 jiwa. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa jumlah penduduk laki-laki di Kota Kediri lebih banyak dibandingkan jumlah penduduk perempuan dengan perbedaan sebanyak 1.508 jiwa.

4.3 Potensi Kota Kediri