Pengertian Sistem Data dan Informasi Sistem Informasi Pengertian Algoritma Hardware Perangkat Keras

BAB 2 TINJAUAN TEORITIS

2.1 Pengertian Sistem

Sistem berasal dari bahasa Yunani yaitu “Systema”, yang artinya sekumpulan objek yang bekerja bersama-sama menghasilkan metode, prosedur, teknik yang digabungkan dan diatur sedemikian rupa sehingga menjadi satu kesatuan yang berfungsi untuk mencapai suatu tujuan. Sebuah sistem berarti adanya ketentuan, adanya pengaturan dan adanya suatu tujuan. Ada beberapa elemen yang membentuk sebuah sistem, yaitu: a. Tujuan b. Masukan c. Proses d. Keluaran e. Mekanisme pengendalian dan umpan balik

2.2 Data dan Informasi

Data merupakan jamak dari bentuk tunggal atau data item,data merupakan informasi yang masih dalam bentuk mentah yang belum dapat diceritakan, sehingga perlu diolah lebih lanjut. Universitas Sumatera Utara Data dapat didefinisikan sebagai kenyataan yang digambarkan oleh nilai-nilai bilangan-bilangan, untaian karakter atau simbol-simbol yang membawa arti tertentu. Dan informasi adalah hasil dari pengolahan data dalam bentuk yang lebih berarti dan lebih berguna bagi penerimanya, yang digunakan sebagai alat bantu dalam pengambilan keputusan.

2.3 Sistem Informasi

Sistem Informasi adalah sekumpulan prosedur organisasi yang pada saat dilaksanakan akan memberikan informasi bagi pengambilan keputusan atau untuk mengendalikan organisasi.

2.4 Pengertian Algoritma

Algoritma adalah suatu cara untuk menganalisa urutan dan hubungan antara kegiatan yang akan ditempuh untuk memecahkan masalah.

2.5 Database Basis Data

Database merupakan komponen terpenting, karena sebagai tempat untuk menampung dan mengorganisasikan seluruh data yang ada dalam sistem, sehingga dapat dieksplorasi untuk menyusun informasi-informasi dalam berbagai bentuk. Database juga dikenal sebagai bankdata. Database merupakan himpunan kelompok data yang saling berkaitan. Data tersebut diorganisasikan sedemikian rupa agar tidak terjadi Universitas Sumatera Utara aplikasi yang tidak perlu, sehingga dapat diolah atau dieksplorasi secara cepat dan mudah untuk menghasilkan informasi.

2.5.1 Database Management System DBMS

Untuk mengolah dan mengorganisasikan database yang dibangun, dibutuhkan suatu sistem pengolahan database yang dikenal dengan Database Management Sistem DBMS dan bahasa database. DBMS merupakan software yang akan menentukan bagaimana data diorganisasikan, disimpan, diubah, diambil kembali, pengaturan mekanisme pengolahan data, mekanisme pemakaian data secara bersama, mekanisme pengolahan data dan dalam lingkungan multiuser. DBMS yang secara umum digunakan antara lain: dBase III+, dBase IV, FoxPro, MS-Access, dan lain sebagainya. DBMS juga merupakan antarmuka bagi pengguna dalam mengorganisasikan database yang disusunnya. Pemakai dapat berinteraksi dan mengeksplorasi database dengan mudah dan praktis dengan menggunakan perintah-perintah yang sederhana yang dibuat dalam bahasa. Dan bahasa tersebut dikenal dengan bahasa database, terdapat dua bahasa, yaitu Data Definition Language DDL dan Data Manipulation Language DML. DDL adalah bahasa yang digunakan untuk menentukan, mengubah dan menyimpan struktur file atau tabel baru, serta pembuatan indeks file tersebut. Dan hasil kompilasi dari DDL adalah berupa kamus data Data Dictionary. Universitas Sumatera Utara Sedangkan DML yaitu bahasa yang mempermudah pemakai untuk melakukan eksplorasi terhadap database yang telah dibangun.

2.6 Sekilas Tentang Komputer

Komputer berasal dari kata “to compute” yang artinya menghitung. Bila ditinjau dari asal kata, maka komputer adalah alat hitung atau mesin penghitung. Pengertian tersebut salah, karena komputer tidak sama dengan alat penghitung atau kalkulator, karena komputer bukanlah kalkulator. Menurut Darwin Sitompul, dalam bukunya yang berjudul Pengenalan Komputer dan dasar-dasar DOS, mengatakan bahwa “komputer adalah alat pengolah data yang bekerja secara elektronis dengan kecepatan dan ketelitian yang sangat tinggi dan dapat mengerjakan berbagai proses dengan keterlibatan manusia yang sangat minimum. Perkembangan teknologi dan ilmu komputer telah menghasilkan berbagai kemampuan yang ada pada komputer. Fungsi lain yang dapat dilakukan komputer antara lain adalah pengolahan data, manipulasi permainan, pengontrolan, komunikasi dan lainnya.

2.6.1 Prinsip Kerja Komputer

Untuk menghasilkan sebuah informasi tentunya harus ada data, namun data bukanlah merupakan informasi apabila belum diolah atau diproses. Prinsip kerja komputer berdasarkan pada hal tersebut, dikenallah konsep I-P-O Input-Proses-Output. Universitas Sumatera Utara a. Input merupakan proses pemasukan data. b. Data merupaka fakta yang tercatat. c. Sedangkan hasil dari proses berupa informasi sebagai output.

2.6.2 Bagian-Bagian Komputer

Bagian dasar komputer terdiri dari:

a. Hardware Perangkat Keras

Yang dimaksud dengan hardware perangkat keras adalah fisik atau mesin itu sendiri. Secara garis besar hardware dapat dibagi menjadi tiga bagian yaitu: 1. Input Unit Merupakan suatu bagian dari perangkat komputer yang digunakan untuk pemasukan data bagi komputer. Contoh beberapa unit yaitu Keyboard, Mouse, Disk Drive, Hard Disk, CD Room, Scanner. 2. Central Processing Unit Merupakan bagian dari mesin komputer yang dapat disebut sebagai otak dari komputer. Central Processing Unit terdiri dari 3 bagian yaitu: a. Control Section. b. Aritmetic Logical Unit c. Main Storage 3. Output Unit Universitas Sumatera Utara Merupakan suatu bagian dari perangkat komputer yang digunakan untuk pengeluaran hasil komputer. Contoh dari beberapa Output Unit antara lain Monitor, Disk Drive, Printer.

b. Software