Pembuatan Instrumen METODOLOGI PENELITIAN

Nabilah, 2014 IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KEMAMPUAN MEMECAHKAN MASALAH Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 4. Lembar Observasi Lembar observasi digunakan untuk melihat keberlangsungan siswa dalam memecahkan masalah melalui penerapan pembelajaran problem solving dan keterlaksanaan pembelajaran problem solving. Format lembar observasi siswa ditunjukkan pada lampiran A.8.

E. Pembuatan Instrumen

1. Validitas Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat kesahihan suatu instrumen. Sebuah instrumen dikatakan valid jika mampu mengukur apa yang hendak diukur Arikunto, 2007. Artinya bahwa valid tidaknya suatu alat ukur tergantung kepada mampu tidaknya alat ukur tersebut mencapai tujuan pengukuran yang dikehendaki dengan tepat. Dengan kata lain, valid tidaknya suatu alat ukur tergantung kepada mampu tidaknya alat ukur tersebut untuk mengukur ketercapaian tujuan yang dikehendaki dengan tepat Sofyan, 2006. Proses validasi terhadap instrumen penelitian yang digunakan diuraikan sebagai berikut: a. Lembar observasi Sebelum digunakan untuk pengambilan data, terlebih dahulu lembar observasi ini didiskusikan dengan pembimbing. Revisi dilakukan pada setiap butir pernyataan yang dianggap belum valid. Revisi terus dilakukan sampai lembar observasi dinyatakan layak digunakan, baik dari segi format sampai pada pernyataan setiap butir pengamatan. b. Soal tes Sebelum digunakan dalam penelitian, semua butir soal divalidasi. Soal tes diajukan kepada ahli untuk dipertimbangkan valid atau tidaknya setiap butir soal yang telah dikembangkan. Dalam penyusunan tes tidak mempertimbangkan tingkat kesukaran soal, tetapi harus dapat mengukur indikator pembelajaran yang telah dirumuskan dalam Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, RPP Rustaman, 2004. Dalam penelitian ini melibatkan sebanyak 4 orang panelis memberikan koreksi dan validasi terhadap kesesuaian butir soal dengan indikator Nabilah, 2014 IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KEMAMPUAN MEMECAHKAN MASALAH Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu pembelajaran penguasaan konsep dan kesesuaian butir soal dengan indikator pembelajaran kemampuan memecahkan masalah. Semua butir soal dianggap valid karena dari 4 panelis yang menyatakan tidak valid hanya satu orang, sebagaimana yang dikemukakan oleh salah satu panelis bahwa indikator pembelajaran terlalu luas. Untuk mengetahui lebih jelas hasil evaluasi dapat dilihat pada lampiran A.9. c. Angket siswa Sebelum digunakan untuk pengambilan data, terlebih dahulu angket siswa ini didiskusikan dengan pembimbing. Revisi dilakukan pada setiap butir pernyataan yang dianggap belum valid. Revisi terus dilakukan sampai angket siswa dinyatakan layak, baik dari segi format sampai pada pernyataan setiap butir pengamatan.

F. Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

DAMPAK PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN INKUIRI LABORATORIUM TERHADAP KEMAMPUAN INKUIRI, BERPIKIR KREATIF, DAN PENGUASAAN KONSEP SISWA PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN.

0 3 44

PENGUASAAN KONSEP SISWA DALAM PEMBELAJARAN SIFAT ASAM, BASA DAN NETRAL PADA LARUTAN MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM SOLVING.

0 3 12

PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DALAM MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP, KEMAMPUAN BERTANYA, DAN MEMECAHKAN MASALAH PENCEMARAN LINGKUNGAN.

0 2 26

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN INVESTIGASI KELOMPOK PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH.

1 2 47

ANALISIS PENGUASAAN KONSEP DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBASIS LINGKUNGAN.

0 1 39

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA SMK PADA MATERI TERMOKIMIA.

0 0 37

MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP FLUIDA STATIS DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA.

0 1 39

DAMPAK PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN INKUIRI LABORATORIUM TERHADAP KEMAMPUAN INKUIRI, BERPIKIR KREATIF, DAN PENGUASAAN KONSEP SISWA PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN - repository UPI T IPA 1102619 Title

0 0 6

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN INVESTIGASI KELOMPOK PADA MATERI SIFAT KOLIGATIF LARUTAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH - repository UPI T IPA 1103296 Title

0 0 5

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KARAKTER SISWA DAN KEMAMPUAN MEMECAHKAN MASALAH PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN

0 0 31