Pengertian Hasil Belajar Domain hasil belajar

4 Pengulangan 5 Tantangan 6 Balikan dan penguatan 7 Perbedaan individu

3. Pengertian Hasil Belajar

Gunarso Samino dan Saring Marsudi 2011:48 mengemukakan bahwa, ”hasil belajar adalah suatu hasil yang dicapai oleh murid sebagai hasil belajarnya, baik berupa angka maupun huruf serta tindakan. Abdurrahman Samino dan Saring Marsudi 2011:48 menyebutkan bahwa “hasil belajar merupakan keluaran output dari suatu Sistem pemrosesan masukan input”. Masukan tersebut dapat berupa bermacam- macam informasi yang terkait dengan peserta didik, sedangkan keluarannya adalah hasil yang merupakan perubahan tingkah laku perbuatan atau kinerja. Menurut Arikunto Samino dan Saring Marsudi 2011:48,” hasil belajar adalah hasil yang dicapai seseorang setelah melakukan kegiatan belajar dan merupakan penilaian yang dicapai seseorang siswa untuk mengetahui sejauh mana bahan pelajaran atau materi yang diajarkan sudah diterima siswa”. Jadi hasil belajar adalah hasil yang dicapai seseorang setelah melakukan kegiatan pembelajaran dan merupakan penilaian yang dicapai seseorang siswa.

4. Domain hasil belajar

Menurut samino dan Saring Marsudi 2011:49 mengemukakan bahwa,”domain hasil belajar yaitu pengelompokan tujuan dan hasil belajar yang diharapkan sesuai dengan aspek – aspeknya, yaitu kognitif, afektif dan psikomotor”. Bloom dan kawan-kawan dalam samino dan Saring Marsudi2011:49-53 memgelompokan hasil belajar kedalam beberapa kelompok yaitu: a. Ranah kognitif, terdiri dari enam jenis perilaku, yaitu: 1 Pengetahuan 2 Pemahaman 3 Penerapan 4 Analisis 5 Sintesis 6 Evaluasi b. Ranah afektif, terdiri dari lima jenis perilaku, yaitu: 1 Penerimaan 2 Partisipasi 3 Penilaian dan penentuan sikap 4 Organisasi 5 Pembentukan pola hidup c. Ranah psikomotorik terdiri dari tujuh perilaku, yaitu: 1 Persepsi 2 Kesiapan 3 Gerakan terbimbing 4 Gerakan terbiasa 5 Gerakan kompleks 6 Penyesuaian pola gerakan 7 Kreativitas Dalam penelitian ini hasil belajar bahasa indonesia yang diteliti terbatas pada ranah kognitif dan afektif. Pada ranah kognitif terdiri dari enam jenis perilaku yaitu; pengetahuan, pemahaman, penerapan, analisis, sintesis, dan evaluasi. Keenam jenis perilaku tersebut bersifat hirarkis, artinya dimulai dari perilaku yang terendah kemudian meningkat kepada perilaku yang lebih tinggi. Perilaku terendah sebaiknya dimiliki terlebih dahulu sebelum mempelajari atau memiliki perilaku yang lebih tinggi. Sedangkan pada ranah afektif terdiri dari lima jenis perilaku yaitu; penerimaan, partisipasi, penilaian, organisasi dan pembentukan pola hidup. Kelima jenis perilaku tersebut berlaku secara hirarkis yaitu menunjukkan bahwa siswa yang belajar adalah proses menuju perubahan internal berkenaan dengan aspek- aspek afektif. Perubahan bermula dari kemampuan-kemampuan yang lebih rendah pada kondisi pra sekolah, meningkat pada kemampuan-kemampuan yang lebih tinggi.

5. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Dokumen yang terkait

Penggunaan Strategi Guide Note Taking Dalam Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran Sistem Koloid : Penelitian Tindakan Kelas Pada Kelas XI MAN 9 Pondok Bambu Jakarta Timur

0 5 155

Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar melalui Model Pembelajaran Terpadu Siswa Kelas IV SD Negeri 4 Bumi Jawa

0 16 142

Peningkatan Partisipasi dan Hasil Belajar Siswa Kelas IVA dalam Pembelajaran Pai dengan Strategi True Or False di SD Negeri 21 Batang Anai

0 0 14

Peningkatan Hasil Belajar Luas Bangun Datar melalui Strategi Belajar Kooperatif Tipe Jigsaw bagi Siswa Kelas V SD Negeri 02 Silaut Kecamatan Silaut

0 1 7

Peningkatan Hasil Belajar IPA dengan Menggunakan Pendekatan Konstruktivisme pada Siswa Kelas IV SD Negeri 09 IV Koto Aur Malintang Kabupaten Padang Pariaman

0 0 8

Peningkatan Hasil dan Kemampuan Membaca Intensif Siswa Kelas IV pada Pembelajaran Bahasa Indonesia dengan Model Pembelajaran Word Square di SD Negeri 27 Batang Anai

0 0 5

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Minat dan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas IV SD Menggunakan Model Pembelajaran NHT

0 0 14

Penerapan Metode Guide Inquiry untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika pada Siswa Kelas IV SD Negeri 2 Sukowiyono Tulungagung

0 0 10

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Hasil Belajar IPA Menggunakan Strategi Inkuiri Berbantuan Media Gambar Siswa Kelas IV SD N Kaliwungu 02 Kabupaten Semarang Semester II Tahun 2014/2015

0 0 16

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Hasil Belajar IPA Menggunakan Strategi Inkuiri Berbantuan Media Gambar Siswa Kelas IV SD N Kaliwungu 02 Kabupaten Semarang Semester II Tahun 2014/2015

0 0 24