Aspek Pasar dan Pemasaran Aspek Teknis

65 kelayakan ekonomi dan finansial, kelayakan politis, dan kelayakan administratif. Keempat kelayakan ini diprediksi sebelum suatu proyek dijalankan Potton dan Sawicki, 1986. Kelayakan teknis berkaitan dengan pertanyaan apakah secara teknis, proyek tersebut dapat dilaksanakan atau tidak. Kelayakan ekonomi dan finansial berkaitan dengan biaya dan keuntungan, sedangkan kelayakan politis berkaitan dengan perkiraan pengaruh proyek terhadap berbagai peran atau kekuatan politik di masyarakat dan pemerintahan yang terkait dengan proyek tersebut. Kelayakan administratif mengukur apakah proyek tersebut dapat diimplementasikan dalam sistem administrasi pemerintahan yang ada Potton dan Sawicki, 1986. Aspek – aspek kelayakan proyek pada umumnya, suatu studi kelayakan proyek perlu membahas aspek-aspek: pasar, teknis, keuangan, hukum dan ekonomi negara. Hal-hal yang dikaji dari setiap aspek secara ringkas, sebagai berikut : Husnan dan Suwarsono, 1994

1. Aspek Pasar dan Pemasaran

a. Permintaan demand Aspek permintaan ini adalah permintaan baik secara total ataupun diperinci menurut daerah, jenis konsumen, perusahaan besar pemakai. Disini juga perlu diperkirakan tentang proyeksi permintaan tersebut. b. Penawaran supply Penawaran ini baik yang berasal dari dalam negeri, maupun juga yang berasal dari impor. Bagaimana perkembangannya di masa lalu dan bagaimana perkiraan di masa yang akan dating. Faktor – faktor yang 66 mempengaruhi penawaran ini, seperti jenis barang yang bisa menyaingi, perlindungan dari pemerintah dan sebagainya. c. Hargabiaya Harga dilakukan perbandingan dengan barang – barang barang dari penyedia barang lainnya pasar modern. Apakah ada kecenderungan perubahan harga dan bagaimana pola perubahan harga tersebut. d. Program pemasaran Program pemasaran mencakup strategi pemasaran yang akan dipergunakan. Identifikasi siklus kehidupan produk, pada tahap apa produk yang akan dibuat. e. Perkiraan penjualan Perkiraan penjualan juga dapat dilakukan oleh pedagang untuk memperkiraan penjualan yang akan diraih pada waktu yang akan datang, sehingga keberadaan pasar akan membawa peningkatan pendapatan pada pedagang tersebut.

2. Aspek Teknis

a. Studipengujian pendahuluan yang pernah dilakukan Studi ini dilakukan untuk memperkirakan kelayakan proyek secara menyeluruh terkait aspek teknis dan operasionalnya. b. Optimasi skala produksi Apakah luas produksi ini akan menimmumkan biaya produksi rata- rata, ataukah akan memaksimumkan lab. Jadi, pertimbangan secara simultan, seperti lokasi, luas tanah, pengaturah fasilitas dan lain sebagainya 67 c. Ketepatan proses produksi yang dipilih Umumnya ada beberapa alternatif proses produksi untuk menghasilkan produk yang sama. d. Ketepatan pemilihan sarana produksi mesin-mesin dan perlengkapan Fkator yang diperhatikan adalah tentang umur ekonomis dan fasilitas pelayanan kalau terjadi kerusakan mesin – mesin tersebut. e. Perlengkapan dan pekerjaan tambahan Faktor – faktor seperti material handling, supply bahan pembantu, kontrol kualitas dan lain sebagainya. f. Penanganan limbah produksi Limbah dari aktivitas pasar atau produksi perlu dipikirkan agar tidak mengganggu lingkungan di sekitar pasar, sehingga tidak menimbulkan persoalan tersendiri terkait kebersihan dan kesehatan. g. Ketepatan tata letak fasilitas produksi Penentuan letak fasilitas pendukung perlu ditempatkan dengan pertimbangan efisien dan praktis. Agar pendukung – pendukung produksi atau kegiatan bisnis dapat berjalan dengan lancar. h. Kesesuaian lokasi dan tapak produksi Kesesuaian lokasi dan tapak produksi perlu mendapatkan perhatian, salah dalam penentuan lokasi dapat membawa kerugian atau menghilangkan kesempatan profit. 68 i. Tata kelola kerja Sistem tata kelola yang baik perlu disiapkan secara matang dan mempertahankan agar sistem atau aturan yang menjadi panduan bagi semua pihak yang terlibat. j. Kajian sosial terhadap teknologi yang dipakai Penggunaan teknologi yang tepat guna dan memberikan keuntungan secara sosial bagi masyarakat luas perlu diperhatikan. Hal ini untuk mengurangi penggunaan biaya – biaya yang dapat dikurangi apabila menggunakan teknologi yang baru.

3. Aspek Keuangan