Fungsi Analisis Sitiran Analisis Sitiran

b. Yang mengutip atau sitiran mengacu pada pengertian sebuah dokumen yang merupakan unit penerima, sebagai contoh karya Raffles digunakan juga sebagai salah satu sumber rujukan oleh penulis A. Heuken, Dahm dan Sartono Kartodirdjo yang terbit lebih kemudian dibandingkan dengan karya yang dirujuk. Dengan kata lain bahwa karya Heuken, Van Dahm dan Sartono Kartodirdjo berusia lebih muda dari ada karya Raffles, karena karya Raffles diacu oleh karya yang terbit kemudian hari. Di sini dapat dikatakan bahwa Raffles memperoleh tiga sitiran, masing-masing satu dari Heuken, Dahm dan satu lagi dari Kartono. 31

C. Bibliometrik

1. Pengertian Bibliometrik

Sejak awal ilmu perpustakaan dan informasi berurusan dengan penelitian tentang alur informasi di kalangan ilmuwan atau yang lazim disebut komunikasi ilmiah.Ini yang membawa ilmu perpustakaan dan informasi kepada perhatian terhadap perkembangan literatur tercetak print-based literatures dengan menggunakan prinsip-prinsip matematika dan statistic, atau yang secara tradisional disebut dengan bibliometrika. Istilah bibliometrika itu sendiri pertama kali digunakan Alan Pritchard pada tahun 1969 untuk merujuk kepada penggunaan metode 31 Sulistyo-Basuki, Pengantar Dokumentasi Bandung: Rekayasa Sains Bandung, 2004, h. 72 matematika dan statistika terhadap pengukuran fenomena perbukuan dan media lainnya tetapi terutama media cetak, untuk menggantikan istilah lama, bibliografi statistika statistical bibliografi yang sudah dipakai sejak tahun 1920an. Penggunaan matematika dan statistika, atau penggunaan prinsip-prinsip pengukuran, pada awalnya ditujukan untuk mengetahui produktivitas penulisan ilmiah dilihat dari jumlah tulisan ilmuwan, selain itu juga untuk mengetahui pemanfaatan tulisan ilmiah seseorang oleh orang lainnya dengan memperhatikan pengutipan di sebuah artikel. Dengan kata lain, bibliometrika sejak awal sudah bersifat deskriptif dan evaluative berdasarkan prinsip empiris dan kuantitatif. Seperti halnya sains atau ilmu pasti dan ilmu-ilmu sosial positivis, ilmu perpustakaan dan informasi menggunakan bibliometrika untuk menguji hukum law sebagai acuan universal, misalnya Hukum Lotka yang ditulis oleh Alfred J. Lotka pada 1926, Hukum Bradford ditulis Samuel C. Bradford tahun 1934, dan Hukum Zipf ditulis George Kingsley Zipf tahun 1935. Penelitian dan pengujian bibliometrika bertujuan mencari kebenaran universal tentang produksi dan perkembangan ilmu melalui kajian tentang penulis, artikel, dan pengutipan artikel dalam penulisan ilmiah. 32 32 Padit, Putu Laxman, Penelitian Ilmu Perpustakaan dan Informasi Jakarta: CV Kumandang, 2003, h. 106-107

D. Penelitian Terdahulu

Penelitian yang tekait dengan topik terbitan berkala dan majalah ilmiah atau jurnal ilmiah telah dilakukan oleh beberapa mahasiswa, diantaranya oleh Ratih Agustin Kusuma Wardani, dengan judul Ketertsediaan Koleksi Perpustakaan tama UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Dalam Bidang Sains dan Teknologi, Analisis Sitiran Terhadap Skripsi dan Teknologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Tahun 20062007.Skripsi ini bertujuan menganalisis sitiran yang digunakan mahasiswa sebagai referensi penulisan skripsi mereka. Mengetahui peringkat pengarang, jenis dan bentuk sumber informasi yang dibutuhkan, majalahjurnal ilmiah, usia penerbitan literatur, bahasa pengantar dan mengetahui sejauhmana ketersediaan koleksi Perpustakaan Utama UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 33 Selanjutnya penelitian yang berfokus pada pada koleksi terbitan berkala dilakukan oleh Jefrinaldi, dengan judul Pemanfaatan Koleksi Terbitan Berkala di Perpustakaan Institut Agama Islam Negeri IAIN Sumatera Utama. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat pemanfaatan koleksi terbitan berkala di perpustakaan IAIN Sumatera Utara tergolong masih rendah, lalu koleksi terbitan berkala yang sering dimanfaatkan oleh pengguna adalah surat kabar dan pustakawan dan staf 33 Ratih Agustin Kusuma Wardani, “Ketersediaan Koleksi Perpustakaan Utama UIN SyarifHidayatullah Jakarta Dalam Bdang Sains dan Teknoligi:Analisis Sitiran Terhadap Skripsi Program Sarjana S1 ”. Skripsi S1 Fakultas Adab dan Humaniora, Universitas Islam Negeri Jakarta, 2009