Pembelajaran  yang  didominasi  kerja  guru  adalah  sebuah  proses  pemasungan terhadap  segala  potensi  yang  dimiliki  siswa.  Pandangan  pembelajaran  sebagai
kegiatan  yang  hanya  berorientasi  pada  pewarisan  pengetahuan  sudah  selayaknya ditinggalkan  dan  memahami  pembelajaran  sebagai  kegiatan  yang  tidak  hanya
mewariskan pengetahuan tetapi kegiatan membangun pengetahuan pada diri siswa Abidin, 2012: 3.  Berkaitan  dengan  pengertian  pembelajaran,  pembelajaran
Bahasa  Indonesia  dapat  diartikan  sebagai  serangkaian  aktivitas  yang  dilakukan siswa untuk mencapai keterampilan berbahasa tertentu Abidin, 2013:5
Berdasarkan  pendapat  di  atas,  penulis  mengacu  pada  Sutikno, 2013: 31  yang menyatakan  bahwa  pembelajaran  adalah  segala  upaya    yang  dilakukan  guru
pendidik  agar  terjadi  proses  belajar  pada  diri  siswa.  Penulis  mengacu  pada pendapat  tersebut  karena  pembelajaran  merupakan  suatu  proses  yang
mengharapkan  adanya  kamauan  siswa  untuk  memperoleh  informasi  baru  yang memperkaya  pengetahuannya.  Artinya,  pembelajaran  didapatkan  karena  adanya
suatu proses untuk memahami suatu hal yang dilakukan secara bekelanjutan.
2.1.2 Strategi Pembelajaran Bahasa Indonesia
Strategi  merupakan  usaha  untuk  memeroleh  kesuksesan  dan  keberhasilan  dalam mencapai  tujuan.  Strategi  pembelajaran  merupakan  rencana  tindakan  rangkaian
kegiatan  termasuk  penggunaan  metode  dan  pemanfaatan  berbagai  sumber  daya atau kekuatan dalam pembelajaran  yang disusun untuk  mencapai  tujuan  tertentu,
yakni  tujuan  pembelajaran.  Dick  dan  Carey dalam  Suliani  2011: 4  menyatakan bahwa  strategi  pembelajaran  adalah  suatu  set  materi  dan  prosedur  pembelajaran
yang  digunakan  secara  bersama-sama  untuk  menimbulkan  hasil  belajar  pada
siswa.  pendapat lain menyatakan bahwa strategi  pembelajaran merupakan usaha yng dilakukan guru untuk menciptakan kondisi kondusif bagi siswa untuk belajar.
Berdasarkan  beberapa  pendapat  di  atas,  penulis  mengecu  pada  strategi pembelajaran adalah suatu set materi dan prosedur pembelajaran yang digunakan
secara  bersama-sama  untuk  menimbulkan  hasil  belajar  pada  siswa  Suliani, 2011: 5.
Strategi  pembelajaran merupakan hal  yang perlu diperhatikan  guru dalam  proses pembelajaran.  Suliani  2011: 5 menyatakan,  ada beberapa istilah  yang berkaitan
yang hampir sama dengan strategi pembelajaran, diantaranya sebagai berikut. 1.
Metode Metode  merupakan  upaya  untuk  mengimplementasikan  rencana  yang  sudah
disusun  dalam  kegiatan  nyata  agar  tujuan  yang  telah  disusun  tercapai  secara optimal.  Strategi  merujuk  pada  perencanaan  untuk  mencapai  sesuatu,  sedangkan
metode adalah cara yang dapat digunakan untu melakasanan strategi. 2.
Pendekatan Aproach Pendekatan  aproach  merupakan  titik  tolak  atau  sudut  pandang  kita  terhadap
proses  pembelajaran.  Strategi  dan  metode  pembelajaran  yang  diigunakan  dapat bersumber  atau  bergantung  pada  pendekatan  tertentu.  Pendekatan  yang  berpusat
pada guru atau pendekatan yang berpusat pada siswa. 3.
Teknik Teknik adalah cara yang dilakukan seseorang dalam mengimplementasikan suatu
metode.