Menulis teks pidato Menulis Surat

3. Buat 7. Ke 4. Guna 8. Oleh

N. Menulis Iklan

Iklan adalah berita pesanan untuk mendorong dan membujuk khalayak ramai agar memiliki atau memenuhi permintaan di dalam iklan. Iklan biasa bersifat mempengaruhi pendengar atau pembacanya. Jadi sebaiknya kalimat iklan disajikan secara singkat. Jika kalian cermati, bahasa yang digunakan dalam iklan mengandung fakta dan opini. Fakta adalah peristiwa atau kejadian yang kenyataannya tidak diragukan. Fakta dalam iklan mencakup identitas produk yang ditawarkan, komposisi, kegunaan, dan sarana penggunaan secara lengkap. Selain mengandung fakta produk, iklan juga mengandung opini. Opini merupakan kalimat yang digunakan untuk menarik minat pembeli. Pemasang iklan tidak boleh memberikan opini dengan melebih-lebihkan produk. Opini harus didukung fakta-fakta yang ada di dalam produk. Ciri-ciri opini adalah disajikan dengan bahasa yang persuasif.

O. Menulis teks pidato

Pidato merupakan kegiatan berbicara. Berpidato bisa dilakukan berdasarkan teksnaskah pidato yang sudah disiapkan sebelumnya, berdasarkan catatan tentang garis besar isi pidato, ada pula yang serta merta, tanpa teks. Bagi pemula, dalam berpidato sebaiknya menggunakan teksnaskah pidato agar lancar. Teks pidato dapat disusun dengan cara sebagai berikut. 1. Menentukan tema pidato Tema disesuaikan dengan peristiwa yang melatarbelakangi pidato. Misalnya, untuk acara perpisahan, kamu bisa menyampaikan tema “Berterima kasih kepada Bapak-bapakIbu-ibu Guru”. 2. Mendaftar pokok-pokok isi yang akan disampaikan dalam pidato. 3. Menentukan tujuan pidato. Tujuan pidato bermacam-macam, misalnya untuk mengemukakan atau menyampaikan sesuatu, menghibur, menjelaskan sesuatu atau mempengaruhi pendengar. 4. Menyusun kerangka pidato. Kerangka pidato terdiri atas pendahuluan, isi, dan penutup. a. Pendahuluan, berisi salam pembuka, ucapan syukur kepada Tuhan, ucapan terima kasih kepada berbagai pihak yang terkait, dan tujuan pidato. b. Isi pidato berisi uraian materi pidato. Isi pidato harus sesuai dengan tema. c. Penutup, berisi kesimpulan, saran, kritik, harapan-harapan, ucapan terima kasih, permohonan maaf, dan salam penutup. 5. Mengembangkan kerangka pidato menjadi naskah pidato.

P. Menulis Surat

Surat adalah kertas yang bertulis dengan berbagai tujuan. Berdasarkan sifatnya, surat terdiri atas surat resmi dan surat pribadi. Surat resmi berbeda dengan surat pribadi. Bahasa yang digunakan dalam surat resmi adalah bahasa yang baku. Selain itu, ada beberapa aturan lain yang membedakan surat resmi dengan surat pribadi. Surat resmi adalah surat yang dikeluarkan oleh organisasi atau lembaga tertentu. Surat resmi yang baik disusun dengan sistematika dan bahasa yang baku. Surat resmi berhubungan dengan kegiatan-kegiatan, seperti undangan rapat dan permohonan izin. Surat resmi harus ditulis dengan bahasa baku 19 dengan pilihan kata yang tepat, kalimat yang jelas, dan mudah dipahami. Bagian-bagian surat resmi adalah sebagai berikut. 1. Kepala surat 2. Tanggal penulisan surat 3. Nomor surat 4. Lampiran 5. Perihal 6. Alamat yang dituju 7. Salam pembuka 8. Batang tubuh surat, terdiri atas a. pembukaan, b. isi, c. penutup. 9. Salam penutup 10. Tanda tangan, nama terang pembuat surat, dan NIP jika ada 11. Tembusan

Q. Menulis Petunjuk Pemakaian