Bagi Peneliti Bagi Institusi Pendidikan Bagi Institusi Rumah Sakit Bagi Masyarakat

4.1 Bagi Peneliti

Sebagai sarana pengembangan diri dan penerapan pengetahuan yang diperoleh penulis tentang metodologi penelitian.

4.2 Bagi Institusi Pendidikan

Bisa dijadikan sebagai bahan bacaan di perpustakaan besar Universitas Sumatera Utara, yang diharapkan bermanfaat sebagai pembanding dan referensi untuk penelitian lebih lanjut.

4.3 Bagi Institusi Rumah Sakit

Sebagai bahan evaluasi dan rujukan untuk mengetahui prevalensi gangguan pendengaran pada pasien diabetes mellitus.

4.4 Bagi Masyarakat

Sebagai bahan tambahan informasi yang terbaru mengenai prevalensi gangguan pendengaran pada pasien diabetes mellitus. Universitas Sumatera Utara

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Diabetes 2.1.1 Definisi Diabetes mellitus menurut definisi medis dari Oxford Concise Medical Dictionary, merupakan gangguan metabolisme karbohidrat di mana glukosa di dalam tubuh tidak dioksidasi untuk memproduksi tenaga, akibat kekurangan hormon insulin Martin, 2007. Diabetes adalah gangguan metabolisme karbohidrat, protein dan lemak yang menyebabkan ketidakseimbangan antara penggunaan insulin dan penghasilan insulin. Ketiadaan insulin boleh disebabkan gangguan pengeluaran insulin di sel beta pada pankreas, reseptor insulin terganggu atau tidak mencukupi, atau produksi insulin tidak aktif atau penghancuran insulin sebelum bekerja. Seseorang dengan diabetes tidak terkontrol tidak mampu mentransportasi glukosa menjadi lemak dan sel otot sehingga menyebabkan sel-sel menjadi kekurangan tenaga dan ini menyebabkan peningkatan metabolisme lemak dan protein sebagai sumber tenaga Porth, 2006.

2.1.2 Klasifikasi

Diabetes Mellitus dapat dibagi menjadi, diabetes mellitus tipe I, diabetes mellitus tipe II, diabetes gestasional dan diabetes dengan tipe spesifik lain. Diabetes tipe I adalah disebabkan sel beta pankreas yang dirosakkan secara permanen akibat proses autoimun. Diabetes mellitus tipe II mempunyai prevalensi yang lebih tinggi dan merupakan akibat dari resistensi insulin. Diabetes gestasional pula merupakan diabetes yang didapat sewaktu mengandung dan yang terakhir adalah diabetes dengan tipe spesifik yang lain. Diabetes ini terjadi akibat sekunder dari penyakit-penyakit lain, contohnya sindrom Cushing’s, pankreatitis dan akromegali NIH, 2008.

2.1.3 Manifestasi Klinis

Diabetes Mellitus mempunyai onset yang cepat dan membahayakan. Pada diabetes tipe I, simptom muncul dengan sangat cepat, manakala diabetes tipe II pula Universitas Sumatera Utara