Subyektema Materi Subyek Subjek Matter

18 tempat di negeri atas awan. Di negeri pasca kematian tersebut, roh menjalani petualangan dalam wujud kehidupan barunya.

C. Keaslian Orisinalitas

Sebuah karya video hasil kreativitas adalah karya yang tidak harus dibatasi oleh aturan-aturan atau konvensi yang ada sebelumnya. Keaslian atau orisinalitas menjadi nilai utama dalam olahan kreativitas, yang menekankan pada faktor inovasi dan kebaruan dalam karya. Dalam karya video, aspek kebaruan yang muncul, bisa dalam aspek presentasinya, isi atau pokok persoalannya, penggarapannya maupun penayangannya serta bisa pula interaktifitas media dengan penontonnya. Senada dengan pemahaman di atas, penulis akan menguraikan hal-hal orisinalitas dari karya video yang dibuat :

1. Subyektema

: Subyektema dari karya yang diangkat, mengenai tabir dunia misteri. Misteri selalu menarik rasa penasaran curiosity orang terhadap keberadaan dunia lain. Mistery Horror adalah sebuah genre khusus di dunia perfilmanvideo. Khusus karena mengandung rasa keingintahuan manusia pada sebuah dunia yang membuat orang selalu bertanya-tanya tentang apa yang sebenarnya terjadi di dunia lain tersebut. Pada umumnya, karya video atau film bertema misteri menekankan pada penggambaran sesuatu kondisi yang menakutkan horor, menegangkan dan mengerikan sekaligus mencekam yang berasal dari dunia lain arwah ghaib yang masuk ke alam dunia nyata atau bergentayangan. Sedangkan dalam rencana karya 19 video yang dibuat, lebih menekankan pada tema misteri yang merupakan kompilasi penggambaran kontemplatif mengenai dunia roh dengan memilih bagian atau tema yang menarik, unik, artistik dan eksotik.

2. Materi Subyek Subjek Matter

: Pada umumnya, karya bertema misteri menekankan pada materi subyek horor dalam alam mistis yang banyak mengisahkan mengenai balas dendam revange, penampakan makhluk halus setan, kuntilanak, jin, gendruwo, pocong, jailangkung dsb. Makhluk-makhluk yang mengerikan yang bergentayangan serta keberadaan alam ghaib yang menakutkan di seputar alam kubur dan fisik kuburan, yang kemudian disatukan film atau video dalam setting kehidupan manusia di alam nyata. Sementara dalam karya video ini, materi subyeknya adalah penggambaran secara kontemplatif mengenai sisi unik dan menarik misteri kehidupan roh di alam setelah kematian. Misteri yang divisualisasikan adalah keberadaan roh yang digambarkan berupa penggalan kisah kehidupan slice of life perjalanan roh manusia setelah mati. Jadi fokusnya adalah pada visualisasi imajinatif sekaligus kontemplatif terhadap wacana perjalanan roh, seperti metamorfosa roh, reinkarnasi roh, dan proses lika-liku perjalanannya dalam kehidupan setelah kematian. Sementara roh-roh orang yang mati dalam video ini akan digambarkan bereinkarnasi menjadi atau menitis menjadi hewan bekicot snail. Hewan aneh yang paling ekspansif di muka bumi ini. Tempat hidupnyapun digambarkan 20 ditumbuhi banyak tanaman adenium yang unik dan aneh, yang hidup di negeri antah-berantah placeless di atas awan. Adenium adalah sejenis tanaman kamboja yang eksotik. Adenium disini merupakan representasi pohon kamboja kuburan, namun dalam wujud yang berbeda, hasil reinkarnasi di alam baka. Pada umumnya pohon dan bunga kamboja plumeria, identik dengan nuansa mistis dan keangkeran kuburan di dunia Okta Sugih,2006:2. Adenium memiliki morfologi yang istimewa. Kebanyakan masyarakat mengagumi tanaman ini karena keindahan bunga dan sosoknya yang menyerupai tanaman bonsai. Adenium mirip sekali dengan bonsai terutama pada bagian tubuh dan akarnya. Tubuh dan kulitnya bertekstur tua dan unik. Sedangkan bentuk akar yang dapat membesar, meliuk-liuk ke kiri dan ke kanan, ke atas dan ke bawah, saling berimpitan sehingga kelihatan artistik. Akar adenium semakin tua akan semakin membesar sehingga menambah eksotik tanaman ini, disamping vareasi keindahan warna-warni bunganya.

3. Ide