Manajemen dan Kebijakan Sumber daya Manusia dan Implementasi AplikasiLayanan Infrastruktur Kondisi Kampus dan Tingkat Kebutuhan

BAB II ANALISIS KONDISI TIK

A. KEKUATAN

Faktor Internal yang menjadi elemen kekuatan strength yang dimiliki oleh Unnes saat ini dalam hal pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi TIK, dapat dijabarkan dalam 5 lima komponen berikut.

1. Manajemen dan Kebijakan

a. Komitmen Pimpinan, yang berupa kebijakan untuk pembangunan infrastruktur jaringan tulang punggung backbone serat optik yang menghubungkan 7 Fakultas, Perpustakaan Pusat dan Rektorat kampus utama Sekaran pada tahu 2006; b. Memperbesar Langganan bandwith dari 512Kbps pada tahun 2005 menjadi 2Mbps pada akhir tahun 2006; c. Pemberdayaan UPT Komputer untuk mengadopsi Sistem Informasi Akademik yang dikembangkan oleh FMIPA Unnes; d. Kebijakan alokasi dana dari mahasiswa baru untuk mengembangkan teknologi informasi. e. Pembentukan tim penyusun Renstra TIK Unnes 2006-2010.

2. Sumber daya Manusia dan Implementasi AplikasiLayanan

a. Sumber daya manusia yang dimiliki oleh UPT Komputer dan Perpustakaan Pusat dan beberapa dosen yang kompeten dibidang TIK dari FMIPA dan FT. b. Unnes memiliki FMIPA dan FT yang SDM nya menguasai teknologi informasi dan komunikasi. c. Unnes berhasil memperoleh Program Hibah Kompetisi INHERENT pada tahun 2006. d. Unnes berhasil menerapkan teknologi informasi dan komunikasi dalam bidang akademik dan kepegawaian. Penerapan layanan tersebut antara lain berupa Situs Universitas Negeri Semarang dan layanan hosting, SIKADU, SIMPEG, SPMU-online, Digilib, Distro Linux untuk OS dan Rencana strategis TIK Universitas Negeri Semarang 6 Office, Network monitoring dan troubleshooting, Pemeliharaan dan pengembangan E-mail Server, Aplikasi Teleconference, dan lain-lain.

3. Infrastruktur

Jaringan intranet mencapai hampir seluruh gedung di kampus utama dan jumlah komputer terhubung terus bertambah. Jaringan tersebut didukung dengan adanya backbone utama serat optik dan perangkat server, router dan switch.

4. Kondisi Kampus dan Tingkat Kebutuhan

a. Letak geografis kampus Unnes dan Ketinggian Gedung Rektorat yang banyak menunjang untuk keperluan teknologi informasi dan komunikasi terutama akses wireless. b. Komunitas kampus yang besar jumlahnya Mahasiswa, dosen, karyawan dan juga masyarakat sekitar kampus, baik masyarakat akademis mahasiswa lain maupun masyarakat biasa.

B. KELEMAHAN WEAKNESS