Digital Kompas Gy-271 Motor Servo Tower Pro MG995 LCD 20x4

32 meter. Sensor ini hanya membutuhkan 0.3 uA sehingga sangat menghemat baterai. Gambar 3.8 menunjukkan tampilan dari sensor BMP180. Fitur BMP180: a. 1.8V to 3.7V Supply Voltage b. Low power consumption – 0.5uA at 1Hz c. I2C interface d. Max I2C Speed: 3.6Mhz e. Very low noise – up to 0.02hPa 17cm f. Full calibrated g. Pressure Range: 300hPa to 1100hPa +9000m to -500m h. Weight: 1.18g i. Size: 21mm x 18mm Gambar 3.8 Sensor BMP180 Pemilihan sensor dengan tipe ini didasarkan dengan kemampuannya yang cukup handal. Selain itu, kemudahan dalam koneksi dengan Arduino melalui protokol I2C juga menjadi alasan dipilihnya sensor BMP180. Pustaka yang banyak memudahkan pemrograman sensor ini.

3.3.7 Digital Kompas Gy-271

Modul kompas ini didesain untuk pendeteksian gaya magnetis yang rendah dengan interface digital dan baik dalam memberikan informasi pengarahan yang Universitas Sumatera Utara 33 akurat. Sensor pada modul ini mengkonversi semua gaya magnetis di sekitarnya menjadi keluaran tegangan diferensial dalam 3 sumbu. Bentuk dari modul ini dapat dilihat pada Gambar 3.9. Spesifikasi : a. Power 3V~5V DC b. Chipset HMC5883L c. Communication via I2C protocol d. Measuring range : 1.3-8 Gauss Gambar 3.9 Digital kompas Gy-271 Pemilihan modul kompas ini didasarkan pada akurasi yang baik dan pembacaan data yang cukup stabil.

3.3.8 Motor Servo Tower Pro MG995

MG-995 adalah Motor Servo DC yang banyak digunakan pada aplikasi RC model. Dengan torsi 10 kg.cm, motor servo ini cukup bertenaga untuk berbagai macam aplikasi yang membutuhkan motor dengan torsi memadai. Seri MG995 adalah versi lebih baru dibanding pendahulunya, MG946. Gambar 3.10 menunjukkan motor servo Tower Pro MG995. Spesifikasi : Universitas Sumatera Utara 34 a. Modulasi : Analog b. Torsi : 10 kg.cm c. Kecepatan : 0,16 detik 60° pada 6 Volt d. Kecepatan reaksi : 53 - 62 rpm e. Dimensi : 40,6 x 19,8 x 42,9 mm berat 55g f. Tipe gir : Metal g. Rentang Rotasi : 180° h. Siklus pulsa 20 ms dengan lebar pulsa ±1,5 ms i. Catu daya 4,8 ~ 7,2 Volt DC tipikal 6V, 4x baterai 1,5V disusun seri j. Tipe konektor : JR Futaba Gambar 3.10 Motor servo Tower Pro MG995 Alasan pemilihan motor servo tipe ini adalah karena servo ini memiliki badan yang kokoh, dimana dibutuhkan pada sistem autotracking agar lebih kuat menopang antena stasiun penerima.

3.3.9 LCD 20x4

LCD Liquid Crystal Display adalah salah satu komponen elektronika yang berfungsi sebagai tampilan suatu data, baik karakter, huruf ataupun angka. Dipasaran tampilan LCD sudah tersedia dalam bentuk modul yaitu tampilan LCD Universitas Sumatera Utara 35 beserta rangkaian pendukungnya. LCD mempunyai pin data, kontrol catu daya, dan pengatur kontras tampilan. Modul LCD ini mampu menampilkan karakter sebanyak 20 karakter per baris dengan jumlah baris 4. Gambar 3.11 adalah tampilan modul LCD 20x4. Gambar 3.11 LCD 20x4 Pemilihan LCD tipe ini dikarenakan penelitian ini membutuhkan tampilan data yang cukup banyak agar memudahkan penelitian. Data yang ingin ditampilkan pada LCD adalah data latitude dan longitude dari stasiun pengirim, data latitude dan longitude dari stasiun penerima, ketinggian stasiun pengirim terhadap stasiun penerima, serta jarak antara kedua stasiun.

3.3.10 I2C LCD Converter