Gambaran Umum PT. SOLO MULTIPACK dalam berinvestasi mesin

commit to user 16

BAB III PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum

1. PT. Solo Multipack PT. Solo Multipack adalah salah satu perusahaan di Solo yang bergerak di bidang industri plastik. Perusahaan yang beralamat di Jl. Mojo, Ds Dagen, Jaten, Karanganyar ini berdiri sejak tahun 2006 dan memiliki luas tanah 10.975 m 2 , dengan bangunan fisiknya seluas 8.379 m 2 . Plastik bungkus kemasan, plastik sebagai bahan laminating adalah beberapa produk yang dihasilkan oleh perusahaan PT. Solo Multipack. Perusahaan ini kini mulai dikenal tidak hanya dikalangan perplastikan Indonesia namun juga dikalangan beberapa industri yang lain. Seperti, industri makanan ringan dan industri tekstil. Beberapa mesin yang telah dioperasionalkan oleh PT. Solo Multipack hingga saat ini adalah: 1. 1 mesin plastik CPP Cast Polypropylene Film, dengan kapasitas 100 tonbulan. 2. 9 mesin plastik PP Polypropylene, dengan kapasitas masing – masing 100 tonbulan. 3. 1 mesin LDP Low Density Polyethylene, dengan kapasitas 36 tonbulan. 4. 1 mesin metalize, sebagai pelapis metalize untuk plastik CPP. 5. 1 mesin pellet, sebagai penghancur limbah produksi. 16 commit to user 17 Mesin – mesin tersebut dioperasionalkan selama 24 jam oleh kurang lebih 80 orang tenaga kerja bagian produksi. Sehingga untuk mengoptimalkan kinerja mesin dengan baik, maka harus ditunjang dengan Sumber Daya Manusia SDM yang baik pula. Salah satu langkah yang ditempuh oleh PT. Solo Multipack adalah dengan pembagian waktu kerja menjadi dua bagian, yaitu mulai pukul 08.00 – 20.00 dan 20.00 – 08.00 hari berikutnya. 2. Struktur Organisasi Struktur organisasi yang ada di PT. Solo Multipack, terdiri dari: Sumber : Kepala bagian Personalia PT. Solo Multipack Direktur General Manager Engineering Produk Marketing Personalia Accounting Purchasing Maintanence SPV.Produksi PPIC Satpam Karyawan PU Gudang Operator Operator commit to user 18

B. PT. SOLO MULTIPACK dalam berinvestasi mesin

Di dalam era globalisasi dengan pesatnya kondisi pasar industri saat ini, terutama industri makanan telah menuntut perusahaan PT. Solo Multipack harus mampu memberikan kepuasaan terhadap konsumen, yaitu dengan cara memberikan produk jasa yang sesuai dengan standar, bahkan di atas standar yang telah ada. Penggunaan plastik sebagai kemasan di dalam kehidupan masyarakat telah menjadi hal yang umum, terutama kemasan untuk makanan. Baik makanan kering, seperti: snack, kacang maupun yang cair, seperti: minuman, minyak hampir semua menggunakan kemasan plastik. Kemasan yang multifungsi ini dipilih karena keefisien dan manfaatnya. Selain banyaknya keragaman plastik yang bisa disesuaikan dengan karakteristik produk, plastik mampu memperindah penampilan produk, sehingga pada akhirnya mampu meningkatkan jumlah penjualan, dan mengurangi pengeluaran – pengeluaran yang kurang perlu. Ada berbagai macam plastik yang dapat digunakan sebagai kemasan makanan, contohnya: 1. PE Polietilena, yang memiliki karakteristik: film yang lunak, transparan dan fleksibel, mudah dilapisi, tahan bahan kimia, tahan benturan dan kekuatan sobek yang baik, tidak cocok untuk mengemas bahan yang mengandung minyak dan yang beraroma. commit to user 19 2. LDPE Low Density Polyethylene, yang memiliki karakteristik: kuat, agak tembus cahaya, permukaan agak berlemak, tidak tahan terhadap suhu tinggi. 3. HDPE High Density Polyethylene, yang memiliki karakteristik: kaku, keras, kurang tembus cahaya, tahan terhadap suhu tinggi. 4. PP Polipropylene, yang memiliki karakteristik: ringan, mudah dibentuk, kekuatan terhadap tarikan lebih besar dibandingkan PE, tahan terhadap minyak namun pada suhu rendah akan rapuh, sehingga tidak dapat digunakan untuk kemasan beku. 5. BOPP Biaxially Oriented Polypropylene , yang memiliki karakteristik: warna terang transparan dan tembus pandang, agak kaku sehingga tidak mudah robek, kurang tahan terhadap panas. 6. Dll Namun dari beberapa macam yang telah ada, PT.Solo Multpack tertarik untuk menginvestasikan uangnya pada mesin BOPP Biaxially Oriented Polypropylene buatan China. Bukan hanya karena keuntungan pribadi semata saja yang menjadi tujuan PT. Solo Multipack, tetapi terdapat berbagai faktor lain, yaitu: Di sisi sosial: Dengan adanya tambahan mesin dapat terbukanya lapangan kerja, sehingga dapat mengurangi pengangguran di daerah sekitar lokasi pabrik. commit to user 20 Di sisi ekonomi: 1. Bagi Negara: dapat menambah pemasukan daerah, terutama di daerah Karanganyar dan pengurangan devisa dapat teratasi karena berkurangnya impor plastik BOPP Biaxially Oriented Polypropylene didalam negri. 2. Bagi perusahaan: tidak perlu membayar bea masuk, karena adanya perjanjian ACFTA Asean-China Free Trade Agreement yang memberlakukan bebas bea – masuk dari dan ke China sejak awal Januari 2010 lalu, dan untuk mendapatkan Polypropylene resin sebagai bahan pembuat BOPP Biaxially Oriented Polypropylene Film di Indonesia tidaklah sulit, belum banyaknya persaingan di Indonesia dalam industri plastik BOPP Biaxially Oriented Polypropylene . 3. Bagi masyarakat: kebutuhan akan plastik BOPP Biaxially Oriented Polypropylene dapat terpenuhi dan pastinya harga akan lebih rendah karena adanya persaingan harga di industri plastik. Selain itu, produk China dipilih oleh PT. Solo Multipack sebagai investasi karena pertimbangan keuntungan dan kerugian dibanding dengan produk buatan Eropa. Berikut beberapa keuntungan dan kerugian mesin produk buatan China yang menjadi pertimbangan: commit to user 21 Sisi keuntungan: 1. Investasi ringan, beberapa produk China yang akhir – akhir ini banyak membanjiri pasar Indonesia, dan harga yang kebanyakan lebih murah daripada produk dalam negri, dianggap dapat diterima masyarakat, sehingga membuat PT. Solo Multipack melirik ke pasar China dalam langkah berinvestasi. 2. Diberlakukannya ACFTA Asean-China Free Trade Agreement di Indonesia sejak awal Januari 2010 lalu, yang membuat kinerja ekspor – impor dari dan ke China menjadi lebih mudah. 3. Market berkembang, produk China dianggap dapat diterima masyarakat Indonesia, sehingga timbul suatu pemikiran jika Indonesia dapat memproduksi barang sendiri, maka akan lebih dapat menekan biaya – biaya, sehingga pasaran Indonesia dapat bersaing. Sisi kerugian: 1. Popularitas, sikap ingin dihargai, dan tidak diremehkan adalah salah satu kebutuhan manusia selain sandang, pangan, dan papan. Keinginan untuk dihargai ini lah yang menjadi pendorong munculnya sifat gengsi. Dimana kebanyakan produk China yang harganya murah dianggap barang yang murahan juga, dan berkualitas buruk. commit to user 22 2. Kesulitan dalam mengoperasionalkan mesin China, dari pengalaman yang didapat PT. Solo Multipack, produk mesin China sering kali menggunakan program khusus pabrik tersebut. Sehingga jika suatu saat ada permasalahan di dalam program sulit untuk diperbaiki di Indonesia. Berbeda dengan mesin produk Eropa, yang sebagian mesin nya sudah menggunakan program yang umum, yaitu Microsoft Windows . 3. Kesulitan dalam komunikasi, pada mesin produk China, buku pedoman – pedoman dan petunjuk mesin selalu menggunakan bahasa China, dimana di Indonesia sendiri SDM Sumber Daya Manusia dalam penguasaan bahasa China masih sedikit. Berbeda dengan Eropa yang selalu menggunakan bahasa Inggris, yang di Indonesia sendiri merupakan bahasa yang umum di dalam dunia pekerjaan. Oleh karena itu, pihak PT. Solo Multipack merasa dengan mengembangkan BOPP Biaxially Oriented Polypropylene adalah jalan yang tepat sebagai investasi ke depannya.

C. Pengertian BOPP