Bidang Pelayanan Kehidupan dan Perkembangan Kegiatan Pembelajaran Diri Bimbingan Belajar

kepribadian yang ada relevansinya dengan karier seperti potensi kepemimpinan, kejujuran, keterbukaan, dll, nilai-nilai kehidupan dan cia-cita masa depan, keterampilan-keterampilan khusus yang dimiliki siswa, kesehatan fisik dan mental, kematangan vokasional, dan lain sebagainya. b. Layanan informasi tentang lingkungan hidup yang relevan bagi perencanaan karier, yang mencakup: informasi pendidikan educational information, informasi jabatan vocational information, atau informasi karier career information. c. Usaha-usaha membantu siswa merencanakan masa depannya, mencakup: perencanaan masa depan, pengambilan keputusan, penyaluran ke salah satu jalur studi akademik, pemantapan dan orientasi. d. Orientasi. Layanan orientasi untuk bidang pengembangan karier mencakup: Suasana, lembaga, dan objek karier pekerjaan seperti kantor, bengkel, pabrik, pengoperasionalan perangkat kerja tertentu, dan lain sebagainya.

C. Bidang Pelayanan Kehidupan dan Perkembangan Kegiatan Pembelajaran Diri Bimbingan Belajar

Bimbingan Belajar, yaitu bidang pelayanan yang membantu peserta didik mengembangkan kemampuan belajar dalam rangka mengikuti pendidikan sekolahmadrasah dan belajar secara mandiri. Bidang ini bertujuan membantu peserta didik dalam mengenal, menumbuhkan dan mengembangkan diri, sikap dan kebiasaan belajar yang baik untuk menguasai pengetahuan dan keterampilan sesuai dengan program belajar di sekolah. 1. Aspek-aspek bimbingan belajar Pelayanan bimbingan dan konseling membantu siswa SD mengembangkan kebiasaan belajar yang baik dalam menguasai pengetahuan dan keterampilan serta menyiapkannya untuk melanjutkan pendidikan pada tingkat pendidikan yang lebih tinggi. Bidang bimbingan ini meliputi pokok-pokok materi berikut: a. Pengembangan sikap dan kebiasaan belajar untuk mencari informasi dari berbagai sumber belajar, bersikap terhadap guru dan nara sumber lainnya, mengikuti pelajaran sehari-hari, mengerjakan tugas PR, mengembangkan keterampilan belajar dan menjalani program penilaian. b. Pengembangan disiplin belajar dan berlatih baik secara mandiri maupun kelompok. c. Pemantapan dan pengembangan penguasaan materi pelajaran di SD. d. Orientasi belajar di Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama. e. Pemantapan pemahaman dan pemanfaatan kondisi fisik, sosial dan budaya yang ada di sekolah, lingkungan sekitar dan masyarakat untuk pengembangan pengetahuan dan kemamapuan serta pengembangan pribadi. 2. Tujuan bimbingan belajar Secara umum tujuan belajar adalah membantu individu siswa agar mencapai perkembangan yang optimal, sehingga tidak menghambat prkembangan belajar siswa.Selain itu secara khusus tujuan belajar yaitu agar siswa mampu menghadapi dan memecahkan masalah-masalah belajar.Sedangkan dalam konteks kemandirian tujuan bimbingan belajar adalah agar siswa mandiri dalam belajar. 3. Bentuk-bentuk layanan bimbingan belajar Ada beberapa macam bentuk layanan bimbingan belajar, yaitu: a. Orientasi kepada siswa khususnya siswa baru tentang tujuan sekolah dan madrasah, isi kurikulum pembelajaran, struktur organisasi sekolah, cara-cara belajar yang tepat, dan penyesuaian diri dengan corak pendidikan di sekolah atau madrasah. b. Penyadaran kembali secara berkala tentang cara belajar yang tepat selama mengikui pelajaran di sekolah dan madrasah maupun dirumah baik secara individual maupun kelompok. c. Bantuan dalam memilih jurusan atau program studi yang sesuai, memilih kegiatan-kegiatan non akademik yang menunjang usaha belajar dan memilih program studi lanjutan untuk tingkat pndidikan yang lebih tinggi. Bantuan ini juga menyangkut penyebaran informasi tentang program studi yang tersedia pada jenjeng pendidikan tertentu. d. Pengumpulan data siswa layanan pengumpulan data yang berkenaan dengan kemampuan intelektual, bakat khusus, cita-cita hidup, ada program studi atau jurusan-jurusan tertentu dan lain sebagainya. e. Bantuan dalam mengatasi kesulitan-kesulitan belajar seperti kurang mampu menyusun dan mentaati jadwal belajar dirumah, kurang siap menghadapi ujian atau ulangan, kurang dapat berkonsentrasi, kurang menguasai cara belajar yang tepat di berbagai mata pelajaran, menghadapi keadaan dirumah yang mempersulit cara belajar secara rutin dan lain sebagainya. f. Bantuan dalam hal membuat kelompok-kelompok belajar dan mengatur kegiatan-kegiatan belajar kelompok supaya belajar berjalan secara efektif dan efisien.

D. Bidang Pelayanan Kehidupan dan Perkembangan Pribadi Bimbingan Pribadi