Karakteristik Radio Siaran TINJAUAN PUSTAKA

37

C. Karakteristik Radio Siaran

Radio siaran broadcast mempunyai ciri dibanding media lain. Ciri tersebut terdiri dari segi positif dan negatif. Adapun segi positif dari siaran radio adalah : 1. Mempunyai daya penyampaian langsung, membawakan suara di tempat - tempat yang berjauhan jaraknya dengan pengiriman dan penerimaannya terjadi pada saat yang hampir bersamaan immediaty. 2. Siaran-siarannya dapat diikuti dan dinikmati dalam lingkungan keluarga di rumah-rumah, sehingga komunikasi berlangsung dalam suasana akrab intimacy. 3. Kombinasi antara penggantian dialog tambahan suara dan ilustrasi musik pada siaran-siarannya dapat memikat pendengarnya. 4. Pesawat penerimanya yang dikenal dengan radio yang biasa dimiliki atau digunakan di rumah-rumah relatif lebih murah, sehingga setiap orang bisa memilikinya. Demikian pula menikmati siaran-siarannya dapat dilakukan sambil minum-minum, makan, istirahat, ataupun sambil bekerja. 5. Pesawat penerimanya bisa dibuat dalam berbagai ukuran dan gampang dipindah penempatannya. Bahkan kini ada radio yang dibuat menjadi aksesoris seperti gelang, liontin, dan lain-lain. Sedangkan segi-segi negatif yang perlu diperhatikan para petugas Public Relations dari program siaran radio adalah : 38 1. Siaran radio sifatnya sepintas lalu. Berbeda dengan media cetak yang dapat dibaca berulang-ulang dan diteliti setiap saat, siaran radio sifatnya seperti angin lalu. Sehingga perlu dipikirkan bagaimana penyelenggaraan siaran itu dapat ditangkap dan mudah dimengerti oleh para pendengarnya. 2. Gangguan teknis dan cuaca merupakan faktor-faktor yang menyebabkan penerimaan siarannya kurang sempurna. 3. Pendengar siaran radio dalam keadaan terpencar-pencar. Mereka berbeda dalam usia, tingkat pendidikan, dan taraf kebudayaannya. Karena sifat pendengarnya yang heterogen itu, maka segala uraian dari acara siaran itu harus bersifat umum, tidak ilmiah, dan berdasarkan pada tingkat pendidikan serta pengetahuan rata-rata dari para pendengarnya. 3

D. Definisi Public Relations