Jurnalistik Online Instagram Kerangka konseptual .1 Fenomenologi

aksiologis, nilai, etika, dan pilihan moral menjadi bagian integral dalam pengungkapan makna akan interpretasi subjek.

1.6.2.2 Jurnalistik Online

Pengertian jurnalistik online terkait banyak istilah, yakni jurnalistik, online, internet, dan website. Jurnalistik dipahami sebagai proses peliputan, penulisan, dan penyebarluasan informasi aktual atau berita melalui media massa. Secara ringkas dan praktis, jurnalistik bisa diartikan sebagai “memberitahukan sebuah persitiwa”. Online dipahami sebagai keadaan konektivitas ketersambungan mengacu kepada internet atau world wide web www. Online merupakan bahasa internet berarti “informasi dapat diakses di mana saja dan kapan saja” selama ada jaringan internet konektivitas. Romli, 2014: 11 Internet kependekan dari interconnection-networking secara harfiyah artinya “jaringan antarkoneksi”. Internet dipahami sebagai sistem jaringan komputer yang saling terhubung. Berkat jaringan itulah yang ada disebuah komputer dapat diakses orang lain melalui komputer lainnya. Internet “menghasilkan” sebuah media dikenal dengan “media online” utamanya website. Website atau site situs adalah halaman mengandung konten media, termasuk teks, video, audio, dan gambar. Website bisa diakses melalui internet dan memiliki alamat internet yang dikenal dengan URL Uniform Resource Locator yang berawalan www atau http: Hypertext Transfer Protocol. Dari pengertian ketiga kata tersebut, jurnalistik online dapat didefinisikan sebagai proses penyampaian informasi melalui media internet, utamanya website. Kamus bebas Wikipedia mendefinisikan jurnalisme online sebagai “pelaporan fakta yang diproduksi dan disebarkan melalui internet” reporting of facts produced and distributed via the internet. Romli, 2014: 12

1.6.2.3 Instagram

Instagram adalah sebuah media sosial yang berasal dari kata “Insta” dan “Gram”. Arti kata pertama diambil dari istilah “Instan” atau cepatmudah. Namun dalam sejarah penggunaan kamera foto, istilah “Instan” merupakan sebutan lain dari kamera Polaroid. Yaitu jenis kamera yang bisa langsung mencetak foto beberapa saat setelah membidik objek. Sedangkan kata “Gram” diambil dari “Telegram” yang maknanya dikaitkan sebagai media pengirim informasi yang sangat cepat. Dari penggunaan dua kata tersebut, kita jadi semakin memahami arti dan fungsi sebenarnya dari instagram. Yaitu sebagai media untuk membuat fotovideo dan mengirimkannya dalam waktu yang sangat cepat. Tujuan tersebut sangat dimungkinkan oleh teknologi internet yang menjadi basis aktivitas dari sosial ini. Pada dasarnya aplikasi ini dikhususkan untuk para penikmat praktisi fotografi. Jadi dari fungsi tersebutlah bisa diperoleh sejumlah manfaat yang bisa menciptakan hasil-hasil optimal seperti bisa berjualan atau membuka lapak disana, membeli suatu barang, bahkan chit-chat dengan sesama pun bisa dilakukan disana. Sosial media ini semakin canggih dengan adanya vitur video dengan durasi maksimal satu menit. Dahulu instagram hanya menyajikannya dalam waktu 15 detik saja. Seiring meningkatnya teknologi dan alat-alat komunikasi, Instagram terus memperbaharui aplikasinya agar mudah diakses oleh masyarakat. Dumetdevelopment.cominstagram

1.6.3 Skema pemikiran