Simpulan Saran SIMPULAN DAN SARAN

Lampiran 2. Matriks Perubahan Penggunaan Lahan DAS Citarum, tahun 2002 dan tahun 2008 Tipe Luas perubahan tiap Tipe Penggunaan Lahan ha hlkp hlks ht pkbn plk plkc swh sb tt pmkn ll hlkp 2559.29 1117.71 209.38 0.00 41.14 62.02 0.00 34.59 3.76 0.00 0.00 hlks 6291.96 11548.00 723.39 2.47 1143.18 2167.97 10.46 48.52 0.00 1.68 0.04 ht 1007.30 27479.06 7241.94 125.12 5509.94 19216.45 739.74 25.10 273.18 185.96 0.00 pkbn 0.00 1535.23 273.90 4.38 15143.29 15117.01 487.38 479.90 389.34 218.01 0.02 plk 211.86 1887.37 1141.16 1675.84 30813.19 35889.95 1594.08 154.73 530.51 4151.65 13.42 plkc 150.65 3078.66 868.43 220.31 26888.76 27671.15 53.79 109.29 47.52 1254.00 0.00 swh 0.00 7706.65 533.38 2036.26 47885.70 35910.30 22812.82 2151.15 1183.95 10678.99 2.55 sb 12.47 447.79 27.47 0.00 842.56 1973.99 28.13 11.98 15.51 71.95 0.00 tt 10.80 1279.95 101.64 0.00 1971.67 2796.11 0.00 0.37 40.77 148.16 0.00 pmkn 0.00 175.22 41.90 664.55 12420.17 4699.00 2989.09 379.69 75.45 27394.29 0.00 ll 0.00 28.26 0.00 0.00 448.48 419.78 60.28 131.15 4.37 209.78 0.00 Keterangan: hlkp= hutan lahan kering primer; hlks: hutan lahan kering sekunder; ht= hutan tanaman; pkbn= perkebunan; plk= pertanian lahan kering campuran; plkc= pertanian lahan kering campuran; swh= sawah; sb= semakbelukar; tt= tanah terbuka; pmkn=pemukiman; ll=lain-lain Lampiran 3. Rerata bulanan Curah Hujan mm Wilayah DAS Citarum di atas Waduk Jatiluhur, Tahun 2002-2009 Tahun Curah hujan mm Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des total 2002 554 358 456 293 71 61 102 24 2 36 229 269 2456 2003 127 279 266 201 108 22 11 35 154 251 270 175 1899 2004 237 419 326 238 163 52 68 3 40 11 277 248 2083 2005 292 358 444 191 100 152 118 82 60 180 245 256 2480 2006 87 77 139 267 150 36 22 18 70 116 481 1462 2007 164 368 151 438 115 90 9 11 14 191 293 346 2190 2008 211 239 329 384 107 86 7 34 45 221 399 252 2315 2009 534 344 347 208 89 105 56 1 133 162 292 255 2526 Rataan 276 305 308 277 113 75 49 26 56 140 265 285 2176 Lampiran 4. Rerata debit Air Bulanan m 3 detik DAS Citarum dari Tahun 1994 sampai Tahun 2009 Tahun Rerata debit air bulanan m 3 detik untuk b ulan… Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des 1994 510.01 116.02 389.04 403.94 154.94 77.93 47.04 23.15 20.83 25.01 140.05 176.97 1995 268.82 248.84 291.97 244.98 212.81 216.05 191.16 41.07 67.13 120.97 320.99 197.88 1996 337.14 239.06 271.06 322.92 181.08 96.06 94.83 73.18 84.88 168.01 430.17 346.85 1997 331.91 186.84 125.07 234.95 206.09 40.12 29.12 11.95 11.19 19.04 64.04 144.86 1998 166.89 381.94 454.38 385.42 240.44 236.88 181.08 110.89 101.47 219.91 273.53 180.33 1999 330.79 256.70 280.76 208.33 222.15 111.88 75.04 39.58 27.39 150.09 255.79 238.95 2000 262.84 220.31 138.89 253.47 247.16 85.65 79.53 51.52 44.75 105.29 292.44 107.78 2001 257.62 297.21 242.68 400.85 201.99 179.39 104.92 77.92 78.34 236.03 502.30 147.25 2002 397.32 310.45 364.48 340.65 114.27 71.77 93.78 36.77 28.95 30.00 78.67 248.18 2003 130.71 293.60 272.79 154.00 144.19 37.90 18.56 20.85 57.85 157.14 128.73 227.67 2004 228.84 243.77 289.28 247.68 255.37 59.23 47.23 16.27 49.68 39.14 112.73 212.50 2005 238.62 402.28 341.48 289.10 137.94 167.29 88.61 54.49 70.80 84.54 120.91 210.24 2006 266.43 310.90 134.70 227.65 130.77 51.87 23.58 12.84 9.76 15.69 30.28 239.39 2007 100.80 313.97 197.65 355.51 160.71 123.27 47.25 20.13 18.42 81.98 238.05 304.00 2008 175.29 159.61 353.22 293.26 113.57 50.86 23.33 35.63 29.41 75.02 350.00 286.32 2009 197.87 319.53 325.01 279.10 227.07 172.82 51.42 27.37 38.27 101.80 192.24 187.20 Lampiran 5. Hasil Air Bulanan m 3 bulan DAS Citarum dariTahun 1994 sampai tahun 2009 Tahun Volume hasi air juta m 3 bln untuk b ulan… Jumlah juta m 3 tahun Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des 1994 1366.01 280.68 1042.00 1047.01 414.99 201.99 125.99 62.00 53.99 66.99 363.01 474.00 5498.67 1995 720.01 601.99 782.01 634.99 569.99 560.00 512.00 110.00 174.00 324.01 832.01 530.00 6351.01 1996 903.00 598.99 726.01 837.01 485.00 248.99 253.99 196.01 220.01 450.00 1115.00 929.00 6963.00 1997 888.99 452.00 334.99 608.99 551.99 103.99 78.00 32.01 29.00 51.00 165.99 387.99 3684.94 1998 447.00 923.99 1217.01 999.01 643.99 613.99 485.00 297.01 263.01 589.01 708.99 483.00 7671.01 1999 885.99 621.01 751.99 539.99 595.01 289.99 200.99 106.01 70.99 402.00 663.01 640.00 5766.98 2000 703.99 552.01 372.00 656.99 661.99 222.00 213.01 137.99 115.99 282.01 758.00 288.68 4964.68 2001 690.01 719.01 649.99 1039.00 541.01 464.98 281.02 208.70 203.06 632.18 1301.96 394.39 7125.32 2002 1064.18 751.04 976.22 882.96 306.06 186.03 251.18 98.48 75.04 80.35 203.91 664.73 5540.19 2003 350.09 710.28 730.64 399.17 386.20 98.24 49.71 55.84 149.95 420.88 333.67 609.79 4294.46 2004 612.93 610.79 774.81 641.99 683.98 153.52 126.50 43.58 128.77 104.83 292.20 569.16 4743.05 2005 639.12 973.20 914.62 749.35 369.46 433.62 237.33 145.95 183.51 226.43 313.40 563.11 5749.09 2006 713.61 752.13 360.78 590.06 350.25 134.46 63.16 34.40 25.30 42.01 78.48 641.18 3785.83 2007 269.98 759.56 529.38 921.47 430.45 319.52 126.56 53.92 47.76 219.58 617.02 814.22 5109.41 2008 469.49 399.91 946.06 760.14 304.19 131.83 62.50 95.42 76.24 200.94 907.20 766.87 5120.80 2009 529.98 773.00 870.52 723.42 608.20 447.95 137.72 73.30 99.20 272.67 498.29 501.38 5535.64 Lampiran 6. Ketersediaan Air Irigasi pada Sumber setempat sungai-sungai lokal Tahun Hasil air sumber setempat juta m 3 untuk b ulan… Jumlah juta m 3 tahun Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des 2002 207.92 216.61 204.96 220.20 160.65 101.66 115.13 58.41 25.63 30.17 93.83 185.41 1620.59 2003 148.36 172.78 199.84 174.70 162.15 62.66 27.80 18.40 47.03 115.01 155.20 180.33 1464.26 2004 222.94 165.69 201.78 213.63 217.95 138.93 82.25 24.57 24.33 61.26 131.26 188.64 1673.22 2005 206.61 183.10 196.02 167.48 150.73 157.46 169.08 97.84 82.32 156.40 183.37 237.33 1987.75 2006 262.73 212.46 164.17 163.79 200.92 114.49 51.27 25.35 11.55 13.23 41.42 202.74 1464.11 2007 162.55 159.67 167.12 193.60 191.39 172.91 100.89 36.61 30.03 58.59 175.43 197.97 1646.76 2008 189.28 130.65 159.66 211.38 176.49 62.95 27.11 22.83 17.65 94.51 199.10 216.15 1507.76 2009 201.47 185.76 191.06 210.99 226.13 202.60 88.37 55.67 57.32 118.60 173.03 214.98 1926.00 Lampiran 7. Pemenuhan Kebutuhan Irigasi dari Waduk Jatiluhur, tahun 2002-2009 Tahun Suplai air irigasi dari waduk juta m 3 untuk b ulan… Jumlah juta m 3 tahun Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des 2002 376.87 182.32 305.70 332.06 464.01 518.89 475.84 441.56 384.61 485.33 451.93 451.59 4870.71 2003 431.40 354.83 322.57 327.85 371.19 456.32 425.14 384.55 304.42 293.97 314.36 355.62 4342.22 2004 336.39 236.78 297.94 317.26 350.25 397.00 456.48 492.40 448.64 448.40 457.06 386.98 4625.60 2005 307.69 243.67 266.21 317.36 449.19 461.35 422.55 383.81 337.80 394.13 417.21 453.53 4454.52 2006 357.11 274.79 312.07 378.06 414.06 434.13 474.97 418.43 346.58 350.91 322.43 361.66 4445.20 2007 303.65 180.73 259.86 290.20 358.61 406.23 445.96 476.32 463.10 433.28 302.98 377.50 4298.42 2008 264.37 230.52 245.89 336.32 416.53 461.84 491.62 463.47 189.84 412.42 407.77 427.58 4348.19 2009 363.87 284.68 340.85 400.48 412.76 425.77 482.34 497.87 360.56 387.45 394.64 428.46 4779.74 Lampiran 8. Perubahan Luas Areal Persawahan dari tahun 2002 sampai tahun 2009 Tahun Luas Areal Persawahan ha Musim Hujan rendeng Musim Kemarau gadu Barat Utara Timur Total Barat Utara Timur Total 2002 57999 87396 92738 238133 49555 87396 92738 229689 2003 56993 87396 92634 237023 46928 87396 92634 226958 2004 56977 87396 92613 236986 46396 87396 92613 226405 2005 52797 87396 92482 232675 43527 87396 92482 223405 2006 52797 87396 92380 232573 44026 87396 92380 223802 2007 51727 87396 92352 231475 43282 87396 92352 223030 2008 51721 87396 92186 231303 43276 87396 92186 222858 2009 49197 87396 92185 228778 40019 87396 92104 219519 iii ABSTRACT RUDOLF KRISTIAN TUKAYO. Land Use Changes in Citarum Watersheed and Their Impact of Irrigation Water Supply case study: the year period of 2002- 2009. Under direction of SURIA DARMA TARIGAN and DWI PUTRO TEJO BASKORO. The research used secondary data between 2002 to 2009 in PJT II Jatiluhur and Citarum-Ciliwung watershed Management Agency. Generally, this research was done in Citarum watershed area, West Java province, from August to October 2010.The research aims to investigate: 1. Land use change in Citarum watershed area; 2. Effect of land use change on water yield; 3. Changes in water yield and its impact on irrigation needs; and 4. Effect of irrigation water supply to changes in rice acreage. According to the digital citra analysis, Citarum watershed area that located above Jatiluhur dams has changed land use 450.649 ha between 2002 and 2008. In agriculture areas land use change significantly increased from 59.76 in 2002 to 70.52 in 2008. Changes in water results continue to demonstrate the value decreases with increasing area of agriculture following the equation y m = 2987.74-0.00766887x 2 x 2 is an extensive agricultural area in ha; y m is the result of water in million m 3 th. Decrease in water yield has not been an adverse impact on irrigation needs, seen from an index value of the use of water in the reservoir continues to decline, resulting in increased efficiency of reservoirs. Index decreased use of water reservoirs affected by the increase in annual precipitation, so as to reduce the effects of the decline that occurred in the water. Changes in area of rice fields terjadididuga because of land conversion to non-agricultural activities that are not triggered by lack of water. Keywords: Land use change, Citarum Watershed, Jatiluhur dams, irrigation water supply iv RINGKASAN RUDOLF KRISTIAN TUKAYO. Perubahan Penggunaan Lahan DAS Citarum dan Dampaknya terhadap Suplai Air Irigasi Studi Kasus: Periode Tahun 2002-2009. Dibimbing oleh SURIA DARMA TARIGAN dan DWI PUTRO TEJO BASKORO. Daerah aliran sungai yang tidak mempunyai waduk atau danau buatan untuk menampung aliran permukaan menunjukkan pengaruh yang nyata antara perubahan tata guna lahan pada daerah hulu dengan debit banjir pada daerah hilir maupun kondisi hidrologi pada saat musim kemarau. Hal ini tentu berbeda dengan DAS Citarum yang memiliki 3 waduk besar dan disusun secara seri dari hulu ke hilir. tujuan dari penelitian ini yaitu melakukan evaluasi terhadap: 1. Perubahan penggunaan lahan DAS Citarum dari tahun 2002 sampai tahun 2008; 2. Pengaruh perubahan penggunaan lahan terhadap hasil air water yield DAS Citarum; 3. Perubahan hasil air dan pengaruhnya terhadap pemenuhan kebutuhan irigasi untuk areal persawahan yang berada pada wilayah otorita Perum Jasa Tirta II Jatiluhur. 4. Pengaruh penyediaan air irigasi terhadap perubahan luas areal persawahan. Penelitian ini memanfaatkan data sekunder yang tersedia pada Perum Jasa Tirta II Jatiluhur dan BPDAS Citarum-Ciliwung untuk data seri dari tahun 2002 sd 2009.Secara umum penelitian ini dipusatkan pada DAS Citarum Provinsi Jawa Barat dan dilaksanakan dari bulan Agustus sampai Oktober 2010. Perubahan penggunaan lahan dari tahun 2002 sampai tahun 2008 dianalisis dengan cara overlay kedua peta tersebut menggunakan program Arcview 3.3 menghasilkan matriks perubahan tiap tipe penggunaan lahan, Curah Hujan Wilayah DAS Citarum Analisis Curah Hujan wilayah DAS dilakukan dengan Metode Poligon Thiessen. Hasil air DAS diperoleh dari data tercatat pada inlet waduk Jatiluhur. Hubungan yang terjadi antara curah hujan dan hasil air dievaluasi menggunakan pendekatan analisis korelasi dan uji t-student. dan disajikan dalam persamaan regresi linier sederhana. Analisis regresi linier berganda dilakukan untukj melihat pengaruh perubahan penggunaan lahan DAS terhadap hasil air. Evaluasi Kemampuan DAS Citarum dalam Memenuhi Kebutuhan Air Irigasi menggunakan Indeks Penggunaan Air IPA., dan Kemampuan waduk dijelaskan dalam nilai efisiensi yang diperoleh dengan persamaan: E= 1-defisit wadukdefisit DAS. Analisis citra digital menunjukkan bahwa DAS Citarum di atas waduk jatiluhur yang memiliki luas 450,649 hektar telah terjadi perubahan penggunaan lahan sejak tahun 2002-2008 dengan nilai perubahan yang terjadi untuk tiap kawasan masing-masing: kawasan hutan pada tahun 2002 sebesar 26.94 namun mengalami penurunan menjadi 18.29 pada tahun 2006 berkurang 8.65, kawasan pertanian mendominasi penggunaan lahan pada tahun 2002 sebesar 59.76 dan terus meningkat menjadi 70.52 pada tahun 2006. Analisis citra digital menunjukkan bahwa DAS Citarum di atas waduk jatiluhur yang memiliki luas 450,649 hektar telah terjadi perubahan penggunaan lahan sejak tahun 2002-2008 dengan nilai perubahan yang terjadi untuk tiap kawasan masing-masing: kawasan hutan pada tahun 2002 sebesar 26.94 namun mengalami penurunan menjadi 18.29 pada tahun 2008 berkurang 8.65, kawasan pertanian mendominasi penggunaan lahan pada tahun 2002 sebesar 59.76 dan terus meningkat menjadi 70.52 pada tahun 2008. v Perubahan hasil air terus menunjukkan nilai yag menurun dengan bertambahnya luas kawasan pertanian mengikuti persamaan y m =2987.74- 0.00766887x 2 x 2 merupakan luas kawasan pertanian dalam ha; y m adalah hasil air dalam juta m 3 th. Penurunan hasil air belum berdampak buruk terhadap pemenuhan kebutuhan irigasi, terlihat dari nilai IPA waduk yang terus menurun sehingga mengakibatkan efisiensi waduk meningkat. Penurunan IPA waduk dipengaruhi oleh peningkatan curah hujan tahunan, sehingga dapat mengurangi efek penurunan yang terjadi pada hasil air. Perubahan luas areal persawahan yang terjadi pada Tarum timur wilayah otorita Perum Jasa Tirta II Jatiluhur, diduga karena alihfungsi lahan untuk kegiatan non pertanian yang tidak dipicu oleh kekurangan air. Hal-hal penting lainnya yang perlu dilakukan dalam pengelolaan DAS Citarum berkaitan dengan ketersediaan air adalah usaha tani berasaskan konservasi tanah dan air, rehabilitasi lahan-lahan kritis, memperbanyak bangunan-bangunan penyimpan air, meningkatkan kapasitas bendung-bendung yang sudah ada agar dapat menyimpan air dari sumber lokal, dan pengawasan terhadap jaringan irigasi yang ada agar tidak terjadi kebocoran. Kata Kunci: Perubahan Penggunaan Lahan, DAS Citarum, Waduk Jatiluhur, Suplai Air Irigasi i PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN DAS CITARUM DAN DAMPAKNYA TERHADAP SUPLAI AIR IRIGASI Studi Kasus: Periode Tahun 2002-2009 RUDOLF KRISTIAN TUKAYO SEKOLAH PASCASARJANA INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2011

1. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Perubahan kondisi hidrologi DAS sebagai dampak perluasan lahan kawasan budidaya yang tidak terkendali tanpa memperhatikan kaidah-kaidah konservasi tanah dan air seringkali mengarah pada kondisi yang kurang diinginkan, yaitu peningkatan erosi dan sedimentasi, penurunan produktivitas lahan, dan percepatan degradasi lahan Dirjen RLPS, 2009. Hasil akhir perubahan ini tidak hanya berdampak nyata secara biofisik berupa peningkatan luas lahan kritis dan penurunan daya dukung lahan, namun juga secara sosial ekonomi menyebabkan masyarakat menjadi semakin kehilangan kemampuan untuk berusaha di lahannya. Oleh karena itu, peningkatan fungsi kawasan budidaya memerlukan perencanaan terpadu agar beberapa tujuan dan sasaran pengelolaan DAS tercapai, seperti erosi tanah terkendali, hasil air optimal, dan produktivitas dan daya dukung lahan terjaga, dengan demikian degradasi lahan dapat terkendali dan kesejahteraan masyarakat dapat terjamin. Menurut Asdak 2004 Pengelolaan DAS adalah suatu formulasi dan implementasi kegiatan atau program yang bersifat manipulasi sumberdaya alam dan manusia yang terdapat di daerah aliran sungai untuk memperoleh manfaat produksi dan jasa tanpa menyebabkan terjadinya kerusakan sumberdaya air dan tanah. Ia mempunyai arti sebagai pengelolaan dan alokasi sumberdaya alam di daerah aliran sungai termasuk pencegahan banjir dan erosi, serta perlindungan nilai keindahan yang berkaitan dengan sumberdaya alam. Termasuk dalam pengelolaan DAS adalah identifikasi keterkaitan antara daerah hulu dan hilir suatu DAS. Pengelolaan DAS perlu mempertimbangkan aspek-aspek sosial, ekonomi, budaya, dan kelembagaan yang beroperasi di dalam dan di luar daerah aliran sungai yang bersangkutan. Suatu program pengelolaan DAS seringkali tidak dapat dilaksanakan dengan baik karena berbenturan dengan kepentingan sepihak penggunaan lahan. Penggunaan lahan land use diartikan sebagai setiap bentuk intervesi campur tangan manusia terhadap lahan dalam rangka memenuhi kebutuhan hidupnya baik material maupun spiritual Arsyad, 2006. Kebutuhan akan ruang seperti untuk tempat tinggal, keinginan untuk meningkatkan produksi pangan, serta kepentingan-kepentingan subyektif lain seperti peningkatan pendapatan daerah melalui industri, peningkatan sarana jalan untuk transportasi, mengakibatkan terjadinya alih fungsi lahan hutan ke lahan pertanian dan non pertanian. Perubahan penggunaan lahan akan memberikan dampak penting terhadap berbagai aktivitas kehidupan manusia tidak hanya kelestarian lingkungan hidup tetapi juga terhadap daya dukung alam dalam menopang pertambahan penduduk dan peningkatan produksi pangan. Penggunaan lahan erat kaitannya dengan luas penutupan lahan sehingga perubahan yang terjadi akan memberikan pengaruh yang nyata terhadap keadaan hidrologis suatu DAS.. Irianto 2003 mengatakan bahwa laju pertumbuhan penduduk yang masih tinggi dan terkonsentrasi pada wilayah tertentu menyebabkan alih fungsi lahan pertanian cultivated land ke lahan bukan pertanian non cultivated land seperti permukaan jalan sulit sekali dikendalikan, bahkan banyak ditemukan penggunaan lahan melampaui daya dukungnya. Pembabatan hutan, budidaya tanaman pangan pada lahan berlereng terjal tanpa konservasi tanah dan air yang memadai merupakan beberapa ilustrasi penyebab rusaknya sistem hidrologi DAS. Kerusakan tersebut ditandai dengan menurunnya kemampuan DAS dalam menyerap, menyimpan, dan mendistribusikan air hujan pada musim hujan. Akibatnya, tambahan cadangan air tanah recharging pada musim hujan sangat terbatas sehingga pasokan air pada musim kemarau menjadi rendah. Berdasarkankan penelitian, alih fungsi lahan pertanianbetonisasi berdampak terhadap, 1 penurunan volume air hujan yang dapat diserap tanah dari 15 persen sampai dibawah 9 persen, 2 peningkatan volume aliran permukaan dari sekitar 30 persen menjadi 40-60 persen, 3 kecepatan aliran permukaan dari kurang 0,7 meter per detik menjadi lebih dari 1,2 meter per detik Irianto, 2003. Rendahnya penambahan air tanah recharge melalui infiltrasi pada musim hujan akan menyebabkan menurunnya pasokan air di musim kemarau, sementara itu kebutuhan air irigasi pada musim kemarau justru meningkat. Dampaknya, selain menurunnya luas daerah layanan irigasi, juga menurunnya intensitas tanam bahkan sering diikuti meningkatnya risiko kekeringan. Kondisi demikian akan berdampak terhadap penurunan produksi pangan secara nasional. Daerah Aliran sungai Citarum merupakan salah satu DAS penting di Indonesia khususnya di Provinsi Jawa Barat karena terkait dengan masalah ketahanan pangan dan ketahanan energi nasional. Luas wilayah DAS Citarum meliputi 731.973,32 ha, dengan letak geografis 106 o 51’36’’–107 o 51’BT dan 7 o 19’–6 o 24’ LS BPDAS Citarum-Ciliwung, 2008. Berdasarkan daerah tangkapan waduk, DAS Citarum dapat dikelompokkan menjadi 4 sub DAS, yaitu: 1 Citarum Hulu, terletak di sekitar Pacet, yang merupakan daerah tangkapan waduk Saguling, 2. Daerah tangkapan dari waduk Cirata yang terletak di wilayah Cianjur dan sekitarnya, 3. Daerah tangkapan waduk Jatiluhur di wilayah Purwakarta dan sekitarnya, dan 4. Sub DAS Citarum Hilir yang merupakan areal terluas terletak di bagian utara meliputi sebagian besar Kabupaten Karawang hingga Pantura LPPM IPB, 2006. Menurut Perum Jasa Tirta II Jatiluhur 2001, Potensi sungai Citarum mempunyai aliran rata-rata 5,5 miliar m 3 tahun dengan debit rata-rata tahunan 175 m 3 detik. Proyek pengairan Jatiluhur didasarkan pada pertimbangan bahwa salah satu daerah produksi utama hasil agraris khususnya pangan untuk kota-kota di provinsi Jawa Barat adalah dataran alluvial pantai utara Jawa Barat yang terbentang dari Banten sampai Cirebon, maka timbullah gagasan untuk mengendalikan dan memanfaatkan aliran Citarum untuk penyempurnaan irigasi dan memperluas daerah pengairan pada dataran aluvial tersebut dalam rangka peningkatan produksi pertanian khususnya pangan. Proyek Pengairan Jatiluhur dibangun atas dasar rencana untuk memberi pengairan teknis pada sawah seluas 240.000 Ha Direktorat Pengairan Perum Otorita Jatiluhur, 1985.

1.2. Permasalahan

Tekanan penduduk mengakibatkan terjadinya konversi lahan dari hutan ke pertanian maupun non pertanian. Konversi lahan tersebut akan berdampak pada menurunnya infiltrasi dan resapan air, sehingga aliran permukaan meningkat yang berakibat pada terjadinya banjir, pada DAS yang tidak mempunyai waduk pengaruh perubahan lahan sangat terasa pada musim kemarau ketika simpanan air berkurang sehingga tidak dapat memenuhi kebutuhan air untuk pertanian maupun kebutuhan rumah tangga lainnya. Hal ini berbeda pada daerah yang memiliki Waduk atau danau-danau buatan. Waduk berperan untuk mencegah banjir dengan cara menampung aliran permukaan yang memiliki jumlah air sangat besar terutama pada daerah yang telah mengalami konversi lahan secara besar-besaran dari tahun ke tahun. Air yang tersimpan dalam waduk, selanjutnya akan digunakan saat musim kemarau untuk berbagai keperluan. Tetapi, keberadaan waduk tidak selamanya dapat mengatasi dampak negatif dari perubahan lahan yang telah dan akan terus berlangsung. Perubahan penggunaan lahan yang berdampak buruk terhadap kondisi hidrologis suatu DAS, suatu saat akan berpengaruh terhadap penurunan suplai air irigasi sehingga akan berdampak pula pada berkurangnya luas areal persawahan yang diairi. Perubahan penggunaan lahan suatu DAS merupakan permasalahan didalam pengelolaan DAS. Perubahan dalam tata guna lahan seperti berkurangnya lahan hutan atau peningkatan lahan pemukiman di suatu DAS akan mengakibatkan berkurangnya sumberdaya air pada DAS tersebut. Satu kenyataan yang menarik dalam melihat fenomena alam pada suatu DAS adalah bahwa setiap perubahan pada daerah hulu akan memberikan dampak secara nyata pada bagian hilir. Daerah aliran sungai yang tidak mempunyai waduk atau danau buatan untuk menampung aliran permukaan menunjukkan pengaruh yang nyata antara perubahan tata guna lahan pada daerah hulu dengan debit banjir pada daerah hilir maupun kondisi hidrologi pada saat musim kemarau. Hal ini tentu berbeda dengan DAS Citarum yang memiliki 3 waduk besar dan disusun secara seri dari hulu ke hilir masing-masing: Waduk Saguling, waduk Cirata, dan Waduk Jatiluhur. Waduk Saguling dan Cirata ditujukan terutama untuk pembangkit tenaga listrik sedangkan waduk Jatiluhur merupakan waduk serba guna untuk memenuhi berbagai keperluan di bagian hilir dengan salah satu manfaatnya adalah sebagai penyedia air irigasi untuk areal persawahan seluas ± 240.000 ha yang berada pada wilayah otorita Perum Jasa Tirta II Jatiluhur, tersebar dari Bekasi sampai Indramayu Perum Jasa Tirta II, 2001. Peningkatan produksi pertanian terutama padi sawah sangat bergantung pada ketersediaan air selain faktor pendukung lainnya. Daerah Jawa Barat bagian utara diharapkan dapat menjadi lumbung beras terutama dalam menjaga kestabilan persediaan pangan nasional dan swasembada beras. Hal ini memberikan suatu motivasi untuk terus memproduksi beras pada musim kemarau, dengan demikian keberadaan air irigasi untuk mengairi areal persawahan sangat dibutuhkan. Peranan DAS Citarum sangat besar untuk menunjang ketersediaaan air irigasi guna mewujudkan tujuan ini. Evaluasi mengenai keterkaitan antara hulu dan hilir DAS Citarum dilakukan dengan melihat perubahan penggunaan lahan yang terjadi dan pengaruhnya terhadap karakteristik hidrologi dan efek lanjutannya apakah memberikan dampak positif atau negatif terhadap penyediaan air irigasi dan bagaimana Waduk Jatiluhur berperan untuk mengatasi perubahan ini.

1.3. Tujuan

Berdasarkan permasalahan yang telah diuraikan di atas maka ditetapkan tujuan dari penelitian ini yaitu melakukan evaluasi terhadap: 1. Perubahan penggunaan lahan DAS Citarum dari tahun 2002 sampai tahun 2008. 2. Pengaruh perubahan penggunaan lahan terhadap hasil air water yield DAS Citarum. 3. Perubahan hasil air dan pengaruhnya terhadap pemenuhan kebutuhan irigasi untuk areal persawahan yang berada pada wilayah otorita Perum Jasa Tirta II Jatiluhur. 4. Pengaruh penyediaan air irigasi terhadap perubahan luas areal persawahan.

2. TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Daerah Aliran Sungai

Definisi Daerah Aliran Sungai DAS menurut Suripin 2002 adalah suatu wilayah, yang dibatasi oleh batas alam, seperti punggung bukit-bukit atau gunung, maupun batas buatan, seperti jalan atau tanggul, dimana air hujan yang turun di wilayah tersebut memberi kontribusi aliran ke titik kontrol outlet. Menurut kamus Webster, DAS adalah suatu daerah yang dibatasi oleh pemisah topografi, yang menerima hujan, menampung, menyimpan dan mengalirkan ke sungai dan seterusnya ke danau atau laut. Apapun definisi yang dianut DAS merupakan suatu ekosistem dimana di dalamnya terjadi suatu proses interaksi antara faktor-faktor biotik, non biotik, dan manusia. Sebagai suatu ekosistem, maka setiap ada masukan input ke dalamnya, proses yang terjadi dan berlangsung di dalamnya dapat dievaluasi berdasarkan keluaran output dari ekosistem tersebut. Komponen masukan dalam ekosistem DAS adalah curah hujan, sedangkan keluaran terdiri dari debit air dan muatan sedimen. Komponen-komponen DAS yang berupa vegetasi, tanah, dan saluransungai dalam hal ini bertindak sebagai prosessor. Program-program pengelolaan DAS yang bertujuan untuk meningkatkan produktivitas lahan di suatu DAS sebaiknya tidak mengabaikan perlunya menerapkan praktek pengelolaan DAS yang berwawasan Asdak, 2004 terutama dengan menerapkan kaidah konservasi tanah dan air. Arsyad 2006 mendefinisikan konservasi tanah dalam arti yang luas adalah penempatan sebidang tanah pada cara penggunaan yang sesuai dengan kemampuan tanah tersebut dan memperlakukannya sesuai dengan syarat-syarat yang diperlukan agar tidak terjadi kerusakan tanah. Sedangkan konservasi air pada prinsipnya adalah penggunaan air hujan yang jatuh ke tanah untuk pertanian seefisien mungkin, dan mengatur waktu aliran agar tidak terjadi banjir yang merusak dan terdapat cukup air pada waktu musim kemarau. Menurut Asdak 2004 sasaran pengelolaan DAS untuk tujuan multiguna adalah mengelola sumberdaya pada tingkat yang paling menguntungkan, baik jangka pendek maupun jangka panjang.

2.2. Penggunaan Lahan

FAO 1976 yang dikutip oleh Arsyad 2006 menyatakan bahwa Lahan land diartikan sebagai lingkungan fisik yang terdiri atas iklim, relief, tanah, air, dan vegetasi serta benda yang ada di atasnya sepanjang ada pengaruhnya terhadap potensi penggunaan lahan, termasuk di dalamnya juga hasil kegiatan manusia dimasa lalu dan sekarang seperti hasil reklamasi laut, pembersihan vegetasi dan juga hasil yang merugikan seperti tanah yang tersalinisasi. Penggunaan lahan secara umum major kinds of lan use adalah penggolongan penggunaan lahan secara umum seperti pertanian tadah hujan, pertanian beririgasi, padang rumput, kehutanan, atau daerah rekreasi Hardjowigeno dan Widiatmaka, 2006. Penggunaan lahan secara umum biasanya digunakan untuk evaluasi lahan secara kualitatif atau dalam survey tinjau reconnaissance. Tipe penggunaan lahan land utilization type atau penggunaan lahan secara terperinci adalah tipe penggunaan lahan yang diperinci sesuai dengan syarat-syarat teknis untuk suatu daerah dengan keadaan fisik dan sosial ekonomi tertentu. Penggunaan lahan secara terperinci tipe penggunaan lahan dapat terdiri dari: 1 hanya satu jenis tanaman, dan 2 lebih dari satu jenis tanaman. Tipe penggunaan lahan yang kedua ini dibedakan lagi menjadi: a tipe penggunaan lahan ganda multiple land utilization type, dan b tipe penggunaan lahan majemuk compound land utilization type. Tipe penggunaan lahan dengan lebih dari satu jenis sekaligus, dimana masing-masing jenis memerlukan input, syarat-syarat dan memberikan hasil yang berbeda. Sebagai contoh, daerah hutan produksi yang sekaligus digunakan untuk daerah rekreasi. Tipe penggunaan lahan majemuk adalah penggunaan lahan dengan lebih dari satu jenis, tetapi untuk tujuan evaluasi dianggap sebagai satu satuan. Evaluasi pemanfaatan ruang aktual eksisting yang meliputi penggunaan lahan land use dan penutupan lahan land cover diperlukan untuk menggambarkan kondisi fisik wilayah secara aktual. Informasi pemanfaatan ruang aktual akan sangat membantu dalam analisis potensi fisik suatu wilayah secara utuh Rustiadi dkk., 2007. Pada wilayah perencanaan yang luas misalnya satu wilayah kabupaten, aktivitas evaluasi ini memerlukan alat bantu yang mampu memberikan gambaran tutupan coverage wilayah secara luas dan terkini up to date. Sumber informasi yang memiliki kemampuan tersebut adalah citra satelit, oleh karena itu evaluasi pemanfaatan ruang aktual biasanya dilakukan dengan bantuan analisis citra satelit dan Sistem Informasi Geografis SIG. Citra satelit dapat berasal dari berbagai sumber institusi. Interpretasi citra satelit dapat dilakukan secara manual visual dan digital. Interpretasi secara manualvisual dilakukan dengan delineasi citra hardcopy citra yang tercetak atau delineasi secara langsung kenampakan citra yang ada di monitor computer screen digitizing. Sedangkan interpretasi secara digital dilakukan dengan klasifikasi citra digital berdasarkan kecerahan nilai pixel, interpretasi dilakukan guna mendapat peta tematik yang memberikan informasi mengenai batas wilayah perencanaan, penggunaan lahan, ekosistem perairan, serta kondisi fisik perairan. Perubahan penggunaan lahan yang sifatnya negatif akan berdampak pada degradasi lahan. Menurut Sinukaban 2008 bahwa degradasi lahan akan mengakibatkan rusaknya fungsi hidrologis DAS yang terlihat dari penurunan kapasitas infiltrasi DAS dan meningkatnya koefisien aliran permukaan. Terjadinya degradasi lahan dan rusaknya fungsi hidrologis DAS tersebut kemungkinan disebabkan beberapa faktor: Pertama, penggunaan dan peruntukan lahan menyimpang dari Rencana Tata Ruang Wilayah atau Rencana Tata Ruang Daerah. Misalnya, daerah yang diperuntukkan sebagai hutan lindung dialihfungsikan menjadi pertanian, hutan produksi dialihfungsikan menjadi permukiman, lahan budi daya pertanian dialihfungsikan menjadi permukiman atau industri, dan sebagainya. Kedua penggunaan lahan di DAS tidak sesuai dengan kemampuan lahan. Banyak lahan yang semestinya hanya untuk cagar alam, tetapi sudah diolah menjadi pertanian, atau lahan yang hanya cocok untuk hutan dijadikan lahan pertanian, bahkan permukiman. Banyak lahan yang kemiringan lerengnya lebih dari 30 persen bahkan 45 persen masih dijadikan pertanian yang intensif atau jadi permukiman. Ketiga, perlakuan terhadap lahan di dalam DAS tersebut tidak memenuhi syarat- syarat yang diperlukan oleh lahan atau tidak memenuhi kaidah-kaidah konservasi tanah, serta teknik konservasi tanah dan air yang diterapkan tidak memadai. Setiap penggunaan lahan hutan, pertanian, industri, permukiman harus sesuai dengan syarat, yakni menerapkan teknik konservasi tanah dan air yang memadai. Teknik konservasi yang memadai di suatu bidang lahan