Latar Belakang Masalah Perencanaan dan Pengawasan Beban Operasional Pada PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan

pengawasan sangat berperan penting untuk menjawab permasalahan yang ada pada beban operasional. Perencanaan yang matang mengenai anggaran beban operasional perusahaan memiliki fungsi preventif atau mencegah timbulnya pengeluaran-pengeluaran yang tidak diinginkan, juga untuk meningkatkan efektivitas kerja dan tidak lupa disertai dengan pengawasan beban operasional yang baik agar beban operasional yang digunakan dapat dimanfaatkan dengan seperlunya sesuai dengan perencanaan. Mengingat perencanaan dan pengawasan beban operasional sangat penting pada suatu perusahaan, maka penulis tertarik untuk membahas beberapa aspek dalam hal pencapaian efektivitas dan efieinsi usaha yang ditinjau dari perencanaan dan pengawasan beban operasional, maka penulis memilih judul “Perencanaan dan Pengawasan Beban Operasional Pada PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan”.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan judul, maka masalah yang berkaitan dengan perencanaan dan pengawasan beban operasional adalah apakah perencanaan dan pengawasan beban operasional yang dilaksanakan pada PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan telah berjalan dengan efektif dan bagaimanakah tindakan perusahaan dalam menanggulangi masalah apabila pada saat periode berjalan anggaran yang telah direncanakan ternyata lebih kecil dari realisasinya.

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian Penelitian memiliki fungsi yang berguna bagi penulis, adapun tujuan penelitian adalah : a. untuk mengetahui perencanaan dan pengawasan beban operasional pada PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan, b. untuk mengetahui langkah-langkah perusahaan dalam menanggulangi masalah yang timbul dalam beban operasional. 2. Manfaat penelitian Selain tujuan penelitian, penulis juga mendapatkan banyak manfaat dalam penelitian ini, diantaranya adalah : a. bagi Penulis untuk menambah wawasan dan ilmu dalam menyikapi permasalahan pada perusahaan yang berkenaan dengan Perencanaan dan Pengawasan Biaya Operasional yang sebenarnya, b. bagi Perusahaan, dapat digunakan sebagai bahan masukan dalam penyusunan perencanaan dan pengawasan serta menentukan kebijakan-kebijakan penggunaan Biaya Operasional di masa yang akan datang, c. bagi Peneliti lain, penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pihak lain yang ingin meneliti lebih lanjut satu periode kedepan.

D. Rencana Penulisan 1. Jadwal surveiobservasi dan Tugas Akhir

Penelitian ini dilakukan di PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan, Jl. Sei Batanghari No 2 Medan. Dalam kegiatan pengumpulan data, Penulis melakukan penelitian selama beberapa hari dimulai tanggal 22-24 Juni 2015 di bagian Akuntansi dan Anggaran PT Perkebunan Nusantara III Persero Medan. Untuk lebih jelasnya, jadwal kegiatan ini dapat dilihat pada Tabel 1.1. Tabel I.I. Jadwal SurveyObservasi dan Tugas Akhir NO KEGIATAN MEI 2015 JUNI 2015 1 2 3 4 1 2 3 4 1. Mengurus SKS bersih. 2. Mengajukan surat permohonan judul. 3. Mengurus surat riset. 4. Mengantar surat izin riset ke perusahaan. 5. Mengambil surat balasan riset dari perusahaan. 6. Meminta data ke perusahaan mengenai sejarah ringkas perusahaan, struktur organisasi, dan uraian tugas. 7. Melakukan wawancara kepada staff perusahaan mengenai perencanaan dan pengawasan beban operasional.

2. Rencana Isi

Penulis akan menguraikan rencana isi untuk mempermudah menganalisa setiap masalah. Tugas akhir yang penulis kerjakan, dapat dilihat dalam sistematika penulisan berikut ini : BAB I PENDAHULUAN Dalam bab ini penulis akan menguraikan mengenai latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan dan manfaat