Definisi Operasional METODE PENELITIAN

Waktu penelitian ini telah dilakukan mulai bulan November 2014 sampai dengan Juni 2015

D. Etik Penelitian

Penelitian dilakukan setelah peneliti mendapat persetujuan dari institusi pendidikan yaitu Fakultas Keperawatan Univeritas Sumatera Utara dan izin dari Kepala Klinik Fajar. Dalam penelitian ini terdapat beberapa hal yang berkaitan dengan prinsip etik penelitian, yaitu: memberikan penjelasan kepada calon responden tentang tujuan penelitian, menjelaskan manfaat penelitian dan prosedur penelitian. Pertimbangan etik dalam penelitian ini adalah; 1 beneficence menguntungkan responden, penelitian ini tidak menimbulkan sesuatu yang negatif kepada calon responden penelitian, tidak mencelakakan atau menyakiti calon responden freedom from harm, tidak memaksa atau menekan calon responden untuk ikut dalam penelitian, dan menyesuaikan waktu calon responden untuk mengisi kuesioner Etik berikutnya adalah respect from human dignity menghargai martabat manusia, calon responden memiliki hak untuk bebas menentukan apakah akan ikut berpartisipasi dalam penelitian atau tidak the right to self determination dengan membuat infomen consent, sehingga calon responden tidak merasa terpaksa untuk dijadikan responden dalam penelitian ini, calon responden berhak menolak untuk menjadi responden kapan saja, dan hak untuk mendapatkan informasi mengenai penelitian the right to full disclosure dengan memberitahukan kepada calon responden maksud dan tujuan dari penelitian yang dilakukan. Justice keadilan seluruh calon responden yang menjadi responden mendapatkan hak yang sama dan perlakuan yang adil the right to fair treatmean dengan memberi kesempatan kepada semua calon responden untuk menjadi responden, menjaga kerahasiaan informasi yang diberikan calon responden the right to privacy, dimana pada kuesioner tidak dicantumkan nama, namun hanya memberikan nomor responden. E. Instrumen Penelitian Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Berbentuk pertanyaan tertutup closed ended, dalam setiap pertanyaan hanya disediakan 2 jawaban alternatif yaitu benarsalah, dan responden hanya memilih satu di antaranya Notoadmodjo, 2005. Kuesioner yang berkaitan dengan tingkat pengetahuan Ibu pasca salin terhadap perawatan luka perineum tersusun dalam 20 pernyataan. Aspek pengukuran pengetahuan bila jawaban benar diberi skor 1, bila jawaban salah diberi skor 0, Skor maksimum = Jumlah soal x skor maksimum 20 x 1= 20, sedangkan skor minimum = Jumlah soal x skor minimum 10 x 0 = 0. Rumus penghitung skor persentase pengetahuan adalah: P : � � x 100 Dimana : P = Persentase f = Jumlah jawaban yang benar N = Jumlah skor maksimal Maka pengetahuan dikatakan : Baik : Apabila responden menjawab benar 16-20 pertanyaan yaitu 80 -100 Cukup : Apabila responden menjawab benar 12-15 pertanyaan yaitu 60-75 Kurang : Apabila responden menjawab benar 1-11 pertanyaan yaitu 5-55

F. Uji Validitas

Validitas instrumen adalah pengukuran dan pengamatan yang berarti prinsip keand instrumen dalam mengumpulkan data. Instrumen harus dapat mengukur apa yang seharusnya diukur. Uji Validitas yang dilakukan adalah dengan cara validitas isi