Jenis Penelitian Variabel Penelitian Definisi Operasional

24

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini berjenis pra-eksperimental, yaitu penelitian eksperimen dengan mengamati dan melakukan intervensi pada satu kelompok utama sepanjang penelitian Creswell, 2014. Desain penelitian menggunakan one-group pre-test post-test. Penelitian ini tidak mempunyai kelompok kontrol untuk dibandingkan dengan kelompok eksperimen.

B. Variabel Penelitian

1. Variabel Bebas : Mewarnai Mandala 2. Variabel Terikat : Kecemasan

C. Definisi Operasional

1. Mewarnai Mandala Mewarnai mandala adalah kegiatan seni yang melibatkan logika dan kreativitas dengan memberi warna pada bentuk geometris yang kompleks untuk menghapus pikiran negatif yang mendominasi. Subjek yang merupakan individu dewasa awal diberi pensil warna merk greebel berjumlah 6 warna merah, oranye, kuning, hijau, ungu, biru dan sebuah kertas berukuran A4 dengan sebuah desain mandala di dalamnya. Kemudian, subjek diminta untuk mewarnai desain mandala tersebut selama 30 menit. Waktu 30 menit dipilih berdasarkan hasil pilot study. Desain mandala dan pemilihan enam warna mereplikasi penelitian Curry Kasser 2005 serta Vennet Serice 2012. Curry Kasser 2005 memilih desain mandala tersebut dengan pertimbangan pola yang cukup rumit membuat subjek lebih fokus. 2. Kecemasan Kecemasan adalah reaksi emosional yang tidak menyenangkan terhadap bahaya nyata maupun imajiner yang dipengaruhi oleh sisa dari pengalaman masa lalu. Kecemasan memiliki empat aspek, yaitu ketakutan, kegugupan, kekhawatiran dan ketegangan Spielberger, 1972. Kecemasan diukur pada subjek yang berada pada masa dewasa awal menggunakan 20 item state anxiety dan 20 item trait anxiety dari skala State-Trait Anxiety Inventory STAI Form Y yang kemudian dikembangkan oleh peneliti menjadi 80 item berdasarkan aspek-aspek dari state anxiety dan trait anxiety.

D. Subjek Penelitian