Pengertian Sistem Pengertian Informasi

15 yang telah ditetapkan. Dilihat dari aspek praktisnya, maka tidak jarang seseorang terlambat atau belum selesai didalam mengambil keputusan dan mendapat informasi yang cepat dalam pengolahan komputer. Peranan komputer dalam suatu sistem informasi sangatlah penting. Hal ini diakibatkan besar dan banyaknya data yang akan diolah dengan beraneka ragam jenis data. Disinilah komputer memegang peranan penting untuk melakukan pengolahan data yang banyak dan beraneka ragam informasi dapat diperoleh dengan cepat dan tepat.

2.2.2 Sistem Pendukung Keputusan SPK

Sistem Pendukung Keputusan atau Desicion Support System DSS merupakan suatu pendekatan atau metodologi untuk mendukung pengambilan keputusan. DSS menggunakan CBIS yang fleksibel, interaktif, dan dapat diatasi, dan dikembangkan untuk mendukung solusi masalah manajemenspesifik yang tidak terstruktur. Karakteristik dari DSS adalah menggunakan data, memberikan antarmuka pengguna yang mudah, dan dapat menggabungkan pemikiran pengambil keputusan. DSS juga menggunakan model dan dibangun oleh suatu proses interaktif dan iteratif. Selain itu, DSS mendukung semua fase keputusan dan dapat memasukkan suatu komponen pengetahuan[10].

2.2.2.1 Proses Pengambilan Keputusan

Dalam proses pengambilan keputusan terdapat model proses pengambilan keputusan yang terdiri dari empat fase[10] yang digambarkan pada Gambar 2.3. Penjelasan dari keempat fase tersebut adalah sebagai berikut: 1. Penelusuran Intellegence Tahap ini merupakan proses penelusuran dan pendeteksian dari lingkup problematika serta proses pengenalan masalah. 2. Perancangan Design Tahap ini merupakan proses menemukan, mengembangkan dan menganalisis alternatif yang bisa dilakukan. Tahap ini meliputi proses untuk mengerti masalah, menurunkan solusi dan menguji kelayakan solusi. Beberapa hal yang dilakukan dalam pembentukan model tahap perancangan ini diantaranya: 16 a. Strukturisasi model b. Pemilihan kriteria untuk evaluasi, termasuk penetapan tingkat aspirasi untuk menetapkan suatu tujuan yang layak. c. Pengembangan alternatif. d. Memperkirakan hasil, dikaitkan dengan ketersediaan informasi yang mempengaruhi ketidakpastian atau kepastian dari suatu hasil solusi. 3. Pemilihan Choice Dilakukan proses pemilihan diantara berbagai alternatif tindakan yang mungkin dijalankan. Hasil pemilihan tersebut kemudian di implementasikan dalam proses pengambilan keputusan. 4. Implementasi Implementation Merupakan tahap pelaksanaan dari keputusan yang diambil. Int elligence Penelusuran Lingkup M asalah Design Perancangan Penyelesaian M asalah Choice Pemilihan Tindakan Im plem ent at ion Pelaksanaan Tindakan Gambar 2.3 Proses Pengambilan Keputusan