Latar Belakang Rumusan Masalah Tujuan Penulisan

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kebutuhan komunikasi data akses kecepatan tinggi memerlukan broadband channels. Modulasi pembawa-jamak Multicarrier Modulation merupakan suatu teknik yang dapat diandalkan untuk komunikasi data akses kecepatan tinggi. Prinsip dasar modulasi pembawa-jamak adalah Frequency Division Multiplexing FDM. Sistem FDM memiliki beberapa kelemahan antara lain memiliki efisiensi spektrum yang rendah karena membutuhkan guard band yang cukup lebar agar terhindar dari interferensi antar subpembawa. Pada akhir tahun 1957 dikembangkan sistem transmisi data paralel yang mampu meningkatkan efisiensi bandwidth. Guard band dihilangkan, spektrum frekuensi subpembawa saling bersinggungan namun tidak saling mengganggu. Sistem ini dikenal dengan nama Orthogonal Frequency Division Multiplexing OFDM. Sinyal- sinyal subpembawa pada OFDM merupakan sinyal sinusoidal yang saling tegak lurus orthogonal, sehingga memungkinkan terjadinya persinggungan overlap pada domain frekuensi tanpa menimbulkan interferensi. Dalam Tugas Akhir ini diamati pengaruh jumlah cacah bin-IFFT pada sistem modulasi pembawa-jamak OFDM dengan simulasi. Akan diteliti bagaimana langkah- langkah penerapan IFFTFFT sebagai pengganti fungsi sejumlah besar osilator pada domain waktu kontinu. Dengan menggunakan kanal AWGN, dilakukan pengujian kinerja sistem OFDM. Universitas Sumatera Utara

1.2 Rumusan Masalah

Dari latar belakang di atas, maka dirumuskan beberapa permasalahan, yaitu: 1. Bagaimana pengaruh kenaikan jumlah cacah bin-IFFT terhadap kinerja sistem OFDM? 2. Bagaimana pengaruh kenaikan jumlah cacah bin-IFFT terhadap Bit Error Rate BER sistem OFDM? 3. Bagaimana pengaruh kenaikan jumlah cacah bin-IFFT terhadap Packet Error Rate PER sistem OFDM?

1.3 Tujuan Penulisan

Adapun tujuan dari penulisan Tugas Akhir ini adalah untuk mengetahui pengaruh kenaikan cacah bin-IFFTFFT terhadap kinerja pada sistem OFDM yang dilewatkan pada kanal AWGN. Parameter kinerja yang diamati adalah BER dan PER.

1.4 Batasan Masalah