Model Penelitian Objek Penelitian Populasi, Sampel dan Teknik Sampling

commit to user 5

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi Praktisi Dapat dijadikan masukan dan sumbangan pemikiran bagi PT. Calmic Cabang Solo mengenai loyalitas konsumen terhadap merek dan dapat memberikan gambaran mengenai strategi-strategi dalam menarik dan mempertahankan loyalitas konsumen terhadap merek. Sehingga dapat dijadikan pertimbangan bagi perusahaan untuk menentukan kebijakan yang tepat dalam mengambil keputusan. 2. Bagi Akademisi Bermanfaat sebagai bahan referensi untuk peneliti selanjutnya yang ingin melakukan penelitian yang sejenis atau yang masih ada hubungannya dengan loyalitas konsumen terhadap merek, sehingga bisa membantu dan mengurangi tingkat kesulitan.

E. Metode Penelitian

1. Model Penelitian

Model penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode diskriptif. Pendukung model penelitian diskriptif yang dilakukan adalah dengan mengadakan survei kepada konsumen. Survei merupakan metode yang digunakan secara luas, khususnya dalam riset konsumen. Informasi dikumpulkan dengan commit to user 6 menanyai orang melalui daftar pertanyaan atau kuesioner yang terstruktur.

2. Objek Penelitian

Penelitian ini dilakukan di PT. Calmic yang berada di Jl. Tanjung No. 2A, Karangasem, Laweyan, Solo.

3. Populasi, Sampel dan Teknik Sampling

a. Populasi Populasi adalah keseluruhan unit atau individu dalam ruang lingkup dan waktu yang ingin di teliti Durianto, dkk, 2001: 26. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang menggunakan produk hygiene merek Calmic di Surakarta. b. Sampel Sampel adalah sebagian dari observasi yang dipilih dari populasi dengan menggunakan prosedur tertentu sehingga diharapkan dapat mewakili populasinya Durianto, dkk, 2001: 26. Dalam penentuan jumlah sampel yang akan digunakan, peneliti berpedoman pada rekomendasi yang dikemukakan oleh Roscoe dalam Sekaran, 2006: 160 bahwa ukuran sampel lebih dari 30 dan kurang dari 500 adalah telah tercukupi untuk digunakan dalam penelitian. Namun untuk mengantisipasi adanya kuesioner yang rusak dan adanya keterbatasan waktu, biaya dan tenaga, maka peneliti mengambil sampel sebanyak 100 responden. Kriteria untuk menjadi sampel commit to user 7 pada penelitian ini adalah konsumen yang menggunakan produk hygiene merek Calmic lebih dari satu kali. c. Teknik Sampling Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah judmental sampling yaitu teknik pengambilan sampel yang menggunakan pertimbangan tertentu terhadap elemen populasi yang dipilih sebagai sampel. Dengan teknik ini, sampel diambil berdasarkan kriteria yang telah dirumuskan terlebih dahulu oleh si peneliti. Durianto, dkk, 2001: 33

4. Jenis Data