Sejarah Singkat Dinas Pendapatan Daerah Propinsi Sumatera Utara.

BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PKLM

A. Sejarah Singkat Dinas Pendapatan Daerah Propinsi Sumatera Utara.

Propinsi Sumatera Utara mempunyai letak yang cukup strategis, karena posisinya yang berada pada jalur pelayaran Selat Malaka. Sumatera Utara memiliki luas mencapai 71.680 km 2 atau sekitar 3,5 tiga koma lima persen dari total luas Indonesia. Pada tahun 2004, jumlah penduduk Sumatera Utara diproyeksikan mencapai 12.123.360 jiwa dengan tingkat kepadatan 169 jiwakm 2 . Secara umum, Sumatera Utara terbagi menjadi tiga kawasan, yaitu kawasan Pantai Barat, kawasan Dataran Tinggi, dan kawasan Pantai Timur. Kawasan Pantai Timur umumnya lebih maju dibandingkan dengan Dataran Tinggi apalagi Daerah Pantai Barat. Adapun sejarah berdirinya Dinas Pendapatan Sumatera Utara bermula pada, urusan pengelolaan pendapatan daerah berada dalam kondisi biro keuangan pada sekertariat sebagai bagian pajak dan pendapatan. Berdasarkan Surat Keputusan SK Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Sumatera Utara Nomor 102IIGSU tanggal 6 Maret 1973 tentang susunan organisasi dan tata cara kerja sekertariat daerah propinsi Sumatera Utara maka biro keuangan ditingkatkan menjadi “Direktorat Keuangan”. Universitas Sumatera Utara Dengan terbitnya Surat Keputusan Gubernur Sumatera Utara tanggal 21 Maret 1975 Nomor 137IIGSU, maka terhitung sejak 1 April 1975 Sub Direktorat Pendapatan Daerah ditngkatkan menjadi “Direktorat Pendapatan Daerah”. Pada tanggal 1 September 1975 Nomor KUPD 31243 tentang pembentukan Dinas Pendapatan Daerah tingkat II diseluruh Indonesia, maka dengan demikian Direktorat Pendapatan Daerah berubah menjadi “Dinas Pendapatan Daerah”. Semula pembentukanya berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Sumatera Utara Nomor 143IIGSU, yang kemudian ditetapkan dengan peraturan daerah propinsi Sumatera Utara Nomor 4 Tahun 1976, yang mulai diberlakukan 31 Maret 1976 setelah Otonomi Daerah. Kemudiaan berdasarkan Surat Mentari Dalam Negeri Nomor 0612743S tanggal 22 Nopember 1999 tentang Pemerintah Daerah, maka terhitung sejak tanggal keluarnya surat tersebut, sebutan Dinas Pendapatan Daerah Tingkat I Sumatera Utara dirubah menjadi “Dinas Pendapatan Propinsi Sumatera Utara”. Cabang Dinas Pendapatan Daerah Tingkat I Sumatera Utara dirubah menjadi “Cabang Dinas Pendapatan Propinsi Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara Dalam pengembangan dan optimalisasi pelayanan yang lebih luas kepada Wajib Pajak. Dinas Pendapatan Propinsi Sumatera Utara sampai saat ini telah membentuk 14 cabang Unit Pelaksana Teknis Dinas UPTD Pendapatan di Wilayah Sumatera Utara yaitu : 1. UPT Medan Utara 2. UPT Medan Selatan 3. UPT Binjai 4. UPT Tebing Tinggi 5. UPT Pematang Siantar 6. UPT Kisaran 7. UPT Rantauprapat 8. UPT Balige 9. UPT Sibolga 10. UPT Padang Sidempuan 11. UPT Panyabungan 12. UPT Kabanjahe 13. UPT Sidikalang 14. UPT Gunung Sitoli Universitas Sumatera Utara

B. Struktur Organisasi UPT SAMSAT Binjai