Kerangka Berfikir Hipotesis Tempat dan Waktu Penelitian Metode Penelitian

Klor merupakan unsur yang diserap dalam bentuk ion Cl- oleh akar tanaman dan dapat diserap pula berupa gas atau larutan oleh bagian atas tanaman, misalnya daun. Kadar Cl dalam tanaman sekitar 2000-20.000 ppm berat tanaman kering. Kadar Cl yang terbaik pada tanaman adalah antara 340-1200 ppm dan dianggap masih dalam kisaran hara mikro. Sumber Cl sering berasal dari air PAM. Fungsi Klor : Klor berfungsi sebagai pemindah hara tanaman, meningkatkan osmosis sel, mencegah kehilangan air yang tidak seimbang, memperbaiki penyerapan ion lain, juga berperan dalam fotosistem II dari proses fotosintesis.

2.5 Kerangka Berfikir

Berdasarkan aspek morfologi dan fisiologi seperti yang telah disampaikan pada bahasan sebelumnya, kacang merah telah mengandung faktor-faktor yang diperlukan untuk pertumbuhanya sendiri faktor internal. Tetapi, faktor-faktor luar juga berpengaruh pada perkecambahan dan pertumbuhan tanaman kacang merah. Contohnya media air yang digunakan pada proses perendaman biji kacang merah. Dalam penelitian yang penulis lakukan, biji kacang merah mulai berkecambah ketika berumur 2 hari. Pertumbuhan kecambah tersebut tidak lepas dari rutinitas penyiraman yang penulis lakukan. Karena perkecambahan biji kacang merah juga dipengaruhi oleh faktor air sumber makanan itu sendiri.

2.6 Hipotesis

Dari landasan teori di atas dapat di rumuskan hipotesis sebagai berikut :

2.6.1 Hipotesis Nol H

Tidak ada pengaruh media air perendaman terhadap kecepatan perkecambahn tanaman kacang merah.

2.6.2 Hipotesis Alternatif Ha

Ada pengaruh media air perendaman terhadap kecepatan perkecambahan tanaman kacang merah. 7 BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Tempat dan Waktu Penelitian

Kegiatan penelitian dan penyusunan karya tulis ilmiah ini dilaksanakan pada : tanggal : 26 Agustus 2013 sd 31 Agustus 2013. tempat : 1. Ruang kelas XII IPA 4 di SMA Negeri 1 Negara sebagai tempat penyusunan dan pembuatan karya tulis ini. 2. Warnet warung internet, untuk melaksanakan pencarian data-data yang dibutuhkan untuk mendukung karya tulis ini. 3. Di rumah penulis sebagai tempat penelitian, penulisan dan penyusunan diluar jam sekolah guna cepat terselesaikannya karya tulis ini.

3.2 Metode Penelitian

Dalam penyusuan karya tulis ini, digunakan metode eksperimen yang di lakukan dengan melakukan percobaan tentang pengaruh media air perendaman terhadap kecepatan perkecambahan tanaman kacang merah. Yang bertujuan untuk memperoleh data kuantitatif yang nantinya dipergunakan dalam menjawab hipotesis yang telah di buat. 3.3 Teknik Pengambilan Sampel 3.3.1 Teknik Random