KONDISI DESA PAMAGERSARI

BAB III KONDISI DESA PAMAGERSARI

A. Sejarah Singkat Desa Pamagersari

Desa Pamagersari adalah desa yang berada di Kecamatan Jasinga, Bogor, Jawa Barat, Indonesia. Desa Pamagersari adalah desa yang berada di sebelah barat Kabupaten Bogor. Desa Pamagersari merupakan desa hasil pemekaran, sebelumnya Pamagersari termasuk wilayah Desa Jasinga, pada tahun 1984 dilakukan pemekaran Desa Jasinga, sehingga menjadi dua desa, Desa Jasinga dan Desa Pamagersari. Letak Desa Pamagersari tepat di tengah

Kecamatan Jasinga, jarak tempuh ke ibukota kecamatan hanya 0,1 kilo meter, sementara jarak antara desa dan Ibu Kota Kabupaten Bogor sejauh 6,4 kilo meter, dan jarak desa terhadap Ibu Kota Provinsi Jawa Barat sejauh 160 kilo meter.

Sebagaian besar masyarakat Desa Pamagersari adalah penduduk asli Jasinga sedangkan masyarakat pendatang yang berada di Desa Pamagersari berasal dari Kabupaten Lebak dan Pandeglang. Mata pencaharian

penduduk Desa Pamagersari adalah bertani dan juga karyawan. 11 Kelembagaan di Desa Pamagersari terbagi menjadi tiga yaitu kelembagaan pemerintah, kelembagaan agama, dan kelembagaan ekonomi. Letak Desa Pamagersari terletak di Ibu Kota Kecamatan Jasinga mendapatkan banyak keuntungan, seperti akses untuk ke lembaga pemerintahan maupun pasar dapat terjangkau sehingga termemadainya sarana dan prasarana.

Terdapat berbagai jasa transportasi di Desa Pamagersari, desa yang mempunyai ikon patung singa depan jalan raya ini terdapat banyak sekali transportasi. Transportasi ini melayani rute dari Jasinga-Cipanas, Jasinga- Bogor, dan Jasinga-Leuwiliang. Ada juga angkutan berupa bus dan carry yang salah satu rutenya adalah Pamagersari-Stasiun Tenjo.

Untuk pendidikan, di Desa Pamagersari terdapat dua gedung Taman Kanak-kanak (TK), empat buah gedung SD, satu gedung SMP, satu gedung SMEA, dan sarana pendidikan lainnya sebanyak dua buah. Desa Pamagersari juga terdapat sarana lainnya untuk menunjang dan memperlancar aktivitas warga, misalnya kantor pos, bank, pasar, dan pertokoan, apotik, terminal, kantor polisi, dokter praktik, puskesmas, Masjid Raya, dan lain sebagainya.

11 Alfurqon Andi, “ Program Reforma Agraria dan Peningkatan Kesejahteraan Petani (Kasus: Desa Pamagersari, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor)” , (2009), 32 diakses pada 7 September

2016 dari: http://repository.ipb.ac.id/bitstream/handle/123456789/11365/I09aal.pdf;jsessionid=3CA316 6F7BF089DB6D2858F5E4669E6C?sequence=2

Berikut adalah nama-nama yang pernah menjabat sebagai Kepala Desa Pamagersari:

1. Pak Yamin menjabat selama 2 periode ( tahun 1988 - tahun 1996)

2. Pak Arip Aripin menjabat selama 2 periode (tahun 1996 – tahun 2008) 3.Pak Nurohman menjabat selama 2 periode dan di mana satu periode menjabat selama 6 tahun (tahun 2008 – tahun 2020). 12

B. Letak Geografis

Desa Pamagersari adalah salah satu desa di wilayah Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor dengan luas wilayah 314, 769 Ha. Yang terdiri dari: 5 (lima) Rukun Warga (RW) dan 24 (dua puluh empat) Rukun Tetangga (RT).

Berikut adalah rincian letak geografis dari Desa Pamagersari, di mana data tersebut diambil dari website Kementerian Dalam Negeri RI. Data ini

merupakan data Desa Pamagersari pada tahun 2014. 13

Tabel 3. 1: Kondisi Geografis Desa Pamagersari

Tahun

Kode Desa

Desa/Kelurahan

Kabupaten/Kota

Bogor

Provinsi

Jawa Barat

Tahun Pembentukan

Luas Desa/Kelurahan

Penetapan Batas

Ada

Peta Wilayah

Ada

Koordinat

106,468353 BT -6,480204 LS

Tipologi

Perindustrian/Jasa

Batas Wilayah:

12 Wawancara pribadi dengan Kepala Desa Pamagersari, Bapak Nurohman, 11 Oktober 2016

13 Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, “Data Pokok

7 September 2016 dari http://prodeskel.binapemdes.kemendagri.go.id/dpokok_grid_t01/

Desa/Kelurahan”,

diakses

pada

24 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari 24 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari

Utara

c. Desa/Kelurahan Sebelah Jugalajaya/Pangradin

Selatan

d. Desa/Kelurahan Sebelah Jasinga

Barat

e. Desa/Kelurahan Sebelah Sipak

Timur

14 Gambar 3. 1: Peta Kecamatan Jasinga

12 September 2016 dari http://goo.gl/maps/US4ruUh2NMN2

14 “Jasinga, Bogor”

diakses

pada

Senyuman Hangat di Desa Pamagersari | 25

Gambar 3. 2: Peta Desa Pamagersari 15

Gambar 3. 3: Peta dari UIN Jakarta ke Desa Pamagersari 16

15 “ Desa Pamagersari, Jasinga, Bogor” diakses pada 12 September 2016 dari http://maps.google.com/?q=Pamagersari%2C+Jasinga%2C+Bogor%2C+West+Java&ftid=0

x274b847eeab6b:0x79edc7d030b0b04e&hl=en&gl=us 16 “UIN Jakarta – Desa Pamagersari, Jasinga, Bogor” pada 12 September 2016, dari

http://goo.gl/maps/eJTpvvkHQ6t

26 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari

Jarak tempuh dari Kota Bogor sampai ke Desa Pamagersari adalah 50 Km dan lama perjalanan yang harus ditempuh dari kota Bogor sampai ke Desa Pamagersari adalah 1 jam 58 menit, sedangkan jarak tempuh dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sampai ke Desa Pamagersari adalah 66 Km serta lama perjalanan yang harus ditempuh adalah 2 jam 15 menit.

C. Struktur Penduduk

1. Keadaan Penduduk Menurut Jenis Kelamin

Kondisi Penduduk Menurut Jenis Kelamin

Laki-laki Perempuan

Laki-laki

Perempuan

Gambar 3. 4: Keadaan Penduduk Menurut Jenis Kelamin

Dari gambar 3.4 di atas, masyarakat Desa Pamagersari secara keseluruhan berjumlah 5.076 jiwa, di mana jumlah masyarakat laki-laki berjumlah 2.652 jiwa dan perempuan 2.424 orang. Hal ini dapat disimpulkan bahwa jumlah laki-laki di Desa Pamagersari lebih banyak

dibandingkan perempuan. 17

17 Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, “Jumlah Penduduk dan Kepala Keluarga”, diakses pada 7 September 2016 dari :

http://prodeskel.binapemdes.kemendagri.go.id/mpublik/

Senyuman Hangat di Desa Pamagersari | 27

2. Keadaan Penduduk Menurut Agama

Keadaan Penduduk Menurut Agama

Jiwa (orang)

Islam

Gambar 3. 5: Keadaan Penduduk Menurut Agama

Berdasarkan gambar 3.5., dapat terlihat jelas bahwa Agama Islam menjadi agama mayoritas di Desa Pamagersari. Bahkan, seluruh masyarakat di desa tersebut, sebanyak 5.076 jiwa, memeluk Agama Islam. 18

3. Keadaan Penduduk Menurut Mata Pencaharian

Keadaan Penduduk Menurut Mata Pencaharian

Gambar 3. 6: Keadaan Penduduk Menurut Mata Pencaharian

Berdasarkan gambar 3.6, penduduk Desa Pamagersari mayoritas belum memiliki pekerjaan atau pengangguran, dengan total sebesar 1.293 jiwa. Jumlah laki-laki sekitar 721 jiwa dan perempuan sekitar 572 jiwa. Walaupun dalam grafik data mengenai ibu rumah tangga terlihat lebih besar ketimbang belum bekerja, namun jika dihitung totalnya maka jumlah

18 Wawancara dengan Kepala Desa Pamagersari dan Ketua RT 01 RW 02 pada tanggal 5 Mei 2016

28 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari 28 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari

4. Keadaan Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan

Keadaan Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan

Usia 3-6 Usia 7-18 Tamat SD Tamat Tamat Tamat D-2 Tamat S-1 Tamat S-2 yang

th yang

SMP

SMA

belum sedang masuk TK sekolah

Laki-laki

Perempuan

Gambar 3. 7: Keadaan Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan

Dari data yang terdapat pada tabel 3.7, kebanyakan penduduk Desa Pamagersari adalah tamatan SMA, di mana jumlah laki-laki adalah 1.002 jiwa, perempuan 811 jiwa, sehingga totalnya mencapai 1.813 jiwa. Lulusan SD menempati urutan kedua dalam tingkat pendidikan penduduk Desa Pamagersari, dengan rincian jumlah laki-laki berjumlah 792 jiwa, perempuan 860 jiwa dan totalnya berjumlah 1.652 jiwa. Jumlah terbanyak

Senyuman Hangat di Desa Pamagersari | 29 Senyuman Hangat di Desa Pamagersari | 29

jiwa. 19

D. Sarana dan Prasarana

1. Kantor Kepala Daerah Desa Pamagersari

Kantor Kepala Desa Pamagersari terletak tepat di depan SMP Negeri

01 Jasinga. Kantor yang baru selesai direnovasi dan beroperasional penuh pada saat kami melakukan KKN. Sebelumnya, kantor Kepala Desa Pamagersari tengah dilakukan renovasi pada bagian dalam pada saat kami melakukan survei pertama. Kantor Kepala Desa Pamagersari ini sangat dekat dengan Kantor Kecamatan Jasinga, Masjid Raya Nurul Faidzin, dan kantor pos.

Gambar 3. 8: Kantor Kepala Desa Pamagersari (tampak dalam dan luar)

2. Sungai Desa Pamagersari

Sungai di Pamagersari sangat membentang luas, ini bisa dilihat sampai arah daerah Setu. Sungai di Desa Pamagersari bisa dikatakan cukup keruh tetapi untuk kampung-kampung tertentu. Di Kampung Bojong dan Kampung Sawah, air sungai terlihat keruh dan tidak layak digunakan untuk kegiatan sehari-hari warga dikarenakan adanya penumpukan sampah di pinggir sungai. Sedangkan sungai di Kampung Bojong Rendeu masih bisa dikatakan layak digunakan, karena banyaknya pohon-pohon di

19 Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, “Tingkat Pendidikan Penduduk”, diakses pada 7 September 2016 dari

http://prodeskel.binapemdes.kemendagri.go.id/mpublik/

30 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari 30 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari

Gambar 3. 9: Sungai Desa Pamagersari (foto diambil di Kampung Bojong RW 02)

3. Lapangan Badminton

Sarana olahraga ini berada di Kampung Bojong RW 02. Lapangan badminton sering dipakai untuk kegiatan olahraga badminton, acara-acara yang memakai panggung, dan kegiatan olahraga lainnya. Multifungsinya lapangan badminton ini tidak didukung dengan kondisi lapangan yang sedikit layak. Bisa dilihat bahwa lapangan tersebut berada di tengah- tengah rumah warga, cat yang sudah luntur, net lapangan yang sudah bolong-bolong.

Gambar 3. 10: Lapangan Badminton (Bertempat di Kampung Bojong RW 02)

Senyuman Hangat di Desa Pamagersari | 31

4. Masjid Raya Nurul Fadzin

Masjid Raya ini terletak tepat di depan Kantor Kepala Desa Pamagersari dan juga tepat berada di samping SMP Negeri 01 Jasinga. Masjid Raya sering digunakan untuk kegiatan-kegiatan keagamaan yang besar. Masjid Raya mempunyai halaman yang sangat luas, sehingga banyak masyarakat sekitar yang setiap sore hari bermain dan bercengkrama di sekitar halaman depan Masjid Raya ini. Masjid Raya ini juga mempunyai lapangan sepak bola dan ruang parkir yang luas. Masjid Raya yang besar ini tidak begitu didukung oleh sarana yang baik, seperti tempat toilet yang tidak bersih dan tempat penampungan air yang keruh dan tempat wudhu yang mempunyai keran wudhu banyak tetapi tidak adanya air. Kondisi ini kami temukan ketika kami survei untuk yang pertama kali.

Gambar 3. 11: Masjid Raya Nurul Faidzin

5. Jalanan Kampung

Kondisi jalan kampung yang padat penduduk berada di Kampung Sawah, Kampung Bojong, dan Kampung Bojong Rendeu. Kampung Sawah memiliki lapangan rumput yang multifungsi untuk acara-acara kampung, seperti perlombaan HUT RI, acara perkawinan dan pegelaran nyanyian dangdut dan sebagainya.

32 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari

Gambar 3. 12: Jalanan Kampung di Desa Pamagersari

6. Kantor KUA Kecamatan Jasinga

Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Jasinga terletak di Jalan Sersan A. Kohar No. 37 Jasinga 16670. Kantor ini berada di samping Kantor UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Jasinga.

Gambar 3. 13: Kantor Urusan Agama Kecamatan Jasinga

7. Majelis Taklim Nurul Ichwan

Majelis Taklim Nurul Ichwan terletak di Kampung Bojong, Desa Pamagersari. Majelis ini digunakan para warga untuk berbagai kegiatan seperti pengajian ibu-ibu.

Senyuman Hangat di Desa Pamagersari | 33

Gambar 3. 14: Majelis Taklim Nurul Ichwan

8. Masjid Jami Nurul Huda

Masjid Jami Nurul Huda berada di Kampung Bojong RW 02. Masjid ini merupakan Masjid satu-satunya yang menampung masyarakat untuk menjalani ibadah shalat Jum’at. Masjid ini masih dalam tahap renovasi, tetapi keadaannya masih layak digunakan untuk beribadah. Di dalam Masjid ada banyak buku bacaan agama dan perlengkapan alat shalat. Selain untuk ibadah, Masjid ini sering digunakan untuk acara pengajian dan juga rapat kampung baik itu rapat acara remaja maupun rapat acara pengurus.

Gambar 3. 15: Masjid Jami Nurul Huda

34 | Senyuman Hangat di Desa Pamagersari