Bagi Ilmiah Bagi Praktisi

1.1.2 Tujuan Khusus

Untuk mengetahui perbedaan persentase lemak tubuh sebelum dan setelah Senam Jantung Sehat pada Mahasiswi program studi Fisioterapi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Bagi Ilmiah

1. Memberikan informasi dan memahami tentang proses terjadinya kegemukan dan peranan tindakan fisioterapi dalam penatalaksanaan penurunan persentase lemak tubuh. 2. Membuktikan bagaimana pengaruh Senam Jantung Sehat terhadap penurunan persentase lemak tubuh pada Mahasiswi program studi Fisioterapi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. 3. Dapat digunakan sebagai bahan acuan atau referensi bagi penelitian selanjutnya.

1.4.2 Bagi Praktisi

1. Hasil penelitian ini dapat dijadikan pedoman bagi pelatih dalam pengaplikasian Senam Jantung Sehat untuk penurunan persentase lemak tubuh. 2. Hasil penelitian ini dapat dijadikan acuan penatalaksanaan pelayanan fisioterapi di masyarakat terutama sebagai upaya promotif dan preventif untuk menjaga berat badan tubuh dalam kondisi ideal dan mencegah berbagai macam penyakit yang ditimbulkan akibat lemak tubuh yang berlebih. 8

BAB II KAJIAN PUSTAKA

2.1 Lipid

2.1.1 Definisi Lipid

Beberapa senyawa kimia organik yang terdapat didalam makanan dan tubuh serta sangat bermanfaat untuk kehidupan manusia dapat diklasifikasikan sebagai lipid atau yang lebih dikenal oleh masyarakat awan dengan sebutan lemak. Belum terdapat definisi yang baku mengenai lipid, hal ini disebabkan karena senyawa - senyawa yang tergolong lipid tidak memiliki rumus struktural yang serupa. Namun para Ahli biokimia, sepakat bahwa senyawa organik yang memiliki sifat fisika seperti lemak, dimasukkan kedalam satu golongan yang disebut lipid. Adapun sifat fisika yang dimaksud yaitu 1 bersifat hidrofobisitas yang berarti tidak larut dalam air, tetapi larut dalam pelarut organik non-polar misalnya ester, aseton, kloroform, dan benzena; 2 mempunyai hubungan dengan asam lemak atau esternya; 3 zat kaya energi yang digunakan oleh mahluk hidup dalam proses metabolisme tubuh. Berdasarkan sifat fisika tersebut, lipid dapat diperoleh dari hewan atau tumbuhan dengan cara ekstraksi dengan menggunakan pelarut lemak tersebut Thompson dkk, 2012.

2.1.2 Klasifikasi Lipid

Lipid meliputi lemak netral atau dikenal sebagai trigliserida, fosfolipid, kolesterol, dan beberapa lipid lain yang kurang penting. Lemak yang paling banyak terdapat pada diet adalah lemak netral yang dikenal sebagai trigliserida, yang setiap

Dokumen yang terkait

PENGARUH SENAM JANTUNG SEHAT SERI V TERHADAP KEBUGARAN DAN LEMAK TUBUH PADA ANGGOTA POSYANDU LANSIA AMRIH SEHAT KEC. BERGAS SEMARANG

0 8 74

Pengaruh Senam Jantung Sehat terhadap Tekanan Darah pada Lansia Hipertensi di PSTW Budi Mulia 03 Margaguna Jakarta Selatan

8 21 128

GANGGUAN CEMAS PADA MAHASISWA SEMESTER I DAN VII PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA.

0 0 11

PENGARUH SENAM JANTUNG SEHAT TERHADAP DAYA TAHAN KARDIORESPIRASI PADA MAHASISWI DENGAN KELEBIHAN BERAT BADAN DI PROGRAM STUDI FISIOTERAPI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA.

10 52 75

HUBUNGAN STRES PSIKOLOGIS TERHADAP SINDROM PRAMENSTRUASI (PMS) PADA MAHASISWI SEMESTER I PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA.

0 0 30

HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH (IMT) DENGAN KESEIMBANGAN STATIS PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA.

0 0 16

PEMBERIAN SENAM AEROBIK INTENSITAS RINGAN LEBIH MENURUNKAN PERSENTASE LEMAK SUBKUTAN DIBANDINGKAN INTENSITAS SEDANG PADA MAHASISWI FISIOTERAPI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA.

0 1 10

PERBEDAAN DAYA TAHAN JANTUNG PARU DAN KOMPOSISI TUBUH; PERSENTASE LEMAK TUBUH ANTARA LANJUT USIA ANGGOTA SENAM TAI CHI, WAI TAN KUNG DAN SEDENTER

0 0 7

PERBEDAAN PENGARUH SENAM AQUATIC ZUMBA DAN SENAM ZUMBA TERHADAP LEMAK TUBUH PADA MAHASISWI DI UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA NASKAH PUBLIKASI - PERBEDAAN PENGARUH SENAM AQUATIC ZUMBA DAN SENAM ZUMBA TERHADAP LEMAK TUBUH PADA MAHASISWI DI UNIVERSITAS ‘AI

0 3 13

HUBUNGAN PERSENTASE LEMAK TUBUH TERHADAP DAYA TAHAN JANTUNG PARU PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOTERAN UNIVERSITAS MATARAM ARTIKEL ILMIAH - Repository UNRAM

0 0 8