Revisi Draf Awal Sebelum Uji Coba Skala Kecil

mendapat poin 4. Serta pada aspek 11, memiliki kriteria cukup baik karena mendapat point 3. Berdasarkan hasil pengisian kuesioner yang dilakukan oleh ahli Penjasorkes dan dua ahli pembelajaran didapat persentase 75,9 masuk dalam kategori “baik” oleh karena itu model permainan enjoy volley ball pada pembelajaran Penjasorkes untuk siswa kelas VII SMP N 1 Boja ini dapat digunakan untuk uji coba skala kecil.

4.1.2.3 Revisi Draf Awal Sebelum Uji Coba Skala Kecil

Berdasarkan saran dari ahli Penjasorkes dan ahli pembelajaran SMP N 1 Boja pada produk atau model, kemudian dilakukan revisi produk. Proses revisi produk berdasarkan saran ahli Penjasorkes dan ahli pembelajaran SMP N 1 Boja sebagai berikut: Tabel 4.2. Revisi Draf Produk Awal No Bagian yang direvisi Alasan direvisi Saran Perbaikan 1 Ukuran lapangan Lapangan terlalu besar Lapangan diperbaiki, menjadi lapangan badminton, supaya siswa lebih aktif 2 Servis Tidak Jelas Supaya yang melakukan servis diperjelas 3 Tangkapan pada daerah A Tidak Jelas Dihilangkan teknik menangkapnya 4 Peraturan permainan termasuk rotasi Pemain Tidak Jelas Peraturanya diperjelas Sumber : ahli Penjasorkes dan ahli pembelajaran

4.1.3 Data Uji Coba Skala Kecil

Setelah produk model permainan enjoy volley ball di validasi oleh ahli dan guru Penjasorkes Sekolah Menengah Pertama, maka produk di uji cobakan kepada siswa kelas VII D siswa putri dan kelas VII E putra SMP Negeri 1 Boja yang berjumlah 24 siswa. Pengambilan sampel dengan menggunakan metode sampel acak random sampling. Uji coba ini bertujuan untuk mengetahui dan mengidentifikasi berbagai permasalahan seperti kelemahan, kekurangan, ataupun keefektifan produk saat digunakan oleh siswa. Data yang diperoleh dari uji coba ini digunakan sebagai dasar melakukan uji coba kelompok kecil. Uji coba kelompok kecil ini juga bertujuan untuk mengetahui tanggapan awal dari produk yang dikembangkan. Data uji coba kelompok kecil dihimpun dengan menggunakan kuesioner. Berdasarkan data pada hasil kuesioner yang diisi para siswa diperoleh presentase sebesar 85,8. Berdasarkan kriteria yang ditentukan maka permainan enjoy volley ball telah memenuhi kriteria “baik” sehingga dapat digunakan untuk siswa kelas VII D putri dan kelas VII E putra SMP N 1 Boja. Berdasarkan data yang diperoleh dari uji coba skala kecil, maka banyaknya siswa melakukan model permainan enjoy volley ball dapat dilihat pada tabel berikut: