Spesifikasi Produk Subyek Uji Coba

67

C. Spesifikasi Produk

Spesifikasi produk media pembelajaran video tutorial teknik dasar kihon karateuntuk siswa sekolah menengah pertama berbentuk CD Compact Disk adalah: 1. Produk software media pembelajaran ini dalam bentuk CD Compact Disk dan hanya dapat dijalankan dengan perangkat komputer CD-ROM CD read-only-memory dan dapat disajikan melalui LCD Liquid crystal display projektor. 2. Spesifikasi komputer minimal untuk membuka CD Compact Disk media pembelajaran adalah processor pentium 4, video capture card, sound card outboard, video card 64×, CDDVD write, RAM 512 mb, software windows, mac os, linux dan monitor 17 inch. 3. Aspek ratio monitor minimal wide screen 16 : 10. 4. Program software adobe flash Cs5 dengan kapasitas 72,4 mb. 5. CD Compact Diskmedia belajar ini berisi materi 15 teknik dasar kihon karate dan bisa digunakan guru sebagai media pembelajaran ataupun sebagai media belajar mandiri siswa di rumah, karena tetap bisa dijalankan walaupun dengan spesifikasi komputer yang rendah.

D. Subyek Uji Coba

Penelitian pengembangan ini, menggolongkan subyek uji coba menjadi dua, yaitu : 68 1. Subyek Uji Coba Ahli a. Ahli materi Ahli materi yang dimaksud adalah dosenpakar karate yang berperan untuk menentukan apakah materi teknik dasar kihon karate yang dikemas dalam media pembelajaran video tutorial teknik dasar kihon karate sudah sesuai tingkat kedalaman materi dan kebenaran materi yang digunakan atau belum. Ahli materi yang menjadi validator dalam penelitian ini adalah Dr. Sugeng Purwanto, M.Pd yang memiliki keahlian di bidang pembelajaran karate b. Ahli media Ahli media yang dimaksud adalah dosenpakar yang biasa menangani dalam hal media pembelajaran. Validasi dilakukan dengan menggunakan angket tentang desain media yang diberikan kepada ahli media pembelajaran. Ahli media yang menjadi validator dalam penelitian ini adalah Saryono, S.Pd. Jas, M. Or.yang memiliki keahlian pada bidang media pembelajaran. 2. Subjek uji coba kelompok kecil dan kelompok besar Subjek uji coba yang digunakan yaitu siswa SMP IT Abu Bakar Yogyakarta dengan uji coba satu lawan satu yang berjumlah 4 orang dengan penilaian kriteria yang mewakili semua siswa yang direkomendasikan oleh guru Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan. Uji coba kelompok kecil menggunakan subjek sebanyak 10- 15 siswa dan yang terakhir adalah uji coba pada kelompok besar 69 menggunakan subjek sebanyak 30 siswa atau lebih Nur Rohmah Muktiani, 2008:64. Siswa yang digunakan dalam uji coba produk adalah siswa yang belum pernah mendapatkan materi teknik dasar kihon karate dan yang belum pernah menggunakan media video tutorial teknik dasar kihon karate berbentuk CD Compact Disk. Teknik penentuan subyek uji coba dalam penelitian pengembangan ini adalah dengan metode simple random sampling. Menurut Sugiyono 2009:218, simple random sampling adalah teknik pengambilan sampel atau subyek memberikan peluang yang sama bagi setiap unsur anggota populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel atau subyek. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan 4 siswa untuk uji coba satu lawan satu, 13 siswa untuk uji coba kelompok kecil, dan 32 siswa untuk uji coba kelompok besar.

E. Jenis Data