Rumusan Masalah Manfaat penelitian

8 Survey awal yang dilakukan pada bulan Oktober 2013 bahwa Puskesmas Padang Bulan merupakan Puskesmas yang memiliki jumlah penduduk yang besar dengan karakteristik penduduk yang berbeda baik dari tingkat sosial ekonomi maupun tingkat pendidikan dan mempunyai fasilitas Pemeriksaan IVA yang tentunya dapat memberikan kemudahan kepada ibu Pasangan Usia Subur PUS untuk dapat melakukan pemeriksaan IVA bagi setiap ibu yang datang ke Puskesmas Padang Bulan. Sejak tahun 2011 Puskesmas padang bulan telah melaksanakan program sosialisasi dan pemeriksaan IVA kepada masyarakat, khususnya kepada ibu yang telah menikah. Berdasarkan laporan akhir tahun 2013 dari petugas Program KIAKB , dari 5954 sasaran, yang sudah dilakukan pemeriksaan IVA baru sebanyak 1.786 30 ibu PUS dan 594 10 ibu PUS lainnya melakukan pemeriksaan papsmear ke fasilitas lainnya. Sedangkan 3.572 60 ibu PUS belum melakukan pemeriksaan IVA. Juga pada saat dilakukan survey di lapangan dari 10 orang ibu PUS didapat 3 orang ibu PUS yang sudah pernah melakukan pemeriksaan IVA, sedangkan 7 orang ibu PUS belum pernah melakukan pemeriksaan IVA dengan alasan berbeda-beda antara lain, belum penah tahu tentang pemeriksaan IVA, merasa enggan karena harus buka aurat sewaktu pemeriksaan IVA, tidak merasakan adanya gejala-gejala kanker leher rahim.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas maka yang menjadi permasalahan yaitu masih rendahnya jumlah ibu pasangan usia subur yang melakukan pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Tahun 2014 sehingga peneliti ingin mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu pasangan Universitas Sumatera Utara 9 usia subur tentang kanker serviks dengan pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Tahun 2014. 1.3 Tujuan 1.3.1 Tujuan Umum Untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu PUS tentang kanker serviks dengan pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru tahun 2014

1.3.2 Tujuan Khusus

a Untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu PUS tentang kanker serviks dengan pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru tahun 2014 b Untuk mengetahui hubungan sikap ibu PUS tentang kanker serviks dengan pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru tahun 2014

1.4 Manfaat penelitian

1. Sebagai masukaninformasi bagi Kepalapetugas kesehatan Puskesmas Padang Bulan dalam upaya meningkatkan kwalitas pelayanan pemeriksaan IVA untuk deteksi dini kanker serviks dengan memberikan penyuluhan- penyuluhan kepada ibu Pasangan Usia Subur. 2. Sebagai bahan referensi dan menambah wawasan keilmuan dan pengalaman serta ketrampilan dalam melakukan penelitian khususnya tentang pemeriksaan IVA. Universitas Sumatera Utara 10

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Kanker Serviks 2.1.1 Defenisi Kanker serviks adalah kanker primer yang terjadi pada jaringan leher rahim serviks sementara lesi prakanker adalah kelainan pada epitel serviks akibat terjadinya perubahan sel-sel epitel, namun kelainannya belum menembus lapisan basal membrane basalis Depkes, 2008. Kanker serviks Kanker leher rahim adalah tumor ganas yang tumbuh di dalam leher rahimserviks bagian terendah dari rahim yang menempel pada puncak vagina. Kanker serviks biasanya menyerang wanita berusia 35-55 tahun. 90 dari kanker serviks berasal dari sel skuamosa yang melapisi serviks dan 10 sisanya berasal dari sel kelenjar penghasil lendir pada saluran servikal yang menuju ke dalam rahim Indrawati, 2009. Kanker serviks merupakan kanker yang terbanyak diderita wanita di Negara berkembang seperti Indonesia. Kanker serviks merupakan masalah kesehatan wanita di Indonesia sehubungan dengan angka kejadian dan angka kematiannya yang tinggi. Keterlambatan diagnosis pada stadium lanjut, keadaan umum yang lemah, status sosial ekonomi yang rendah, keterbatasan sumber daya, keterbatasan saran dan prasaran, jenis histopatologi, dan derajat pendidikan yang rendah Rasjidi, 2010. Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Pengetahuan dan Sikap Wanita Usia Subur tentang Pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) di Wilayah Kerja Puskesmas Helvetia Medan

10 80 82

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU DETEKSI DINI KANKER SERVIKS PADA PASANGAN USIA SUBUR DI Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Perilaku Deteksi Dini Kanker Serviks Pada Pasangan Usia Subur Di Wilayah Kerja Puskesmas Sangkrah, Kelurahan Sangkra

0 0 15

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU DETEKSI DINI KANKER SERVIKS PADA PASANGAN USIA SUBUR DI Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Perilaku Deteksi Dini Kanker Serviks Pada Pasangan Usia Subur Di Wilayah Kerja Puskesmas Sangkrah, Kelurahan Sangkra

0 0 16

Hubungan Pengetahuan Wanita Usia Subur Tentang Kanker Serviks dengan Motivasi Melakukan Pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja III Puskesmas Manahan Surakarta.

0 1 1

HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG KANKER SERVIKS DENGAN SIKAP IBU DALAM PEMERIKSAAN IVA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS DASAN LEKONG KABUPATEN LOMBOK TIMUR TAHUN 2015

0 0 9

Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Pasangan Usia Subur Tentang Kanker Serviks dengan Pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Tahun 2014”,

0 1 40

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Kanker Serviks 2.1.1 Defenisi - Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Pasangan Usia Subur Tentang Kanker Serviks dengan Pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Tahun 2014”,

0 0 23

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Pasangan Usia Subur Tentang Kanker Serviks dengan Pemeriksaan IVA di Wilayah Kerja Puskesmas Padang Bulan Kecamatan Medan Baru Tahun 2014”,

0 0 9

SUBUR TENTANG KANKER SERVIKS DENGAN PEMERIKSAAN IVA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PADANG BULAN KECAMATAN MEDAN BARU TAHUN 2014

0 0 13

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TENTANG KANKER SERVIKS DENGAN PERILAKU PEMERIKSAAN IVA DI PUSKESMAS MLATI I

0 0 11