Aspek dan Kriteria Penilaian Media Pembelajaran

17 1 Dapat membuat tombol interaktif dengan sebuah movie atau objek yang lain. 2 Dapat membuat perubahan transparansi warna dalam movie. 3 Dapat membuat perubahan animasi dari satu bentuk ke bentuk lain. 4 Dapat membuat gerakan animasi dengan mengikuti alur yang telah ditetapkan. 5 Dapat dikonversi dan dipublikasikan publish ke dalam beberapa tipe, di antaranya .swf, .html, .gif, .jpg, .png, .exe, .mov. 6 Dapat mengolah dan membuat animasi dari objek Bitmap. 7 Flash program animasi berbasis vektor memiliki fleksibilitas dalam pembuatan objek-objek vektor dan banyak lagi keunggulan lainnya.

3. Mata Pelajaran I nstalasi Penerangan Listrik

I nstalasi penerangan listrik merupakan mata pelajaran yang penting pada bidang ketenagalistrikan karena penerangan listrik butuh yang namanya sebuah instalasi penerangan listrik yang baik. Mata pelajaran instalasi penerangan listrik termasuk ke dalam pelajaran produktif. Mata pelajaran ini berkaitan erat dengan keahlian yang akan dicapai mengenai konsep instalasi penerangan bangunan gedung. Berdasarkan hasil wawancara dengan narasumber bapak Sarjana, S.Pd secara langsung yang dilakukan pada kegiatan PPL Praktik Pengalaman Lapangan periode Juli-September 2014, mata pelajaran instalasi penerangan listrik belum terdapat media pembelajaran interaktif yang memudahkan siswa dalam menjelaskan komponen dasar instalasi penerangan listrik dan penafsiran gambar kerja instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar materi 18 terlampir . Dasar yang harus dikuasai siswa selama satu semester dapat dilihat secara lebih terperinci pada tabel berikut : Tabel 1. Kompetensi Dasar Mata Pelajaran I nstalasi Listrik KOMPETENSI I NTI KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli gotong royong, kerjasama, toleran, damai, santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. KI 3 : Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian dalam bidangkerja yang spesifik untuk memecahkan masalah. KI 4 : Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung. KOMPETENSI DASAR I NDI KATOR 3.1 Menjelaskan instalasi lampu penerangan pada bangunan gedung. • Menjelaskan pengertian komponen instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. • Menjelaskan cara kerja komponen instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. • Menjelaskan simbol dan lambang instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. • Menjelaskan macam-macam kabel instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. 3.2 Menafsirkan gambar kerja pemasangan instalasi lampu penerangan pada bangunan gedung. • Menjelaskan diagram 1 garis dengan benar • Menjelaskan diagram pelaksanaan dengan benar • Menjelaskan diagram pemipaan dengan benar. 3.3 Mendeskripsikan karakteristik instalasi lampu penerangan pada bangunan gedung. • Menghitung arus, tegangan dan daya pada instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. 19 Berdasarkan beberapa kompetensi yang telah dirumuskan pada tabel 1 maka materi yang dipilih yaitu pada kompetensi dasar 3.1 Menjelaskan instalasi lampu penerangan pada bangunan gedung dan 3.2 Menafsirkan gambar kerja pemasangan instalasi lampu penerangan pada bangunan gedung, mengingat pada kedua kompetensi ini saat siswa praktik akan diaplikasikan dengan komponen sebenarnya dan pembuatan gambar ataupun saat pemasangan instalasi penerangan bangunan gedung. Konten materi pelajaran yang akan ditampilkan pada media pembelajaran interaktif pengenalan komponen dan penafsiran gambar kerja instalasi penerangan bangunan gedung dapat dilihat pada tabel 2 Tabel 2. Konten Materi Media Pembelajaran KOMPETENSI DASAR I NDI KATOR 3.1 Menjelaskan instalasi lampu penerangan pada bangunan gedung. • Menjelaskan pengertian komponen instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. • Menjelaskan cara kerja komponen instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. • Menjelaskan simbol dan lambang instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. • Menjelaskan macam-macam kabel instalasi penerangan bangunan gedung dengan benar. 3.4 Menafsirkan gambar kerja pemasangan instalasi lampu penerangan pada bangunan gedung. • Menjelaskan diagram 1 garis dengan benar • Menjelaskan diagram pelaksanaan dengan benar • Menjelaskan diagram pemipaan dengan benar.

B. Penelitian yang Relevan

Beberapa penelitian relevan yang mendukung penelitian mengenai pengembangan media interaktif adalah sebagai berikut :