Perencanaan pembimbingan STRATEGI PEMBIMBING DALAM PEMBIMBINGAN GURU PEMULA

B. STRATEGI PEMBIMBING DALAM PEMBIMBINGAN GURU PEMULA

Salah satu tugas pokok dan fungsi guru disamping tugas yang dalam proses belajar mengajar adalah tugas memberi bimbingan kepada guru lain. Salah satu guru yang memerlukan bimbingan adalah guru pemula yang bertugas di sekolahmadrasah pada tahun pertama. Untuk melaksanakan tugas pembimbingan tersebut, seorang pembimbing hendaknya mengetahui strategi dalam pembimbingan.

1. Perencanaan pembimbingan

Guru yang telah mendapatkan tugas dari kepala sekolah untuk menjadi pembimbing diharapkan segera membuat rencana pembimbingan untuk guru pemula. Dalam tahap ini pembimbing perlu mengidentifikasi kompetensi yang dimilikinya untuk dapat dibagikan kepada guru pemula. Disamping itu pembimbing juga diharapkan mengenali kekurangankelemahan dirinya sehingga dapat ditingkatkan dan tidak berpengaruh buruk kepada guru pemula. Untuk dapat memberikan bimbingan dengan optimal, pembimbing dituntut dapat mengidentifikasi potensi yang dimiliki sekolah dan lingkungan sekitar yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung pengembangan kompetensi guru pemula. Pembimbing juga diharapkan dapat mengidentifikasi kekurangankelemahan sekolah dan lingkungan sekitar yang sekiranya dapat berpengaruh negatif bagi guru pemula sehingga sejak awal pembimbingan, pembimbing dapat mengarahkan atau menghindarkan guru pemula dari pengaruh tersebut. Setelah kompetensi pembimbing dan potensi sekolah serta lingkungannya dapat diidentifikasi, pembimbing diharapkan merencanakan pertemuan dengan guru pemula sehingga tidak mengganggu kegiatan dan tugas pembimbing dalam melaksanakan pembelajaran di kelas. Dalam membuat rencana pertemua tersebut, sebaiknya pembimbing berdiskusi dengan guru pemula sehingga jadwal yang dibuat bisa merupakan kesepakatan bersama antara pembimbing dan guru pemula. Untuk memudahkan proses perencanaan ini, pembimbing dapat menggunakan contoh tabel berikut: 26 Tabel perencanaan pembimbingan Isiliah kolom kompetensi diri yang menurut BapakIbu masih perlu dikembangkan untuk menjadi pembimbingun. Isilah kolom keterangan bila diperlukan dan isi kolom tindak lanjut untuk pengembangan kompetensi tersebut. A Kompetensi diri Keterangan Tindak lanjut Isilah kolom potensi sekolah dan lingkungannya yang perlu dimasukkan dalam program pembimbingan guru pemula. Isilah kolom keterangan untuk menunjukkan apakah potensi tersebut positif atau negatif bagi guru pemula dan isi kolom tindak lanjut untuk langkah yang akan ditempuh. B Potensi sekolah dan lingkungannya Keterangan Tindak lanjut Isilah kolom rencana pembimbingan untuk menentukan kegiatan yang akan dilakukan, kolom keterangan bila diperlukan, dan kolom tindak lanjut untuk tindakan yang akan dilakukan. C Rencana pembimbingan Keterangan Tindak lanjut

2. Penelaahan hasil analisis kebutuhan guru pemula