Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Sistem perbankan yang sehat sebagian besar tergantung pada mutu dan efektifitas dari pengawasan internnya. Dengan demikian simpanan deposito ini harus memerlukan suatu system pengawasan intern untuk menjaga kekayaan organisasi. Dalam hal ini pengawasan intern dilakukan untuk menjaga agar tidak terjadi kesalahan atau kecurangan di dalam penerimaan dan pemberian dana, nasabah merasa percaya dan aman, menghindari kesalahan dalam penghitungan bunga deposito, meningkatkan efisiensi pengalokasian dana tersebut, dan melakukan kebijakan manajemen yang ditetapkan. Berdasarkan uraian diatas maka dipilih judul yaitu “ PENGAWASAN INTERN TERHADAP DEPOSITO BERJANGKA PADA PT. BANK SUMUT CABANG UTAMA MEDAN.”

B. Perumusan Masalah

Adapun yang menjadi perumusan masalah yang akan dibahas dalam skripsi minor ini adalah “ Bagaimana pelaksanaan pengawasan intern terhadap deposito berjangka yang ada di PT. BANK SUMUT Cabang Utama Medan.”

C. Tujuan Penelitian

a. Untuk mengetahui jenis-jenis deposito yang dimiliki PT. BANK SUMUT Cabang Utama Medan. b. Untuk mengetahui prosedur pelaksanaan deposito berjangka pada PT. BANK SUMUT Cabang Utama Medan. 5 Universitas Sumatera Utara c. Untuk mengetahui system pengawasan intern terhadap deposito berjangka pada PT. BANK SUMUT Cabang Utama Medan.

D. Manfaat Penelitian

a. Dapat menambah wawasan pengetahuan tentang pengawasan intern atas deposito berjangka pada bank yang saat ini semakin meningkat kegiatannya. b. Bagi PT. BANK SUMUT Cabang Utama Medan, penulisan tugas akhir ini dapat kiranya menjadi bahan masukan untuk peningkatan pengawasan intern atas simpanan deposito berjangka di masa yang akan datang. c. Dapat memberikan sumbangan pengetahuan kepada pihak lain mengenai pengawasan intern sesuai dengan judul ini. 6 Universitas Sumatera Utara BAB II PT. BANK SUMUT CABANG UTAMA MEDAN A.Profil Perusahaan Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara BPDSU didirikan pada tanggal 4 November 1961 dengan Akte Notaris Rusli Nomor 22 dalam bentuk Perseroan Terbatas. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1962 tentang Ketentuan Pokok Bank Pembangunan Daerah, bentuk usaha diubah menjadi Badan Usaha Milik Daerah BUMD sesuai dengan Peraturan Daerah Tingkat I Sumatera Utara Nomor 5 Tahun 1965, dengan modal dasar sebesar Rp.100 juta uang lama dan saham dimiliki oleh Pemerintah Daerah Tingkat I Sumatera Utara dan Pemerintah Daerah Tingkat II se Sumatera Utara. Dalam perkembangan selanjutnya, sesuai dengan kebutuhan, terjadi beberapa kali perubahan Peraturan Daerah untuk meningkatkan modal disetor. Pada tanggal 16 April 1999 bentuk Badan Hukum dirubah kembali menjadi Perseroan Terbatas sesuai dengan Akte Pendiri Perseroan Terbatas Nomor 38 Tahun 1999 Notaris Alina Hanum Nst, SH yang telah mendapat izin atas pengesahan Menteri Kehakiman Republik Indonesia Nomor C-8224 HT.01.01. Tahun 1999, dan telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor 54 Tanggal 6 Juli 1999, sebagaimana telah diubah dengan Akta Notaris Pengganti, Marwansyah Nasution, SH, Nomor 31 tanggal 15 Desember 1999 dan terakhir diubah dengan Akta Notaris Alina Hanum, SH, Nomor 21 tanggal 9 Mei 2003 yang telah mendapat persetujuan dari Menteri Kehakiman. 7 Universitas Sumatera Utara Dalam perjalanan sejarahnya , PT. Bank Sumut pernah menepati gedung kantor yang sangat sederhana di jalan Palang Merah Medan. Kemudian pindah kejalan Imam Bonjol No.7 Medan. Pada tanggal 20 April 1989 Menteri Dalam Negeri telah meresmikan penggunaan gedung kantor baru yang cukup megah dan representatife terletak di jantung kota Medan di jalan Imam Bonjol Nomor 18 Medan yang ditempati hingga saat ini. Yang menjadi visi dari Bank Sumut adalah menjadi Bank andalan untuk membantu dan mendorong pertumbuhan perekonomian dan pembangunan daerah di segala bidang, serta sebagai salah satu sumber pendapatan daerah dalam rangka peningkatan taraf hidup rakyat. Dalam menjalankan kegiatannya, PT. Bank Sumut berusaha untuk mewujudkan visinya dengan cara memberikan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu berupa bantuan beasiswa kepada anak-anak yatim, bantuan kepada fakir miskindhuafa, berpartisipasi dalam pembangunan rumah ibadah melalui lembaga amil zakat PT. Bank Sumut dan kegiatan olah raga serta kegiatan kemasyarakatan yang lainnya. Adapun yang menjadi misi PT. Bank Sumut adalah mengelola dana pemerintah dan masyarakat secara professional yang didasarkan kepada prudential banking principle. Sebagai alat kelengkapan otonomi daerah di bidang perbankan, PT. Bank Sumut berfungsi sebagai penggerak dan pendorong laju pembangunan di Propinsi Sumatera Utara, dan bertindak sebagai pemegang kas daerah yang melaksanakan penyimpanan kas milik pemerintah daerah serta sebagai salah satu sumber pendapatan asli daerah melalui deviden yang diberikan kepada pemerintah daerah. Universitas Sumatera Utara

B. Jenis Kegiatan Perusahaan