Analisis Data METODE PENELITIAN

54 e. Peneliti membandingkan hasil wawancara pengelola, pekerja sosial, penerima manfaat lanjut usia dengan isi suatu dokumen yang berkaitan dengan peranan pekerja sosial dalam meningkatkan kesejahteraan sosial lanjut usia

3.8 Analisis Data

Analisis data pada hakikatnya adalah suatu proses mengatur urutan data, mengorganisasikannya kedalam suatu pola, kategori dan satuan uraian dasar. Menurut Miles dan Huberman dalam Sugiyono, 2010: 91 analisis data kualitatif adalah suatu proses analisis yang terdiri dari tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Langkah-langkah yang di tempuh, yaitu : a Pengumpulan data Pada penelitian ini dilakukan proses pengumpulan data, bahkan dari sebelum dilaksanakan penelitian yaitu, pada saat pra penelitian penulis sudah mengumpulkan data. Data yang diperoleh dari berbagai sumber dikumpulkan secara beruntun dan sistematis agar mempermudah penulis dalam menyusun hasil penelitian. b Reduksi data Reduksi data merupakan suatu proses pemilihan, pemusatan perhatian pada penyederhanaan, pengabstrakan dan transformasi data “kasar” yang muncul dari catatan-catatan tertulis dilapangan. Reduksi data merupakan suatu bentuk analisis yang menajamkan, menggolongkan, mengarahkan, membuang yang tidak perlu, dan mengorganisasi data dengan cara sedemikian rupa sehingga kesimpulan finalnya dapat ditarik dan diverifikasi 55 c Penyajian data Penyajian data merupakan sekumpulan informasi tersusun yang member kemungkinan adanya penarikan kesimpulan dan pengambilan tindakan. Dalam penelitian kualitatif penyajian data dilakukan dalam bentuk uraian singkat, bagan, hubungan antar kategori dan sejenisnya. d Penarikan kesimpulan verifikasi Pada tahap ini peneliti selalu melakukan uji kebenaran setiap makna yang muncul dari data yang diperoleh dengan cara memverifikasikan kembali data yang ada. Oleh karena itu termasuk bongkar pasang dalam menyusun laporan hasil penelitian terpaksa dilakukan peneliti jika ditemukan fakta atau pemahaman baru yang lebih akurat. Data yang dipandang tidak memiliki relevansi dengan maksud peneliti di kesampingkan. Data yang disajikan dalam penelitian ini meliputi gambaran umum Unit Rehabilitasi Sosial Purbo Yuwono Brebes, peranan pekerja sosial dan program pelayanan dalam meningkatkan kesejahteraan sosial lanjut usia di Unit Rehabilitasi Sosial Purbo Yuwono Brebes. Data yang dikumpulkan dari lapangan, data yang sudah didapatkan maka akan direduksi terlebih dahulu sehingga akan dapat menyajikan data dan dapat menarik kesimpulan. Penarikan kesimpulan tergantung pada besarnya kesimpulan catatan lapangan, pengodeannya, penyimpanan, metode dan pencarian tentang yang digunakan. Dalam penelitian ini ditarik kesimpulan bahwa peranan pekerja sosial 56 dalam meningkatkan kesjahteraan sosial lanjut usia mulai dari perencanaan pelayanan, pelaksanaan saling terkait antara satu dengan lainnya. Gambar 2. Komponen analisis data interaktif Miles dan Huberman dalam Sugiyono, 2010: 92 Penyajian Data Pengumpulan Data Kesimpulan Reduksi Data 57

BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN