Tinjauan Pustaka Implementasi pelatihan keterampilan dalam upaya pemberdayaan masyarakat: studi Kasus pelatihan keterampilan di Institut Kemandirian Dompet Duafa Kota Tangerang

13 Skripsi ini merupakan referensi utama atau yang hampir sama seperti yang penulis angkat. Tetapi ada beberapa perbedaan yang perlu penulis tekankan disini yaitu : 1. Dimensi yang diulas oleh Saudari Amelia adalah tentang Pemberdayaan Masyarakat, tidak jauh berbeda tetapi penulis lebih menekankan pada sisi implementasi pelatihan keterampilan dalam pemberdayaan masyarakat. 2. Lokasi yang dipilih oleh Saudari Amelia adalah di Institut Kemandirian Dompet Duafa ketika masih berada di daerah Pasar Rebo, yakni pada tahun 2009. Sedangkan penulis melakukan penelitian ketika Institut Kemandirian Dompet Duafa sudah pindah lokasi di Karawaci, Kota Tangerang. 3. Objek yang diteliti oleh Saudari Amelia merupakan pelatihan teknisi handphone, sedangkan penulis mengulas mengenai pelatihan keterampilan secara umum dalam konsep pemberdayaan masyarakat. Kedua, Skripsi tahun 2009 yang berjudul “Efektivitas Program Pendidikan dan Keterampilan dalam Pemberdayaan Anak Pemulung di Bengkel Kreativitas Yayasan Nanda Dian Nusantara Ciputat Tangerang”disusun oleh Wawan Kurnia jurusan PMI. Dalam pembahasannya, Saudara Wawan membahas mengenai konsep pemberdayaan anak pemulung dimana dimensi pendidikan dan keterampilan menjadi objek dalam proses pemberdayaannya. Antara skripsi Saudara Wawan dengan penulis tentu saja jauh berbeda, dari segi tempat penelitian, pembahasan yang diulas, serta objek penelitian. Namun 14 disamping itu setidaknya ada dua hal yang juga penulis gunakan dan dianggap sama dalam skripsi yang penulis angkat, yakni : 1. Dimensi efektivitas. Jika Saudara Wawan mempergunakan efektivitas dalam mengukur program yang ada di Yayasan Nanda Dian Nusantara, adapun penulis menjadikan efektivitas sebagai bandingan antara pelatihan keterampilan secara umum dengan konsep atau program pemberdayaan lainnya. 2. Pendidikan dan keterampilan. Hal ini juga menjadi sisi persamaan yang diangkat dalam skripsi saudara Wawan dan penulis.

F. Sistematika Penulisan

Untuk memudahkan pembahasan, penulis membuat kerangka penulisan dengan sistematis yang mana terdiri dari 5 Bab dan tiap-tiap bab terdiri dari beberapa sub bab, yakni sebagai berikut :

BAB I Bab ini merupakan Pendahuluan, yang meliputi Latar Belakang

Masalah; Pembatasan dan Perumusan Masalah; Tujuan dan Manfaat Penelitian; Metodologi Penelitian yang digunakan; Tinjauan Pustaka dan Sistematika Penulisan.

BAB II Bab ini merupakan penjelasan tentang kajian teori, yang meliputi

Implementasi; Pelatihan dan Keterampilan; Pemberdayaan Masyarakat.

BAB III Bab ini merupakan penjelasan tentang profil lembaga, yaitu Profil

Institut Kemandirian Dompet Duafa yang terdiri dari Gambaran Umum; Sejarah dan Latar Belakang; Visi dan Misi; Struktur 15 Organisasi; Program Pelatihan; Proses dan Tahapan Pelatihan; Kemitraan dan Pengembangan Kelembagaan; Data Rekap Pelatihan Institut Kemandirian Tahun 2012. BAB IV Bab ini merupakan pembahasan tentang Temuan Lapangan dan Analisis Data, yang meliputi Konsep Pemberdayaan Masyarakat di Institut Kemandirian Dompet Duafa dan Tahapan pada Program Pelatihan Keterampilan dalam Pemberdayaan Masyarakat di Institut Kemandirian Dompet Duafa. BAB V Bab ini merupakan penutup yang berisi Saran dan Kesimpulan. DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN