Kegunaan dan Peranan Peramalan

BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Peramalan

Peramalan adalah kegiatan untuk memperkirakan apa yang akan terjadi di masa yang akan datang. Sedangkan ramalan adalah suatu situasi atau kondisi yang diperkirakan akan terjadi pada masa yang akan datang. Ramalan tersebut dapat didasarkan atas bermacam-macam cara, diantaranya adalah Metode Pemulusan Eksponensial, Rata- rata Bergerak Linier. Metode peramalan merupakan cara untuk memperkirakan secara kuantitatif apa yang akan terjadi pada masa yang akan datang dengan dasar kata yang releven pada masa lalu. Dengan kata lain metode peramalan ini digunakan dalam peramalan yang bersifat objektif.

2.2 Kegunaan dan Peranan Peramalan

Dalam hal manajemen dan administrasi, perencanaan merupakan kebutuhan yang besar, karena waktu tenggang untuk pengambilan keputusan dapat berkisar dari beberapa tahun, Peramalan merupakan alat bantu yang penting dalam perencanaan yang efektif dan efesien. Metode peramalan sangat berguna dalam menganalisa terhadap data dari masa lalu, sehingga dapat memberikan cara pemikiran, pengerjaan dan perencanaan yang sistematis dan memberikan ketepatan hasil peramalan yang dibuat atau disusun. Universitas Sumatera Utara Adapun peranan peramalan sebagai berikut : 1. Penelitian Salah satu tujuan penelitian adalah melakukan analisa terhadap situasi dan kondisi sekarang untuk memperkirakan situasi dan kondisi yang akan terjadi di masa depan. Gambaran perkembangan tersebut merupakan perkiraan apa yang akan terjadi, sehingga dapat dikatakan peramalan selalu diperkirakan dalam penelitian. 2. Perencanaan Peramalan merupakan dasar untuk menyusun rencana. Dalam penyusunan rencana sering terjadi adanya perbedaan waktu dalam kegiatan penyusunan rencana berupa penentuan kegiatan apa saja yang harus dilakukan, kapan pelaksanaannya dan oleh siapa dilaksanakan. Apabila perbedaan waktu tersebut panjang, maka peranan peramalan sangat dibutuhkan, terutama dalam menentukan kapan suatu peristiwa akan terjadi sehingga dapat dipersiapkan tindakan – tindakan apa yang perlu dilakukan. 3. Pengambilan keputusan Peramalan juga berperan dalam hal pengmbilan keputusan. Keputusan yang baik adalah keputusan yang didasarkan atas pertimbangan – pertimbangan apa saja yang akan terjadi pada waktu keputusan itu dilaksanakan. Apabila kurang tepat ramalan yang disusun atau dibuat, maka makin kurang baiklah keputusan yang kita ambil. Berdasarkan uraian di atas, baik tidaknya suatu peramalan yang disusun, disamping ditentukan oleh metode yang digunakan, juga ditentukan baik tidaknya informasi yang diperoleh. Selain informasi yang digunakan, tidak dapat meyakinkan Universitas Sumatera Utara maka hasil peramalan disusun juga akan sukar dipercaya akan ketetapanya.

2.3 Metode Peramalan