PENERAPAN METODE JIGSAW II DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA TEKS BIOGRAFI : Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013.

(1)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENERAPAN METODE JIGSAW II

DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA TEKS BIOGRAFI (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

SKRIPSI

diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

oleh Marsinta Dewi

NIM 0907458

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA 2013


(2)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENERAPAN METODE JIGSAW II

DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA TEKS BIOGRAFI (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

oleh Marsinta Dewi

Sebuah skripsi yang diajukan untuk memenuhi salah satu syarat

memperoleh gelar Sarjana Pendidikan pada Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni

© Marsinta Dewi 2013 Universitas Pendidikan Indonesia

Juni 2013

Hak Cipta dilindungi undang-undang

Skripsi ini tidak boleh diperbanyak seluruhnya atau sebagian, dengan dicetak ulang, atau cara lainnya tanpa ijin dari penulis.


(3)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

LEMBAR PENGESAHAN PENERAPAN METODE JIGSAW II

DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA TEKS BIOGRAFI (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

SKRIPSI oleh Marsinta Dewi

NIM 0907458

disetujui dan disahkan oleh Pembimbing I

Dr. Hj. Vismaia Sabariah D., M.Pd. NIP 196704151992032001

Pembimbing II

Drs. Encep Kusumah, M.Pd. NIP 196502101991121001

diketahui oleh

Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni,

Universitas Pendidikan Indonesia

Dr. Dadang S. Anshori, M.Si. NIP 197204031999031002


(4)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PERNYATAAN

“Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi yang berjudul “Penerapan Metode Jigsaw II dalam Pembelajaran Membaca Teks Berita yang Berorientasi Karakter (Suatu Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2

Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)” beserta seluruh isinya adalah benar-benar karya saya sendiri, dan saya tidak melakukan penjiplakan atau pengutipan dengan cara-cara yang tidak sesuai dengan etika keilmuan yang berlaku dalam masyarakat keilmuan. Atas pernyataan ini, saya siap menanggunag risiko/sanksi yang dijatuhkan kepada saya apabila kemudian ditemukan adanya pelanggaran terhadap etika keilmuan dalam karya saya ini, atau ada klaim dari pihak lain terhadap

keaslian karya saya ini”.

Bandung, Juni 2013 Yang menyatakan,

Marsinta Dewi


(5)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ABSTRAK

PENERAPAN METODE JIGSAW II

DALAM PEMBELAJARAN MEMBACA TEKS BIOGRAFI (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Skripsi ini dilatarbelakangi oleh keterampilan membaca yang sangat penting untuk siswa dalam hal mendapatkan berbagai informasi. Informasi itu dapat diperoleh oleh siswa melalui bahan ajar. Bahan ajar dapat berupa teks bacaan salah satunya adalah teks biografi. Membaca teks biografi merupakan salah satu kompetensi dasar aspek membaca dalam kurikulum yang harus dicapai oleh siswa kelas XI SMA. Siswa diharapkan dapat menemukan hal-hal menarik dan hal yang dapat diteldani dari tokoh biografi yang dibaca. Membaca teks biografi merupakan jenis membaca pemahaman sehingga siswa diharapkan dapat memahami bacaan. Peneliti menerapkan metode Jigsaw II dalam pembelajaran membaca teks biografi yang berorientasi karakter. Penelitian ini mempunyai tiga rumusan masalah, yaitu (1)bagaimana profil kemampuan membaca pemahaman teks biografi yang berorientasi karakter siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung sebelum menerapkan metode Jigsaw II? (2)bagaimana pembelajaran membaca teks biografi yang berorientasi karakter dengan menerapkan metode Jigsaw II? (3)apakah metode Jigsaw II efektif dalam pembelajaran membaca teks biografi yang berorientasi karakter pada siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung? Berdasarkan rumusan masalah yang telah diuraikan, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil kemampuan membaca pemahaman, proses pembelajaran menggunakan metode Jigsaw II, dan kefektifan metode Jigsaw II. Dengan menggunakan biografi yang berosientesi karakter, diharapkan siswa dapat mengembangkan karakter mereka dengan mencontoh karakter yang dimiliki tokoh dalam teks biografai. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian eksperimen yang menggunakan kelas eksperimen dan kelas kontrol dengan desain penelitian the randomized pretes-posttest control group design. Kemampuan siswa dalam membaca pemahaman khususnya membaca teks biografi tergolong rendah karena kedua kelas mendapatkan nilai rata-rata masing-masing 59,37 untuk kelas eksperimen dan 64,40 untuk kelas kontrol yang belum mencapai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal). Tidak hanya itu, minat baca siswa terhadap biografi rendah. Setelah menerapakan metode Jigsaw II dalam pembelajaran membaca teks biografi di kelas eksperimen, nilai rata-rata mengalami peningkatan menjadi 79,78 dan di kelas kontrol yang menggunakan metode berbeda juga mengalami peningkatan menjadi 76,56. Pembelajaran menggunakan metode Jigsaw II juga lebih aktif dan dapat bekerjasama dengan teman sekelas. Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, metode Jigsaw II efektif diterapkan dalam pembelajaran membaca teks biografi untuk siswa SMA kelas XI.


(6)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR ISI

ABSTRAK ... i

KATA PENGANTAR ... ii

UCAPAN TERIMA KASIH ... iii

DAFTAR ISI ... v

DAFTAR TABEL ... viii

DAFTAR GRAFIK ... ix

BAB I PENDAHULUAN A. Latar belakang Masalah Penelitian ... 1

B. Identifikasi Masalah ... 4

C. Batasan Masalah ... 4

D. Rumusan Masalah ... 4

E. Tujuan Penelitian ... 5

F. Manfaat Penelitian ... 5

G. Anggapan Dasar ... 6

H. Hipotesis ... 6

I. Definisi Operasional ... 7

BAB II IHWAL METODE JIGSAW II DAN PEMBELAJARAN MEMBACA TEKS BIOGRAFI A. Metode Jigsaw II ... 8

1. Hakikat Metode Jigsaw II...8

2. Metode Jigsaw II dalam Pembelajaran Kooperatif ... 9

3. Kelebihan dan Kekurangan Metode Jigsaw II ... 11

B. Pembelajaran Membaca ... 12

1. Hakikat Pembelajaran ... 12

2. Hakikat Membaca ... 13

3. Tujuan Membaca ... 13

4. Aspek Membaca ... 14

5. Jenis Membaca ... 15

6. Teknik Membaca ... 16


(7)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

8. Aspek Kemampuan Membaca ... 18

C. Teks Biografi ... 19

1. Hakikat Teks Biografi... 19

2. Jenis-jenis Biografi ... 19

3. Membaca Teks Biografi ... 20

4. Manfaat Membaca Teks Biografi ... 21

BAB III METODOLOGI PENELITIAN A. Pendekatan Penelitian ... 24

B. Teknik Pengumpulan Data ... 25

C. Teknik Pengolahan Data ... 25

D. Instrumen Penelitian ... 26

E. Populasi dan Sampel ... 29

BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN A. Deskripsi Data...31

1. Deskripsi Data Postes Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol...31

2. Deskripsi Data Analisis Hasil Observasi...34

3. Deskripsi Data Profil Kemampuan Membaca...37

4. Deskripsi Kecenderungan Menjawab Soal...40

B. Pengujian Persyaratan Analisis Data...42

1. Uji Normalitas Data...42

2. Uji Homogenitas Data...52

C. Pembuktian Hipotesis...53

D. Pembahasan Hasil Penelitian...55

BAB V SIMPULAN DAN SARAN A. Simpulan...62

B. Saran...63 DAFTAR PUSTAKA


(8)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Ikhtisar Rincian Kemampuan Memahami Bacaan Berbagai

Tingkatan...19

Tabel 2.2 Nilai Karakter...24

Tabel 3.1 Kisi-kisi Soal Pretes...30

Tabel 3.2 Kisi-kisi Soal Postes...30

Tabel 4.1 Nilai Pretes Kelas Eksperimen...33

Tabel 4.2 Nilai Pretes Kelas Kontrol...34

Tabel 4.3 Nilai Postes Kelas Eksperimen...39

Tabel 4.4 Nilai Postes Kelas Kontrol...40

Tabel 4.5 Kisi-kisi Soal Postes...41

Tabel 4.6 Data Kelompok Siswa...42

Tabel 4.7 Data Hasil Jawaban Postes Kelas Eksperimen...42

Tabel 4.8 Distribusi Frekuensi Data Pretes Kelas Eksperimen...43

Tabel 4.9 Nilai Disrtibusi Frekuensi Normalitas Chi Kuadrat Prates...45

Tabel 4.10 Distribusi Frekuensi Data Pretes Kelas Eksperimen...46

Tabel 4.11 Nilai Disrtibusi Frekuensi Normalitas Chi Kuadrat Prates...47

Tabel 4.12 Distribusi Frekuensi Data Postes Kelas Eksperimen...48

Tabel 4.13 Nilai Disrtibusi Frekuensi Normalitas Chi Kuadrat Postes...49

Tabel 4.14 Distribusi Frekuensi Data Postes Kelas Eksperimen...53

Tabel 4.15 Nilai Disrtibusi Frekuensi Normalitas Chi Kuadrat Postes...52


(9)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR GRAFIK

Grafik 4.1 Peningkatan Nilai Rata-rata Pretes-Postes Kemampuan Membaca Teks Biografi Siswa Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol...59 Grafik 4.2 Hasil Analisis Tingkatan Tes Kemampuan Membaca...61


(10)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Penelitian

Pengetahuan dan wawasan luas menjadi tolok ukur seseorang dipandang sebagai orang yang pintar. Untuk dikenal sebagai negara yang maju, masyarakat Indonesia harus memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas supaya tidak tertinggal dari kemajuan zaman yang setiap harinya terus berkembang. Membaca merupakan salah satu pintu upaya untuk membuka dunia pengetahuan. Oleh karena itu, membaca perlu dibiasakan agar mendapatkan berbagai informasi dari belahan dunia yang setiap harinya selalu berubah dan berkembang.

Membaca mempunyai banyak manfaat bagi kehidupan. Dengan membaca, manusia bisa menambah wawasan dan ilmu pengetahuan lainnya karena membaca merupakan awal dari terbukanya ilmu-ilmu lainnya. Membaca sudah diajarkan saat anak-anak mulai memasuki masa sekolah dasar. Proses membaca perlu sekali dukungan dari lingkungan keluarga, guru, dan sekolah. Setiap guru haruslah dapat membantu dan mengajar para siswa untuk mengembangkan dan meningkatkan keterampilan-keterampilan yang dibutuhkan saat membaca.

Secara umum pembelajaran membaca yang dilakukan di sekolah harus diarahkan agar mencapai beberapa tujuan utama pembelajaran membaca. Yunus Abidin (2012: 4) mengemukakan beberapa tujuan utama pembelajaran membaca yaitu memungkinkan siswa agar mampu menikmati kegiatan membaca, mampu membaca dalam hati dengan kecepatan baca yang fleksibel, dan memperoleh tingkat pemahaman yang cukup atas isi bacaan. Oleh karena itu, peran guru dalam pembelajaran bahasa sangatlah penting.

Saat ini orang-orang bisa dengan mudah mendapatkan bahan bacaan untuk dibaca. Bahan bacaan itu didapatkan dari berbagai media, dan salah satunya disampaikan melalui bahasa tulis yang berupa buku-buku, majalah, maupun surat kabar. Salah satu buku yang memberikan pengetahuan tentang perjalanan hidup seseorang adalah buku biografi. Bagi siswa, membaca buku biografi merupakan


(11)

2

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

salah satu bacaan yang kurang menarik karena siswa lebih tertarik membaca cerita-cerita fiksi.

Sebenarnya, buku biografi merupakan salah satu bahan bacaan yang sangat penting bagi siswa karena dari buku biografi siswa dapat mempelajari kiat-kiat di balik kesuksesan hidup tokoh, sehingga siswa termotivasi untuk berhasil di masa depannya. Dalam buku biografi juga dijelaskan mengenai perjalanan hidup seorang mulai dari dia diahirkan sampai dengan meninggal. Tujuan dari membaca buku biografi seperti mencari hal-hal yang mengesankan dari perjalanan seseorang, mencari hal-hal yang dapat diteladani dari tokoh, mencari keistimewaan dari sang tokoh, mencari hal-hal yang disukai dari tokoh, dan untuk mengisi waktu luang.

Untuk mempermudah siswa dalam membaca biografi, saat ini sudah banyak buku biografi berupa teks atau wacana yang ditulis dalam beberapa halaman saja. Dalam buku biografi yang dibaca, siswa akan menemukan karakter yang dimiliki oleh tokoh biografi. Karakter-karakter itu dapat dicontoh oleh siswa sehingga teks biografi dapar mengembangkan karakter yang dimiliki siswa.

Dalam membaca teks biografi, banyak metode yang dapat diterapkan guru untuk menunjang kemampuan siswa. Tidak hanya pengetahuan, kepribadian siswa juga harus dituntuk untuk menjadi pribadi yang jujur, bertanggung jawab, dapat membantu sesama, serta aktif dalam pembelajaran ataupun dalam kehidupan bermasyarakat. Salah satu metode pembelajaran yang dapat digunakan untuk menunjang kemampuan membaca siswa adalah metode pembelajaran kooperatif. Metode kooperatif sangat menekankan kegiatan bersama dalam memecahkan masalah yang diberikan oleh guru.

Ada banyak metode pembelajaran kooperatif yang digunakan dalam pembelajaran membaca salah satunya metode jigsaw. Metode jigsaw awalnya dikembangkan oleh Elliot Aronson dan rekan-rekannya. Robert E. Slavin (2009: 237) mengadaptasi metode jigsaw ini menjadi jigsaw II. Metode ini cocok digunakan dalam pembelajaran membaca. Metode jigsaw II dapat digunakan apabila materi yang akan dipelajari berbentuk narasi tertulis. Jigsaw II paling sesuai untuk subjek-subjek seperti pelajaran ilmu pengetahuan ilmu sosial,


(12)

3

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

literatur, dan bidang-bidang lainnya yang tujuan pembelajarannya lebih pada penguasaan konsep daripada kemampuan. Dengan begitu, metode ini dapat diterapkan dalam membaca buku biografi.

Dalam jigsaw II, siswa akan bekerja dalam tim yang heterogen. Saat pembelajaran siswa akan diberi tugas untuk membaca beberapa bab atau unit yang terdiri atas beberapa topik-topik yang berbeda. Masing-masing siswa dalam kelompok akan mendapatkan topik ahli. Setelah mereka membacanya, mereka akan bertemu dengan siswa dari tim yang berbeda yang memiliki topik ahli yang sama dan mendiskusikannya. Setelah itu, siswa dari kelompok ahli kembali ke kelompoknya masing-masing dan mengajari teman sekelompokya mengenai topik yang mereka pelajari. Untuk mengukur kepahaman ini, siswa diberi pertanyaan dan juga tugas merangkum dari apa yang mereka diskusikan. Menurut Slavin (2009: 237), metode jigsaw II dapat membuat tiap siswa bergantung kepada teman satu timnya untuk dapat memberikan kinerja yang baik pada saat penelitian.

Penelitian mengenai metode jigsaw dalam pembelajaran membaca sudah pernah dilakukan oleh Herlin Agustina dalam skripsinya yang berjudul penelitian “Pembelajaran Membaca Eksensif Teks Berita dengan Menggunakan Teknik Jigsaw (Kuasi Eksperimen terhadap Siswa Kelas VIII SMP Negeri 12 Bandung Tahun Ajaran 2007/2008)”. Penelitian ini membuktikan bahwa teknik jigsaw dapat meningkatkan kemampuan membaca ekstensif teks berita, sehingga metode jigsaw dapat menjadi metode alternatif dalam pembelajaran membaca.

Selanjutnya Virta Ratna Sari juga sudah pernah melakukan penelitian dengan judul skripsi “Peningkatan Keterampilan Membaca Intensif Buku Biografi Tokoh dengan Pembelajaran Kooperatif Metode Jigsaw pada Siswa Kelas VII E SMP Negeri 2 Kudus Tahun Ajaran 2006/2007” yang mirip dengan penelitian yang akan dilakukan oleh peneliti saat ini. Dalam penelitian yang dilakukan oleh Virta Ratna Sari berhasil meningkatkan kemampuan membaca intensif buku biografi. Metode jigsaw yang digunakan juga dapat memberikan semangat kepada siswa dan siswa lebih aktif dalam pembelajaran.

Berdasarkan uraian di atas, peneliti bermaksud mengadakan penelitian yang berbeda dari peneliti sebelumnya. Penelitian yang akan dilakukan memang


(13)

4

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

sedikit mirip dengan penelitian yang dilakukan oleh Virta Ratna Sari (2007). Beda antara penelitian yang dilakukan adalah subjek penelitiannya yang berbeda. Subjek penelitian yang akan dilakukan oleh peneliti adalah siswa SMA kelas XI menggunakan teks biografi yang berbasis karakter. Penelitian yang akan dilakukan bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh metode jigsaw II pada pembelajaran membaca teks biografi

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang yang sudah dipaparkan, peneliti mengidentifikasikan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut.

1) Kemampuan membaca siswa dalam membaca teks biografi terhitung rendah padahal, membaca merupakan keterampilan yang harus dimiliki oleh siswa sehingga memerlukan metode pembelajaran yang tepat untuk meningkatkan kemampuan membaca.

2) Penyebab rendahnya kemampuan membaca siswa adalah karena siswa kurang tertarik dalam membaca teks biografi dan lebih banyak membaca fiksi.

3) Strategi pembelajaran membaca teks biografi dapat menggunakan metode jigsaw II karena akan membuat siswa lebih aktif.

C. Batasan Masalah

Karena kompleksnya permasalahan, maka masalah dibatasi pada aspek metode, sehingga yang dibahas dalam penelitian ini hanya untuk mengetahui penerapan metode jigsaw II dalam pembelajaran membaca teks biografi pada siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung.

D. Rumusan Masalah

Rumusan masalah yang terdapat dalam penelitian ini meliputi beberapa hal sebagai berikut.

1) Apakah metode jigsaw II efektif dalam pembelajaran membaca teks biografi pada siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung?


(14)

5

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

2) Bagaimana pembelajaran membaca teks biografi dengan menerapkan metode jigsaw II?

3) Bagaimana profil kemampuan membaca pemahaman teks biografi siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung sebelum menerapkan metode Jigsaw II? E. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan hal-hal berikut:

1) keefektifan metode Jigsaw II dalam pembelajaran membaca teks biografi pada siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung.

2) profil kemampuan membaca pemahaman teks biografi siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung sebelum menerapkan metode Jigsaw II;

3) pelaksanaan pembelajaran membaca teks biografi dengan menerapkan metode jigsaw II;

F. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat praktis dan teoretis seperti di bawah ini.

1. Manfaat Teoretis

Penelitian ini bermanfaat sebagai sarana pembelajaran untuk mata pelajaran bahasa Indonesia terutama sebagai sarana dalam pembelajaran membaca teks biografi dengan menggunakan metode jigsaw II.

2. Manfaat Praktis

Secara praktis penelitian ini diharapkan dapa bermanfaat bagi guru, peneliti, dan siswa. Adapun penjelasan dari ketiganya adalah sebagai berikut. 1) Bagi Peneliti

Penelitian ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan dalam kegiatan belajar mengajar khususnya pembelajaran membaca teks biografi dengan mengimplementasikan penggunaan metode jigsaw II.

2) Bagi Guru

Penelitian ini dapat meningkatkan kreativitas guru dalam kegiatan pembelajaran khususnya dalam pembelajaran membaca teks biografi .


(15)

6

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

3) Bagi Siswa

Hasil penelitian ini dapat menyemangati siswa untuk membaca teks biografi yang berorientasi dengan teknik pemahaman yang tepat. Siswa juga diharapakan dapat mencontoh karkater-karakter tokoh biografi yang terdapat dalam bahan ajar.

G. Anggapan Dasar

Anggapan dasar dalam penelitian ini adalah sebagai berikut.

1) Memahami biografi merupakan salah satu Standar Kompetensi yang terdapat pada kelas XI yang bertujuan untuk mendapatkan hal-hal yang dapat diteladani dari tokoh.

2) keterampilan membaca merupakan keterampilan yang sangat penting untuk siswa dalam hal mendapatkan berbagai informasi, sehingga dibutuhkan metode yang tepat untuk mengasah kemampuan siswa.

3) Metode Jigsaw II merupakan metode pembelajaran yang dapat membuat siswa lebih aktif dan saling membantu antarteman, sehingga dapat diterapkan dalam pembelajaran membaca teks biografi.

H. Hipotesis

Hipotesis penelitian ini adalah sebagai berikut.

H1 Terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan siswa dalam membaca teks biografi yang berorientasi karater pada kelas eksperimen dan kelas kontrol.

H0 Tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan siswa dalam membaca teks biografi yang berorientasi karater pada kelas eksperimen dan kelas kontrol

I. Definisi Operasional

Ada beberapa istilah teknisi yang perlu dijelaskan dalam penelitian ini. Berikut dijelaskan definisi masing-masing istilah tersebut.


(16)

7

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1) Metode Jigsaw II

Metode Jigsaw II merupakan salah satu jenis metode dalam model pembelajaran kooperatif. Metode jigsaw II dapat digunakan apabila materi yang akan dipelajari berbentuk narasi tertulis. Jigsaw II paling sesuai untuk subjek-subjek seperti pelajaran ilmu pengetahuan ilmu sosial, literatur, dan bidang-bidang lainnya yang tujuan pembelajaran lebih pada penguasaan konsep daripada kemampuan. Jigsaw II dapat meningkatkan kerjasama antarsiswa.

2) Pembelajaran Membaca

Pembelajaran membaca merupakan salah satu pembelajaran yang betujuan untuk meningkatkan keterampilan membaca pada siswa. Keterampilan membaca siswa dapat meliputi kecepatan siswa membaca dalam hati dan memeroleh tingkat pemahaman yang cukup tinggi atas isi bacaan.

3) Teks Biografi

Teks biografi adalah teks yang berisi tentang riwayat hidup seorang tokoh dalam menjalani kehidupannya. Perjalanan hidup tokoh ini dapat memuat hal-hal yang menarik sehingga bisa diteladani oleh siswa. Siswa juga bisa meneladani karakter-karakter tokoh yang ada dalam teks biografi.

4) Kemampuan Membaca Teks Biografi

Kemampuan membaca teks biografi merupakan kemampuan siswa untuk dapat menemukan hal-hal yang menarik dan juga dapaat menyimpulkan hal-hal yang dapat diteladani oleh siswa. Kemampuan membaca teks biografi ini dapat digali tanpa harus mengukur kecepatan siswa dalam membaca. Untuk mengukur kemampuan siswa dalam membaca adalah dengan cara memberikan beberapa teks biografi dan siswa akan menjawab soal agar dapat menemukan hal-hal yang menarik dan hal-hal yang dapat diteladai dari biografi tokoh yang akan dibaca.


(17)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN A. Pendekatan Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen semu atau juga eksperimen kuasi. Dengan menggunakan metode eksperimen semu, peneliti dapat mengontrol banyak variabel dan batasan dari jenis interpretasi yang dilakukan untuk mengetahui sebab pengaruh pertautan dan membatasi kekuatan generalisasi pernyataan. Pengukuran dalam penelitian ini dilakukan sebelum dan sesudah kelompok diberikan perlakuan berupa prates dan postes. Penelitian ini akan dilakukan dengan rancangan tes awal-tes akhir pada

kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dengan desain penelitian the randomized pretes-posttest control group design. Desain penelitian ini terlihat

dalam gambar berikut.

A O1 X1 O2

B O3 X2 O4

Gambar desain penelitian Keterangan:

A: kelas eksperimen B: kelas kontrol

X1: perlakuan menggunakan metode Jigsaw II

X2: perlakuan menggunakan metode tanya jawab

O1: pretes kelas eksperimen O2: postes kelas eksperimen O3: pretes kelas kontrol O4: postes kelas kontrol


(18)

25

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

B. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknis tes dan nontes yang diuraikan sebagai berikut.

1. Teknik Tes

Teknis tes digunakan untuk mengukur kemampuan siswa dalam membaca teks biografi yang sudah disiapkan. Tes yang akan dilakukan dapat memberikan gambaran mengenai kemampuan siswa dalam menemukan hal yang diteladani dan juga yang menarik dari biografi tokoh. Tes akan dilakukan dua kali yaitu tes awal pada saat prates dan tes akhir pada saat postes. Kedua tes tersebut akan dilakukan di kelas eksperimen dan kelas kontrol sebelum dan setelah mendapatkan perlakuan berupa penerapa metode. Penjabaran mengenai teks akan dilanjutkan pada subbab berikutnya.

2. Teknis Nontes

Teknik nontes yang digunakan adalah observasi. Observasi merupakan metode pengumpulan data melalui pengamatan dan pencatatan perilaku subjek penelitian yang dilakukan secara sistematis. Observasi dalam penelitian ini digunakan untuk mengamati aktivitas siswa dengan lebih seksama selama pembelajaran membaca buku biografi yang menggunakan metode jigsaw II Observasi akan dilakukan oleh tiga observer untuk mendapatkan data yang lebih akurat. Peneliti juga menggunakan wawancara untuk mengetahui minat baca siswa. Wawancara akan dilakukan pada sepuluh orang yang mewakili kelas eksperime dan kelas kontrol

C. Teknik Pengolahan Data

Teknik pengolahan data akan menggunakan statistik. Adapun teknik pengolahan data penelitian ini adalah sebagai berikut.

1) memeriksa dan menilai hasil tes

2) menentukan variabel x (kelas eksperimen) dan kelas y (kelas kontrol) 3) melakukan uji normalitas data pretes dan postes


(19)

26

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Uji homogenitas varian berdasarkan rata-rata tes awal dan tes akhir dengan menggunakan rumus:

F =���� Keterangan:

F hitung = nilai yang dicari Vb = variasi terbesar Vk = varian terkecil

Data akan dinyatakan homogen jika F hitung < F tabel. 5) menghitung nilai t hitung

t

o = Mx-My

√(n - )s +(nn +n - )s

- n +n

Mencari derajat kebebasan db =

n

1+

n

2- 2

6) berdasarkan nilai db dengan mencari harga t dari tabel dengan taraf signifikan

1% dan 5% dengan ketentuan:

a) jika t hitung ≥ t tabel maka hipotesis nol ditolak. b) jika t hitung ≤ t tabel maka hipotesis nol diterima

Untuk mengolah hasil observasi dilakukan dengan cara menghitung rata-rata hasil

ketiga observer adalah

R= � � �� +� � �� +� � ��

D. Instrumen Penelitian

a. Instrumen Perlakuan

Instrumen perlakuan digunakan sebagai pedoman dalam melakukan rangkaian pembelajaran untuk kepentingan penelitian agar penelitian berjalan lancar. Instrumen perlakuan ini berbentuk skenario pembelajaran. Berikut adalah skenario yang akan digunakan sebagai instrumen perlakuan dalam penelitian ini.

1. Guru mengecek kesiapan siswa dan menyampaikan tujuan pembelajaran

yaitu siswa dapat mengungkapkan hal-hal yang menarik dari tokoh biografi,


(20)

27

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

biografi, dan siswa dapat menemukan karakter tokoh biografi yang dapat diteladani

2. Siswa diberikan tanya jawab seputar biografi. Pertanyaan dapat berupa bbuku

biografi yang pernah dibaca, pengertian biografi, hal-hal yang terdapat dalam

biografi, dan jenis-jenis biografi.

3. Setelah selesai, masing-masing siswa mengambil sebuah kertas warna dan

selanjutnya ditempel dibaju masing. Siswa yang mendapatkan warna yang sama dipersilahkan untuk duduk berkelompok dengan teman yang memiliki warna yang sama.

4. Jika siswa sudah duduk berkelompok, siswa diberikan dua buah teks biografi

yaitu “Tirto Utomo Pendiri Aqua” sebagai biografi perjalan hidup dan “Muhammad Jusuf Kalla” sebagai biografi karir.

5. Setelah semuanya selesai membaca, siswa kembali membentuk kelompok

sesuai dengan huruf yang ada dikertas warna yang mereka miliki. Setiap huruf berisi (A) identitas tokoh (kelahiran, pendidikan, dan keluarga), (B) karir tokoh, (C) keteladanan tokoh, (D) keistimewaan tokoh, dan (E) karakter tokoh.

6. Selanjutnya, siswa bersama kelompok ahli diskusi mengerjakan tugas-tugas

yang sudah mereka dapatkan sesuai huruf yang diterima.

7. Setelah selesai diskusi, siswa kembali ke kelompok semula dan secara

bergantian mempresentasikan tugas fokus yang sebelumnya sudah didiskusikan sebelumnya.

8. Selanjutnya, siswa diberikan lima pertanyaan yang berhubungan dengan teks

biografi yang mereka bahas sebelumnya.

9. Nilai yang didapatkan oleh masing-masing siswa akan diakumulasikan

dengan nilai teman sekelompok. Kelompok yang mendapatkan nilai terbesar akan mendapatkan penghargaan dari guru.


(21)

28

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

b. Intrumen Tes

Tes yang akan digunakan adalah berupa tes pilihan ganda. Tes berisi tetantang pemahaman dari dua teks biografi yang diberikan sebelum dan sesudah perlakuan diberikan. Sebelumnya, tes sudah diujia reliabilitas dan validitas tes terlebih dahulu. Berikut kisi-kisi tes yang akan diberikan.

Tabel 3. 1 Kisi-kisi soal prates

Tabel 3. 2 Kisi-kisi soal pascates

Teks Aspek Aspek Kognitif

K1 K2 K3 K4 K5 K6 K

7 Biografi

1 KelahiranKeluarga 1,3 2

Pendidikan 5 4

Keistimewaan 7

karir 9 6,10

keteladanan 8 12 11

karakter 14 15 13

Biografi Kelahiran 2

Teks Aspek Aspek Kognitif

K1 K2 K3 K4 K5 K6 K7

Biografi 1 Kelahiran 1 2

Keluarga 3,4 Pendidikan 5,6

Keistimewaan 7,8

karir 9 10 11

keteladanan 13 12

karakter 15 14

Biografi 2 Kelahiran 1 2

Keluarga 4,5 3

Pendidikan 6 7

Keistimewaan 8

Perjuangan 9 10

Keteladanan 12 11,

13


(22)

29

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

2 Keluarga 1,4

Pendidikan 5,6,7 3

Keistimewaan 10 11,8

Perjuangan 9

Keteladanan 13 12

karakter 15 14

Rumus penghitungan skor : nilai = � �

x 10

c. Instrumen Observasi

Instrumen observasi yang digunakan untuk mengamati aktivitas siswa dan guru saat pembelajaran membaca teks biografi yang menggunakan metode Jigsaw II. Untuk penghitungan hasil observasi menggunakan rumus:

= + +

Keterangan: St= skor total

S1= skor dari observer 1 S2= skor dari observer 2 S3= skor dari observer 3

E. Populasi dan Sampel Penelitian

Dalam penelitian ini memiliki populasi dan sampel sebagai berikut.

a. Populasi Penelitian

Populasi yang dijadikan objek penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung tahun Ajaran 2012/2013.

b. Sampel Penelitian

Pengambilan sampel akan dilakukan dengan cara non-random atau purposive sampling. Artinya anggota populasi tidak memiliki peluang yang sama untuk dipilih menjadi anggota sampel. Sampel dipilih secara subjektif. Sampel pada penelitian ini terdapat dua kelas, yaitu kelas XI IPS 3 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 5 sebagai kelas kontrol yang diambil dari delapan


(23)

30

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung. Alasan memilih kelas tersebut karena dari semua jurusan di kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung, kelas XI IPS 3 tergolong kelas yang berprestasi dan siswa-siswa yang berada dalam kelas tersebut

tergolong aktif serta dapat bekerjasama dengan guru. Sedangkan untuk kelas XI IPA 5 dipilh karena dari jurusan IPA, kelas tersebut tergolong berprestasi, aktif, dan dapat bekerjasama dengan guru.


(24)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data, pengamatan, dan pembahasan pada seluruh tahapan penelitian yang dilakukan pada kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung, dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut.

1. Kemampuan siswa dalam membaca teks biografi yang berorientasi karakter mengalami peningkatan setelah menerapkan metode Jigsaw II dalam pembelajaran. Peningkatan itu dapat dilihat dari nilai tes awal dengan rata -rata 59,37 dan setelah diberi perlakuan berupa penerapan metode Jigsaw II, nilai rata-rata tes akhir meningkat menjadi 79,78. Hal itu dapat membuktikan bahwa metode Jigsaw II efektif digunakan dalam pembelajaran membaca teks biografi.

2. Siswa menunjukkan respons yang baik terhadap pembelajaran membaca teks biografi yang menerapkan metode Jigsaw II. Siswa terlihat lebih aktif dan antusias saat diterapakan metode Jigsaw II dalam pembelajaran membaca teks biografi.

3. Profil kemampuan membaca teks biografi siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung tergolong rendah karena sebagian siswa kurang menyukai pembelajaran membaca. Pada saat membaca teks biografi, siswa mengalami kesulitan untuk mengingat karir tokoh dan perjuangan tokoh dalam teks biografi.

B. Saran

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, peningkatan nilai dengan menggunakan metode Jigsaw II dapat dikatakan efektif. Namun demikian, ada beberapa hal yang perlu diperbaiki dan penulis memberikan saran kepada beberapa pihak.

Guru dapat memilih alternatif pembelajaran dengan menerapkan metode Jigsaw II dalam pembelajaran membaca, baik membaca teks biografi atau bacaan


(25)

63

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

yang lainnya. Namun, karena adanya kelemahan metode ini yakni pembentukan kelompok, guru dapat memilih cara membagi kelompok yang menarik dan juga dapat membuat siswa lebih aktif lagi dalam pembelajaran. Guru juga dapat memilih jenis teks biografi yang lebih menarik dan memiliki karakter yang mendidik sehingga siswa akan lebih tertarik untuk mengikuti pembelajaran dan mengembangkan karakter yang dimiliki.

Peneliti berikutnya diharapkan melalukan penelitian mengenai metode Jigsaw II dengan memilih objek penelitian dari jenjang lain, misalnya SMP hingga perguruan tinggi dengan menggunakan teks bacaan yang lainnya sehingga ada pembanding dan memiliki referensi yang kuat. Peneliti berikutnya yang menggunakan teks biografi sebagai bahan penelitian, dapat menggunakan metode pembelajaran yang lain atau belum pernah digunakan sehingga dapat menarik minat siswa untuk mencintai pelajaran bahasa dan sastra Indonesia khususnya keterampilan membaca.


(26)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR PUSTAKA

Abidin, Yunus. 2012. Pembelajaran Membaca Berbasis Pendidikan Karakter.

Bandung: Refika Aditama.

Adam, Azvi Warman. 2007. “Membaca Biografi Tokoh”. [Online]. Tersedia: http:/

www.ruangbaca.com/ruangbaca. [19 Maret 2013]

Agustina, Herlin. 2008. “Pembelajaran Membaca Eksensif Teks Berita dengan Menggunakan Teknik Jigsaw (Kuasi Eksperimen terhadap Siswa Kelas VIII SMP Negeri 12 Bandung Tahun Ajaran 2007/2008)”. Skripsi

Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FPBS UPI. [Online]. Tersedia:

http://repository.upi.edu. [24 Januari 2013]

Djiwandono, Soenardi. 2011. Tes Bahasa: Pegangan bagi Pengajar Bahasa.

Jakarta: Indeks.

Kurniawan, Khaerudin. 2012. Belajar dan Pembelajaran Bahasa dan Sastra

Indonesia. Bandung: Bangkit Citra Persada.

Mulyatiningsih, Endang. 2012. Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan.

Bandung: Alfabeta.

Pamungkas, Daud. 2010. “Reading Evaluation”. [Online]. Tersedia:

http://daudp65.byethost4.com/baca2/reading-eval4.htm [12 Juni 2013]

Sari, Virta Ratna. 2007. “Peningkatan Keterampilan Membaca Intensif Buku Biografi Tokoh dengan Pembelajaran Kooperatif Metode Jigsaw pada Siswa Kelas VII E SMP Negeri 2 Kudus Tahun Ajaran 2006/2007”.

Skripsi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS UNNES. [Online].

Tersedia: http://aguswuryanto.files.wordpress.com. [24 Januari 2013]

Shadiqin, Sehat Insan. 2010. “Kenapa Membaca Biografi?”. [Online]. Tersedia:

http://kompasian.com/post/filsafat [16 Maret 2013]

Slavin, Robert E. 2009. Cooperative Learning: Teori, Riset, dan Praktik.

Bandung: Nusa Media.

Somadoyo, Samsu. 2011. Strategi dan Teknik Pembelajaran Membaca.

Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.


(27)

65

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Suyono. 2007. Cerdas Berpikir Bahasa dan Sastra Indonesia. Jakarta: Ganeca

Exact.

Syamsudin dan Vismaia S. Damaianti. 2009. Metode Penelitian Pendidikan

Bahasa. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Tampubolon, DP. 2008. Kemampuan Membaca Teknik Membaca Efektif dan

Efesien. Bandung: Angkasa.

Tarigan, H.G. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung:

Angkasa.

Unaha, Armin. 2011. “Macam-macam Biografi”. [Online]. Tersedia:

http://id.shvoong.com/humanities/theory-criticism/2165721-macam


(1)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

2 Keluarga 1,4

Pendidikan 5,6,7 3

Keistimewaan 10 11,8

Perjuangan 9

Keteladanan 13 12

karakter 15 14

Rumus penghitungan skor : nilai = � �

x 10

c. Instrumen Observasi

Instrumen observasi yang digunakan untuk mengamati aktivitas siswa dan guru saat pembelajaran membaca teks biografi yang menggunakan metode Jigsaw II. Untuk penghitungan hasil observasi menggunakan rumus:

= + +

Keterangan: St= skor total

S1= skor dari observer 1 S2= skor dari observer 2 S3= skor dari observer 3

E. Populasi dan Sampel Penelitian

Dalam penelitian ini memiliki populasi dan sampel sebagai berikut. a. Populasi Penelitian

Populasi yang dijadikan objek penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung tahun Ajaran 2012/2013.

b. Sampel Penelitian

Pengambilan sampel akan dilakukan dengan cara non-random atau purposive sampling. Artinya anggota populasi tidak memiliki peluang yang sama untuk dipilih menjadi anggota sampel. Sampel dipilih secara subjektif. Sampel pada penelitian ini terdapat dua kelas, yaitu kelas XI IPS 3 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 5 sebagai kelas kontrol yang diambil dari delapan


(2)

30

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung. Alasan memilih kelas tersebut karena dari semua jurusan di kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung, kelas XI IPS 3 tergolong kelas yang berprestasi dan siswa-siswa yang berada dalam kelas tersebut tergolong aktif serta dapat bekerjasama dengan guru. Sedangkan untuk kelas XI IPA 5 dipilh karena dari jurusan IPA, kelas tersebut tergolong berprestasi, aktif, dan dapat bekerjasama dengan guru.


(3)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data, pengamatan, dan pembahasan pada seluruh tahapan penelitian yang dilakukan pada kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung, dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut.

1. Kemampuan siswa dalam membaca teks biografi yang berorientasi karakter

mengalami peningkatan setelah menerapkan metode Jigsaw II dalam pembelajaran. Peningkatan itu dapat dilihat dari nilai tes awal dengan rata -rata 59,37 dan setelah diberi perlakuan berupa penerapan metode Jigsaw II, nilai rata-rata tes akhir meningkat menjadi 79,78. Hal itu dapat membuktikan bahwa metode Jigsaw II efektif digunakan dalam pembelajaran membaca teks biografi.

2. Siswa menunjukkan respons yang baik terhadap pembelajaran membaca teks

biografi yang menerapkan metode Jigsaw II. Siswa terlihat lebih aktif dan antusias saat diterapakan metode Jigsaw II dalam pembelajaran membaca teks biografi.

3. Profil kemampuan membaca teks biografi siswa kelas XI SMA Pasundan 2

Bandung tergolong rendah karena sebagian siswa kurang menyukai pembelajaran membaca. Pada saat membaca teks biografi, siswa mengalami kesulitan untuk mengingat karir tokoh dan perjuangan tokoh dalam teks biografi.

B. Saran

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, peningkatan nilai dengan menggunakan metode Jigsaw II dapat dikatakan efektif. Namun demikian, ada beberapa hal yang perlu diperbaiki dan penulis memberikan saran kepada beberapa pihak.

Guru dapat memilih alternatif pembelajaran dengan menerapkan metode Jigsaw II dalam pembelajaran membaca, baik membaca teks biografi atau bacaan


(4)

63

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

yang lainnya. Namun, karena adanya kelemahan metode ini yakni pembentukan kelompok, guru dapat memilih cara membagi kelompok yang menarik dan juga dapat membuat siswa lebih aktif lagi dalam pembelajaran. Guru juga dapat memilih jenis teks biografi yang lebih menarik dan memiliki karakter yang mendidik sehingga siswa akan lebih tertarik untuk mengikuti pembelajaran dan mengembangkan karakter yang dimiliki.

Peneliti berikutnya diharapkan melalukan penelitian mengenai metode Jigsaw II dengan memilih objek penelitian dari jenjang lain, misalnya SMP hingga perguruan tinggi dengan menggunakan teks bacaan yang lainnya sehingga ada pembanding dan memiliki referensi yang kuat. Peneliti berikutnya yang menggunakan teks biografi sebagai bahan penelitian, dapat menggunakan metode pembelajaran yang lain atau belum pernah digunakan sehingga dapat menarik minat siswa untuk mencintai pelajaran bahasa dan sastra Indonesia khususnya keterampilan membaca.


(5)

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR PUSTAKA

Abidin, Yunus. 2012. Pembelajaran Membaca Berbasis Pendidikan Karakter. Bandung: Refika Aditama.

Adam, Azvi Warman. 2007. “Membaca Biografi Tokoh”. [Online]. Tersedia: http:/ www.ruangbaca.com/ruangbaca. [19 Maret 2013]

Agustina, Herlin. 2008. “Pembelajaran Membaca Eksensif Teks Berita dengan Menggunakan Teknik Jigsaw (Kuasi Eksperimen terhadap Siswa Kelas VIII SMP Negeri 12 Bandung Tahun Ajaran 2007/2008)”. Skripsi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FPBS UPI. [Online]. Tersedia: http://repository.upi.edu. [24 Januari 2013]

Djiwandono, Soenardi. 2011. Tes Bahasa: Pegangan bagi Pengajar Bahasa. Jakarta: Indeks.

Kurniawan, Khaerudin. 2012. Belajar dan Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia. Bandung: Bangkit Citra Persada.

Mulyatiningsih, Endang. 2012. Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Pamungkas, Daud. 2010. “Reading Evaluation”. [Online]. Tersedia: http://daudp65.byethost4.com/baca2/reading-eval4.htm [12 Juni 2013] Sari, Virta Ratna. 2007. “Peningkatan Keterampilan Membaca Intensif Buku

Biografi Tokoh dengan Pembelajaran Kooperatif Metode Jigsaw pada Siswa Kelas VII E SMP Negeri 2 Kudus Tahun Ajaran 2006/2007”. Skripsi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS UNNES. [Online]. Tersedia: http://aguswuryanto.files.wordpress.com. [24 Januari 2013] Shadiqin, Sehat Insan. 2010. “Kenapa Membaca Biografi?”. [Online]. Tersedia:

http://kompasian.com/post/filsafat [16 Maret 2013]

Slavin, Robert E. 2009. Cooperative Learning: Teori, Riset, dan Praktik. Bandung: Nusa Media.

Somadoyo, Samsu. 2011. Strategi dan Teknik Pembelajaran Membaca. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.


(6)

65

Marsinta Dewi, 2013

Penerapan Metode Jigsaw II Dalam Pembelajaran Membaca Teks Biografi (Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas XI SMA Pasundan 2 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013)

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Suyono. 2007. Cerdas Berpikir Bahasa dan Sastra Indonesia. Jakarta: Ganeca Exact.

Syamsudin dan Vismaia S. Damaianti. 2009. Metode Penelitian Pendidikan

Bahasa. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Tampubolon, DP. 2008. Kemampuan Membaca Teknik Membaca Efektif dan Efesien. Bandung: Angkasa.

Tarigan, H.G. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.

Unaha, Armin. 2011. “Macam-macam Biografi”. [Online]. Tersedia: http://id.shvoong.com/humanities/theory-criticism/2165721-macam -macam-biografi/ [9 April 2013]


Dokumen yang terkait

Pembangunan aplikasi e-learning pada SMA Pasundan 2 Bandung

0 23 108

Implementasi Data Mining Untuk Menentukan Kelas Bimbingan Belajar pada Siswa Kelas XII di SMA Pasundan 2 Bandung

0 6 1

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI POKOK EKOSISTEM (Studi Eksperimen Semu Pada Siswa Kelas X SMA Negeri 15 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2011/2012)

1 18 51

PENGGUNAAN BAHAN AJAR LEAFLET DENGAN MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) TERHADAP PENGUASAAN KONSEP PADA MATERI POKOK SISTEM PERNAPASAN (Studi Eksperimen Semu Siswa Kelas XI IPA SMA Negeri 6 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2011/201

0 9 48

PENGARUH PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING (GUIDED INQUIRY) TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA PADA MATERI POKOK CIRI-CIRI MAKHLUK HIDUP (Studi Eksperimen pada Siswa Kelas VII MTs N 2 Bandar Lampung Tahun Ajaran 2011/2012)

0 16 61

PENGARUH PENGGUNAAN TEHNIK PENCATATAN MIND MAPPING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI POKOK SISTEM EKSKRESI PADA MANUSIA (Studi Eksperimen pada Siswa Kelas XI IPA SMA Negeri 2 Metro Semester Genap Tahun Ajaran 2012/2013)

0 13 61

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA KARTU BERGAMBAR TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI POKOK PROTISTA (Studi Eksperimen Semu pada Siswa Kelas X SMA N 12 Bandar Lampung Semester Ganjil Tahun Ajaran 2012/2013)

1 9 52

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK ORGANISASI KEHIDUPAN (Studi Eksperimen Semu pada Siswa Kelas VII Semester Genap SMP Negeri 23 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2012/2013)

2 12 55

PENGARUH KETERAMPILAN PROSES SAINS TERHADAP PENGUASAAN KONSEP GERAK SISWA (Studi Eksperimen pada Siswa Kelas XI MIPA Semester Ganjil SMA Muhammadiyah 2 Bandarlampung Tahun Pelajaran 2014/2015)

0 8 57

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN THINK TALK WRITE DALAM PEMBELAJARAN MENCERITAKAN KEMBALI ISI TEKS BIOGRAFI DENGAN MEDIA CETAK

1 1 13