Judul Skripsi : PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI KEMAJUAN TEKNOLOGI (PRODUKSI, KOMUNIKASI, DAN TRANSPORTASI) MELALUI MEDIA GAMBAR DAN LINGKUNGAN PADA SISWA KELAS IV DI SD NEGERI 2 WONOSEGORO KABUPATEN BOYOLALI TAHUN PELAJARAN 2016/2017. - Test Reposit

  

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS

MATERI KEMAJUAN TEKNOLOGI (PRODUKSI,

KOMUNIKASI, DAN TRANSPORTASI) MELALUI

MEDIA GAMBAR DAN LINGKUNGAN PADA SISWA

  

KELAS IV DI SD NEGERI 2 WONOSEGORO

KABUPATEN BOYOLALI

TAHUN PELAJARAN 2016/2017

SKRIPSI

  

Diajukan untuk Memperoleh Gelar

Sarjana Pendidikan (S.Pd.)

Oleh:

TYAS ANDARU

  

NIM : 115-13-062

JURUSAN PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

  

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI

SALATIGA

2017

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS

  

MATERI KEMAJUAN TEKNOLOGI (PRODUKSI,

KOMUNIKASI, DAN TRANSPORTASI) MELALUI

MEDIA GAMBAR DAN LINGKUNGAN PADA SISWA

KELAS IV DI SD NEGERI 2 WONOSEGORO

KABUPATEN BOYOLALI

  

TAHUN PELAJARAN 2016/2017

SKRIPSI

Diajukan untuk Memperoleh Gelar

Sarjana Pendidikan (S.Pd.)

  

Oleh:

TYAS ANDARU

NIM : 115-13-062

JURUSAN PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

  

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI

SALATIGA

2017

  

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

MOTTO

  ) ٢ ١ ( ٌدَحَا ُاللهَىُه ْلُق

  ( ُدَمَّصلا ُالله ) Katakanlah:” Dialah Allah Yang Maha Esa”, Allah adalah tempat meminta segala sesuatu (QS.Al-Ikhlas:1-2)

  Innaka ni‟mal maula wani‟mannashiir (Sesungguhnya Engkau sebaik-baik Pelindung dan sebaik-baik Penolong).

  

PERSEMBAHAN

  Skripsi ini penulis persembahkan kepada: Kedua orang tuaku yang sangat saya cintai (Bapak Sri Widodo dan Ibu Naning Puji Handayani) yang telah membesarkan dan mendidik dengan penuh kasih sayang, serta memberikan biaya dan doa kepada anaknya untuk menggapai masa depan yang indah. Untuk adik-adikku tersayang (dhyta dan nuur), adikku sayang kaisa cahya nia dan nur ihsanudin, dan mbah (Sri Minarni dan Suparti) yang selalu menyemangati, memberikan biaya, dan memberikan doa. Seluruh keluarga besar terutama yakni om, tante, bulek-bulek, yang selalu mendoakan, menyemangati serta membantu tiada henti kepada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

  Para dosen dan guru yang yang telah memberikan ilmu yang sangat bermanfaat bagi penulis dalam menempuh pendidikan di IAIN Salatiga ini.

  Sahabatku tercinta (Tiyas Milati) yang selalu menemani saya dalam suka maupun duka dan selalu memberikan dorongan, semangat, bantuan hingga dapat menyelesaikan skripsi ini. Sahabat-sahabat mahasiswa yang selalu memberikan semangat dan juga bantuan kepada penulis yaitu Reny Elma Nurmaningtyas, Nurma Istighfaroh, dan teman- teman seperjuangan PGMI angkatan 2013 yang tak henti-hentinya memotivasi saya untuk menyelesaikan tugas ini.

  Terimakasih atas semuanya yang telah diberikan kepada penulis. Tak lupa saya persembahkan kepada pembaca yang budiman semoga tulisan yang masih memiliki kekurangan ini dapat memberikan manfaat.

  

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb.

  Segala puji syukur penulis haturkan kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat, taufiq, dan inayahnya, sehingga akhirnya penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul Peningkatkan Hasil Belajar IPS Materi Teknologi Produksi, Komunikasi, Dan Transportasi Melalui Kolaborasi Antara Media Gambar Dan Media Lingkungan Pada Siswa Kelas IV Di SD Negeri 2 Wonosegoro Tahun Pelajaran 2016/2017 ini sebagai tugas dan syarat yang wajib dipenuhi guna memperoleh gelar kesarjanaan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) IAIN Salatiga.

  Shalawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad SAW, yang telah membawa risalah Islam yang penuh dengan cahaya Islam. Suatu kebanggaan tersendiri, jika skripsi ini dapat terselesaikan dengan sebaik-baiknya. Bagi penulis, penyusunan skripsi ini merupakan tugas yang tidak ringan. Penulis sadar banyak hambatan yang menghadang dalam proses penyusunan skripsi ini, dikarenakan keterbatasan kemampuan penulis sendiri. Kalaupun akhirnya skripsi dapat terselesaikan, tentunya karena beberapa pihak yang membantu penulis dalam penyusunan skripsi ini.

  Untuk itu, penulis menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuannya, khususnya kepada:

  1. Bapak Dr. Rahmat Hariyadi, M.Pd selaku Rektor IAIN Salatiga 2.

  Bapak Suwardi, M.Pd selaku Dekan FTIK IAIN Salatiga 3. Ibu Peni Susapti, M.Si. selaku Ketua Jurusan PGMI yang telah memberikan saran yang membangun kepada peneliti.

  4. Ibu Eni Titikusumawati, M.Pd selaku dosen pembimbing akademik yang senantiasa memberi semangat dan bimbingannya pada penulis.

  5. Bapak Drs. Sumarno Widjadipa,M.Pd selaku dosen pembimbing skripsi yang telah memotivasi serta membimbing peneliti dengan penuh kesabaran sehingga peneliti mampu menyelesaikan penelitian ini.

  

ABSTRAK

  Andaru, Tyas. 2017. Peningkatkan Hasil Belajar IPS Materi Teknologi Produksi,

  Komunikasi, Dan Transportasi Melalui Media Gambar Dan Lingkungan Pada Siswa Kelas IV Di SD Negeri 2 Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun Pelajaran 2016/2017. Skripsi.

  Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing Drs. Sumarno Widjadipa.M.Pd.

  Kata Kunci: Hasil Belajar, Media Gambar, Media Lingkungan.

  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan kolaborasi antara media gambar dan media lingkungan dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi teknologi produksi, komunikasi, dan transportasi pada siswa kelas IV SD N 2 Wonosegoro Tahun Pelajaran 2016/2017. Subyek dalam penelitian ini adalah guru mata pelajaran IPS dan siswa kelas IV SD N 2 Wonosegoro yang terdiri 15 siswa yaitu 5 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan.

  Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari 3 siklus yang setiap siklusnya terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan/observasi dan refleksi. Penelitian tindakan kelas (PTK) ini menggunakan metode pengumpulan data yaitu tes tertulis, lembar observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan membandingkan antara skor nilai setiap siklus dengan KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) yang telah ditetapkan yaitu 65 (sesuai dengan KKM yang diberlakukan di SD N 2 Wonosegoro Jaragan Wonosegoro Boyolali) sekaligus dengan ditandai adanya peningkatan Kriteria Ketuntasan Klasikal.

  Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan kolaborasi antara media gambar dan media lingkungan dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi teknologi produksi, komunikasi, dan transportasi pada siswa kelas IV SD N 2 Wonosegoro Desa Jaragan Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun pelajaran 2016/2017. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil pra siklus sebelum menerapkan kolaborasi antara media gambar dan media lingkungan hanya 27% (4 siswa) yang mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) dengan nilai rata-rata 47, sedangkan 73% (11 siswa) belum mencapai KKM. Meningkat pada siklus I yang ditunjukkan siswa mencapai ketuntasan klasikal 60% (9 siswa yang mencapai KKM) dengan nilai rata-rata 70,66 sedangkan 40% (6 siswa belum mencapai KKM), terjadi peningkatan hasil belajar pada siklus II yaitu siswa mencapai ketuntasan klasikal sebesar 67% (10 siswa mencapai KKM) dengan nilai rata-rata 73,33 sedangkan 33% (5 siswa belum mencapai KKM), terjadi peningkatan hasil belajar pada siklus III yaitu siswa mencapai ketuntasan klasikal sebesar 93% (14 siswa mencapai KKM) dengan nilai rata-rata 93,33. Dengan demikian, hasil belajar yang diperoleh siswa dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 7%, sedangkan dari siklus II ke siklus III mengalami peningkatan sebesar 26%.

  

DAFTAR ISI

  SAMPUL ................................................................................................. i LEMBAR BERLOGO ............................................................................ ii HALAMAN JUDUL ............................................................................... iii PERSETUJUAN PEMBIMBING ........................................................... iv PENGESAHAN KELULUSAN ............................................................ v DEKLARASI.......................................................................................... vi PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN DAN KESEDIAAN vii PUBLIKASI ...........................................................................................

  MOTTO DAN PERSEMBAHAN .......................................................... viii KATA PENGANTAR ............................................................................. x ABSTRAK .............................................................................................. xii DAFTAR ISI............................................................................................ xiii DAFTAR TABEL

  ………………………………………………........... xvii DAFTAR GAMBAR .............................................................................. Xix DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................... Xx

  BAB I PENDAHULUAN ..................................................................... 1 A. Latar Belakang Masalah ................................................................

  1 B. Rumusan Masalah .........................................................................

  9 C. Tujuan Penelitian ...........................................................................

  9 D. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan ...........................

  9 1. Hipotesis Tindakan ...................................................................

  9 2. Indikator Keberhasilan .............................................................

  10 E. Manfaat Penelitian ..................................................................... 11 1. Manfaat secara Teoritis ............................................................

  11 2. Manfaat secara Praktis .............................................................

  11 F. Definisi Operasional .. ...................................................................

  12

  1. Hasil Belajar ........................................................................... 12

  2. Ilmu Pengetahuan Sosial ....................................................... 13

  3. Teknologi Produksi, Komunikasi, dan Transportasi ................. 14

  4. Media Gambar ....................................................................... 14 5. Media Lingkungan . ....................................................................

  15 G. Metode Penelitian ................................................................... 16

  1. Rancangan Penelitian ............................................................. 16

  2. Lokasi, Waktu dan Subjek Penelitian ....................................... 17 3. Langkah-langkah Penelitian ........ ..............................................

  18 4. Instrumen Penelitian .................................................................

  21 5. Teknik Pengumpulan Data .......................................................

  23 6. Analisis Data .............................................................................

  25 H. Sistematika Penulisan ....................................................................

  27 BAB II KAJIAN PUSTAKA ................................................................ 29 A. Peningkatan Hasil Belajar ............................................................

  29 1. Pengertian Hasil Belajar .....................................................

  29

  2. Ayat Al- Qur‟an Tentang Pendidikan/Belajar .................... 36 3. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar . ...........

  37 B. Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) ...............................

  56 1. Pengertian IPS ....................................................................

  56 2. Hakekat Ilmu Pengetahuan Sosial di Sekolah Dasar .........

  57

  3. Standar Kompetensi Mata Pelajaran IPS Kelas IV SD/MI .......................................................................... 58

  4. Materi Kemajuan Teknologi Produksi,Komunikasi, dan Transportasi Kelas IV SD/MI ......................................... 59 C. Penerapan Media Gambar dan Media Lingkungan ......................

  65 1. Pengertian Media Gambar..................................................

  65 2. Kelebihan dan Kekurangan Media Gambar .......................

  66 3. Pengertian Media Lingkungan ...........................................

  67

  4. Manfaat Media Lingkungan dalam Pembelajaran ............. 68

  5. Penggunaan Media Gambar dengan Media Lingkungan dalam Pembelajaran ...........................................................

  69 D. Kriteria Ketuntasan Minimal ........................................................

  70

  1. Pengertian Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) .................... 70

  2. Fungsi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) .......................... 70

  4. Keadaan Siswa SD N 2 Wonosegoro Tahun 2016/2017.... 87

  1. Perencanaan Tindakan ...................................................... 102

  F. Deskripsi Pelaksanaan Siklus II ..................................................... 102

  4. Refleksi .............................................................................. 100

  96

  94 3. Pengamatan/Observasi ......................................................

  93 2. Pelaksanaan Tindakan ........................................................

  E. Deskripsi Pelaksanaan Siklus I ................................................... 93 1. Perencanaan Tindakan ......................................................

  D. Pelaksanaan Penelitian ............................................................... 93

  90 C. Perolehan Nilai Sebelum Penelitian Tindakan Kelas (Pra Siklus) ............................................................................... 91

  5. Sarana dan Prasarana di SD N 2 Wonosegoro Tahun 2016/2017 ..............................................................88 B. Subyek Penelitian ..........................................................................

  3. Keadaan Guru SD N 2 Wonosegoro Tahun 2016/2017..... 86

  3. Prinsip Penetapan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) ........ 71

  86

  85 2. Visi dan Misi SD N 2 Wonosegoro ...................................

  85 1. Lokasi Penelitian ...............................................................

  BAB III PELAKSANAAN PENELITIAN ................................................ 85 A. Gambaran Umum Lokasi Penelitian ............................................

  Total Siswa ≥ 85% Mencapai KKM ) ..................................... 83

  8. KKM Kelas (Mengukur Keberhasilan Guru dalam Mengantarkan Siswa Ke Ketuntasan Belajar, dari

  7. KKM Nasional ( Sudah ditetapkan Secara Nasional yaitu 75) ......................... 82

  6. KKM Individual (Ditetapkan Oleh Sekolah) .......................... 81

  5. Cara Menetapan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) Menggunakan Format A .......................................................... 78

  4. Penetapan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) .................... 73

  2. Pelaksanaan Tindakan ........................................................ 103

  3. Pengamatan/Observasi ...................................................... 104

  4. Refleksi ............................................................................... 109

  G. Deskripsi Pelaksanaan Siklus III ............................................ 111

  1. Perencanaan Tindakan ....................................................... 111

  2. Pelaksanaan Tindakan ....................................................... 112

  3. Pengamatan/Observasi ....................................................... 114

  4. Refleksi .............................................................................. 118

  BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN............................. 121 A. Deskripsi Hasil Penelitian ............................................................ 121

  1. Deskripsi Pra Siklus .......................................................... 121

  2. Deskripsi Data Siklus I....................................................... 123

  3. Deskripsi Data Siklus II ..................................................... 125

  4. Deskripsi Data Siklus III................................................... 126 B.Pembahasan .................................................................................... 128

  1. Siklus I ................................................................................ 129

  2. Siklus II .............................................................................. 137

  3. Siklus III ............................................................................ 146

  4. Rekapitulasi Pra Siklus, Siklus I, Siklus II,Siklus III ......... 154

  BAB V PENUTUP ....................................................................................... 156 A. Kesimpulan ................................................................................... 156 B. Saran ............................................................................................. 157 DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 159 LAMPIRAN-LAMPIRAN............................................................................. 161

  

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Lembar Observasi Guru .................................................................. . 21Tabel 1.2 Lembar Observasi Siswa ................................................................. . 23Tabel 2.1 Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar ................................... 58Tabel 3.1 Data Keadaan Guru SD N 2 Wonosegoro ........................................ 87Tabel 3.2 Keadaan Siswa di SD N 2 Wonosegoro ........................................... 87Tabel 3.3 Sarana Prasarana Gedung Sekolah .................................................. 88Tabel 3.4 Sarana Prasarana Ruang Sekolah .................................................... 88Tabel 3.5 Sarana Prasarana Mebelair ….......................................................... 89Tabel 3.6 Sarana Prasarana TI/Elektronik ...................................................... 89Tabel 3.7 Sarana Prasarana Administrasi/Peraga ............................................ 90Tabel 3.8 Sarana Prasarana Tanah …………………………… ...................... 90Tabel 3.9 Data Keadaan Siswa Kelas IV ........................................................ 91Tabel 3.10 Nilai Hasil Penilaian Akhir (Pra Siklus) ....................................... 92Tabel 3.11 Lembar Observasi Guru Siklus I .................................................... 96Tabel 3.12 Lembar Observasi Siswa Siklus I ................................................. 98Tabel 3.13 Nilai Perolehan Hasil Evaluasi Siklus I ....................................... 99Tabel 3.14 Lembar Observasi Guru Siklus II ................................................ 105Tabel 3.15 Lembar Observasi Siswa Siklus II ................................................ 128Tabel 3.16 Nilai Perolehan Hasil Evaluasi Siklus II ....................................... 108Tabel 3.17 Lembar Observasi Guru Siklus III ................................................ 114Tabel 3.18 Lembar Observasi Siswa Siklus III .............................................. 116Tabel 3.19 Nilai Perolehan Hasil Evaluasi Siklus III ....................................... 117Tabel 4.1 Penilaian Akhir (Pra Siklus) .......................................................... 122Tabel 4.2 Perolehan Hasil Evaluasi Siklus I ................................................. 124Tabel 4.3 Perolehan Hasil Evaluasi Siklus II ................................................ 125Tabel 4.4 Perolehan Hasil Evaluasi Siklus III ................................................ 127Tabel 4.5 Hasil Rekapitulasi Nilai Siswa Per Siklus ....................................... 128Tabel 4.6 Lembar Observasi Guru Siklus I ..................................................... 130Tabel 4.7 Lembar Observasi Siswa Siklus I .................................................... 135Tabel 4.8 Lembar Observasi Guru Siklus II .................................................. 138Tabel 4.9 Lembar Observasi Siswa Siklus II .................................................. 143Tabel 4.10 Lembar Observasi Guru Siklus III .................................................. 147Tabel 4.11 Lembar Observasi Siswa Siklus III .................................................. 152Tabel 4.12 Rekapitulasi Pra Siklus, Siklus I, Siklus II,dan Siklus III .............. 154

  

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Siklus PTK Menurut Arikunto ..................................................... 17Gambar 4.1 Persentase Perolehan Hasil Evaluasi Siklus I…… ...................... 130Gambar 4.2 Persentase Perolehan Hasil Evaluasi Siklus II ............................ 138Gambar 4.3 Presentase Perolehan Hasil Evaluasi Siklus III ........................... 147

  Ketuntasan Hasil Belajar Siswa Pra Siklus, Siklus I,

  Gambar 4.4

  

Siklus II, dan Siklus III .................................................................. 154

  

DAFTAR LAMPIRAN

  Lampiran 1 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus I ....................... 162 Lampiran 2 Rencana PelaksanaanPembelajaran (RPP) Siklus II....................... 176 Lampiran 3 Rencana PelaksanaanPembelajaran (RPP) Siklus III .................. 189 Lampiran 4 Dokumentasi ................................................................................. 202 Lampiran 5 Soal Evaluasi Siklus I .................................................................... 209 Lampiran 6 Soal Evaluasi Siklus II ................................................................... 212 Lampiran 7 Soal Evaluasi Siklus III ................................................................. 215 Lampiran 8 Daftar Nilai Sebelum PTK (Pra Siklus) ......................................... 219 Lampiran 9 Daftar Nilai Perolehan Evaluasi Siklus I ....................................... 221 Lampiran 10 Daftar Nilai Perolehan Evaluasi Siklus II .................................... 223 Lampiran 11 Daftar Nilai Perolehan Evaluasi Siklus III................................... 225 Lampiran 12 Lembar Observasi Guru Siklus I ................................................ 227 Lampiran 13 Lembar Observasi Guru Siklus II ............................................... 230 Lampiran 14 Lembar Observasi Guru Siklus III ............................................. 233 Lampiran 15 Lembar Observasi Siswa Siklus I ................................................ 236 Lampiran 16 Lembar Observasi Siswa Siklus II ................................................ 237 Lampiran 17 Lembar Observasi Siswa Siklus III .............................................. 238 Lampiran 18 Jawaban Soal Evaluasi Siswa Siklus I .......................................... 239 Lampiran 19 Jawaban Soal Evaluasi Siswa Siklus II........................................ 242 Lampiran 20 Jawaban Soal Evaluasi Siswa Siklus III...................................... 244 Lampiran 21 Profil SD N 2 Wonosegoro.......................................................... 247 Lampiran 22 Surat Tugas Pembimbing Skripsi ................................................ 248 Lampiran 23 Surat Permohonan Izin Penelitian ............................................... 250 Lampiran 24 Surat Keterangan Penelitian ......................................................... 248 Lampiran 25 Lembar Konsultasi Skripsi............................................................ 252 Lampiran 26 Daftar Nilai SKK.......................................................................... 253 Lampiran 27 Daftar Riwayat Hidup................................................................... 261

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Ilmu Pengetahuan Sosial secara sederhana, menurut Rasimin

  (2012: 2) adalah pengetahuan yang telah melekat dalam diri seseorang, maupun yang melekat pada diri kita masing-masing dalam pengenalan dan pengalaman hidup di masyarakat.

  Ilmu Pengetahuan Sosial menurut Puskur (2001:9), (dalam Rasimin,2012:31) adalah suatu bidang kajian ilmu pengetahuan yang dilakukan secara terpadu, dan merupakan hasil dari penyederhanaan, adaptasi, seleksi dan modifikasi dari disiplin ilmu-ilmu sosial yang diorganisasikan dari konsep-konsep dan keterampilan-keterampilan sejarah, geografi, sosiologi, antropologi, dan ekonomi, bahkan disiplin ilmu humaniora,pendidikan dan agama.

  Hadirnya kita sebagai umat manusia yang diikuti adanya hubungan, pergaulan, pemenuhan kebutuhan, dan sebagainya yang ada dalam lingkungan hidup bermasyarakat, telah membentuk ilmu pengetahuan sosial pada diri setiap individu. Sehingga dapat dikatakan bahwa apa yang kita alami dalam kehidupan masyarakat, baik yang dilakukan secara sadar maupun tidak sadar, akan membentuk ilmu pengetahuan yang secara konseptual disebut dengan istilah ilmu pengetahuan sosial (Rasimin, 2012:3).

  Sehingga ilmu pengetahuan sosial merupakan ilmu pengetahuan yang dilakukan secara terpadu, dan merupakan hasil penyederhanaan dari disiplin ilmu sosial meliputi sejarah, geografi, sosiologi, antropologi, dan ekonomi, bahkan juga dari disiplin ilmu humaniora, pendidikan dan agama. Ilmu pengetahuan sosial merupakan ilmu yang sudah melekat dalam diri seseorang melalui pengalaman hidup di masyarakat baik secara sadar maupun tidak sadar.

  Ilmu Pengetahuan Sosial mempunyai tujuan membentuk warga negara yang baik, dengan memiliki kemampuan untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan kehidupan di masyarakat, juga memiliki fungsi aplikatif. Fungsi yang dimaksud adalah ilmu pengetahuan sosial sebagai pendidikan. Fungsi ilmu pengetahuan sosial sebagai pendidikan, selain memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan sosial dalam kehidupan sehari-hari. Yang dimaksud keterampilan sosial, yaitu keterampilan melakukan sesuatu yang berhubungan dengan kepentingan hidup bermasyarakat, seperti bekerja sama, gotong royong, tolong-menolong sesama umat manusia, dan melakukan tindakan dalam memecahkan persoalan sosial di masyarakat (Rasimin, 2012: 7). Sedangkan keterampilan intelektual dalam ilmu pengetahuan sosial adalah keterampilan berpikir, kecepatan dalam memanfaatkan pikiran, cepat tanggap dalam menghadapi permasalahan sosial di masyarakat (Rasimin, 2012: 8).

  Fungsi ilmu pengetahuan sosial sebagai program pendidikan menurut Sumaatmadja (2007), (dalam Rasimin, 2012:8) adalah mengembangkan perhatian dan kepedulian sosial siswa terhadap kehidupan di masyarakat dan bermasyarakat. Lebih lanjut dikatakan bahwa dengan keterampilan tersebut diharapkan dapat terbinanya sumber daya manusia Indonesia yang berpengetahuan, terampil, cendekia dan mempunyai tanggung jawab sosial, yang memiliki kemampuan merealisasikan tujuan nasional, yakni menciptakan masyarakat yang berdasarkan pancasila dan undang-undang dasar 1945.

  Berdasarkan fungsi ilmu pengetahuan sosial sebagai program pendidikan maka siswa dapat mengembangkan perhatian dan kepedulian sosial dalam kehidupan masyarakat dan bermasyarakat. Dengan keterampilan tersebut diharapkan dapat terbinanya sumber daya manusia Indonesia yang berpengetahuan, terampil, cendekia dan mempunyai tanggung jawab sosial, yang memiliki kemampuan merealisasikan tujuan nasional, yakni menciptakan masyarakat yang berdasarkan pancasila dan undang-undang dasar 1945.

  Menurut Soemantri (2001:85), (dalam Rasimin, 2012:24) mengemukakan secara jelas bahwa untuk dapat menjadi warga negara yang memiliki kemampuan beradaptasi dengan lingkungan masyarakat memerlukan pembelajaran dan pelatihan. Di sinilah letak ditekankannya pembelajaran ilmu pengetahuan sosial agar peserta didik memiliki kompetensi sebagaimana yang di butuhkan untuk hidup dalam lingkungan masyarakat dimana ia tinggal. Kompetensi yang dimaksud adalah seperangkat kemampuan yang dapat dilakukan oleh peserta didik setelah mempelajari ilmu pengetahuan sosial. Kompetensi disini memiliki arti lebih menekankan terhadap apa yang dapat dilakukan peserta didik, tidak hanya mengetahui tetapi juga memiliki keterampilan menerapkan apa yang telah dipelajari dalam kehidupan masyarakat (Rasimin, 2012: 24-25).

  Pembelajaran IPS sangat penting agar peserta didik dapat memiliki kemampuan beradaptasi dalam lingkungannya. Kemampuan tersebut dapat diperoleh peserta didik setelah mempelajari IPS. Sehingga pembelajaran

  IPS yang baik agar dapat mengantarkan siswa dapat berketerampilan hidup di masyarakat harus bermakna, mudah dalam memahami materi IPS agar dapat tercapainya tujuan pembelajaran IPS yang diharapkan. Pembelajaran tersebut harus kreatif dan memotivasi siswa, misalnya dapat menggunakan media yang dapat mempermudah penyampaian pesan secara konkrit.

  Materi dalam ilmu pengetahuan sosial yang berupa kehidupan sosial dengan segala aspek dan permasalahannya, tidak selalu dapat kita pelajari secara langsung dari sumber utamanya di masyarakat dan pembelajaran ilmu pengetahuan sosial hanya sebagian saja dikelas.

  Dengan demikian, hal-hal yang tidak dapat diamati dan dipelajari secara langsung sesuai dengan keadaan aslinya di lapangan, memerlukan alat atau perantara dalam proses pembelajaran yang dinamakan dengan media pembelajaran (Rasimin, 2012:15-16)

  Menurut (Syafruddin, 2001: 3), (dalam Rasimin, 2012:30) Implementasi pembelajaran ilmu pengetahuan sosial saat ini masih bersifat konvensional. Hal ini menyebabkan siswa sulit memperoleh pelayanan secara optimal dalam proses pembelajaran. Dengan pembelajaran seperti itu, perbedaan individual siswa di kelas tidak dapat terakomodasi sehingga sulit tercapai tujuan-tujuan secara spesifik dalam pembelajaran yang dilakukan, terutama bagi siswa yang berkemampuan sangat rendah. Model pembelajaran lebih menekankan pada aspek kebutuhan formal dibanding kebutuhan riil siswa, sehingga proses pembelajaran terkesan sebagai pekerjaan administrasi dan belum mengembangkan potensi anak secara optimal.

  Setelah dilakukkan survey di SD Negeri 2 Wonosegoro melalui wawancara dengan guru kelas IV yaitu ibu Widi Widayati maka ditemukan beberapa masalah dalam pembelajaran IPS diantaranya siswa kurang suka terhadap pelajaran IPS hal tersebut ditemui guru pada saat pembelajaran IPS, siswa terlihat kurang senang dibandingkan pada saat

  pelajaran IPA siswa lebih senang. Kemudian siswa bosan ketika pelajaran IPS, bahkan mengantuk saat pelajaran IPS, serta kurangnya pemahaman siswa tentang materi kemajuan teknologi produksi, komunikasi dan transportasi terbukti adanya data nilai akhir mata pelajaran IPS sebelum dilaksanakannya penelitian tindakan kelas (pra siklus) yakni dari 15 siswa kelas IV SD Negeri 2 Wonosegoro dengan KKM yaitu 65 hanya 27% (4 siswa) yang mencapai KKM, sedangkan 73% (11 siswa) belum mencapai KKM.

  Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan oleh peneliti dengan guru kelas IV di SD Negeri 2 Wonosegoro yaitu ibu Widi Widayati ditemukan beberapa faktor yang mempengaruhi siswa kurang suka

  pelajaran IPS dibanding IPA lebih menyukai dan bosan adalah karena materi IPS itu kurang menarik sehingga siswa kurang suka akhirnya siswa bosan dikelas, dibandingkan pada saat pelajaran IPA siswa lebih suka materi IPA. Materi IPS juga luas sehingga tekadang jam kurang materi belum selesai dan pembelajaran IPS tidak pernah diajarkan di luar kelas.

  Selain faktor tersebut faktor lain yang mempengaruhi siswa bosan di kelas, tidak suka pelajaran IPS, dan kurangnya pemahaman siswa yaitu kurangnya kreatifitas guru dalam mengajarkan materi IPS yang dianggap sulit ataupun kurang menyenangkan dibanding materi IPA, guru harus bisa kreatif dalam menyampaikan materi yang kurang disukai siswa menjadi materi yang disukai oleh siswa. Salah satu cara untuk mengatasi permasalahan diatas yaitu guru dapat menggunakan media pembelajaran di kelas, menyampaikan materi melalui sebuah media merupakan suatu yang berbeda dengan seperti biasanya yang hanya menggunakan LKS dan menyampaikan materi melalui metode ceramah dan tanya jawab. Media menjadikan siswa lebih senang dengan pelajaran IPS karena tidak disampaikan hanya secara monoton dengan menyampaikan materi melalui metode ceramah dan hanya menggunakan LKS tetapi menghadirkan perantara untuk menyampaikan informasi. Sehingga siswa tidak bosan saat pembelajaran. Penggunaan media juga dapat mengatasi kurangnya pemahaman siswa terhadap materi, siswa akan lebih mudah memahami materi pelajaran khususnya pelajaran IPS yang dianggap sulit dan membosankan karena disampaikan secara nyata/konkrit yang akan menjadikan pemahaman siswa meningkat dibandingkan hanya secara verbal.

  Manfaat media pembelajaran dalam proses belajar siswa menurut Sudjana & Rivai (1992:2), (dalam Arsyad, 2011:24-25) yaitu: 1.

  Pembelajaran akan lebih menarik perhatian siswa sehingga dapat menumbuhkan motivasi belajar;

  2. Bahan pembelajaran akan lebih jelas maknanya sehingga dapat lebih dipahami oleh siswa dan memungkinkannya menguasai dan mencapai tujuan pembelajaran; 3. Metode mengajar akan lebih bervariasi, tidak semata-mata komunikasi verbal melalui penuturan kata-kata oleh guru, sehingga siswa tidak bosan dan guru tidak kehabisan tenaga, apalagi bila guru mengajar setiap jam pelajaran;

  4. Siswa dapat lebih banyak melakukan kegiatan belajar sebab tidak hanya mendengarkan tetapi juga mengamati, melakukan, mendemonstrasikan dan lain-lain.

  Penerapan kolaborasi antara media gambar dengan media lingkungan merupakan inovasi dalam pembelajaran IPS khususnya bagi guru yang masih jarang dalam menggunakan media dalam mengajar. Guru sebagai fasilitator dalam pembelajaran harus mampu membimbing, mengarahkan serta melayani siswa dengan sebaik- baiknya. Dengan menggunakan kolaborasi antara media gambar dengan media lingkungan guru dapat menciptakan pembelajaran yang aktif dan menyenangkan dengan siswa dapat memahami materi secara konkrit bukan hanya verbal semata akan tetapi menggunakan media gambar dan siswa dapat melihat langsung hal-hal berkaitan pembelajaran dengan media lingkungan sekitar. Anak diajak keluar kelas untuk mengamati secara langsung lingkungan sekitar untuk menemukan contoh-contoh teknologi produksi,komunikasi dan transportasi yang ada di lingkungan sekitar. Media lingkungan mengajak siswa keluar kelas sehingga juga dapat mengurangi kebosanan siswa dan pembelajaran akan lebih bermakna. Hal-hal tentang pembelajaran yang belum ada di lingkungan sekitar dapat dilengkapi dengan melihat gambar pada media gambar. Oleh sebab itu penulis menerapkan kolaborasi antara media gambar dengan media lingkungan agar saling melengkapi dan diharapkan akan meningkatkan hasil belajar siswa.

  Berdasarkan paparan diatas, perlu adanya penyelesaian masalah yang akan dibahas dalam skripsi yang berjudul Peningkatkan Hasil

  

Belajar IPS Materi Kemajuan Teknologi (Produksi, Komunikasi,

Dan Transportasi) Melalui Media Gambar Dan Lingkungan Pada

  Siswa Kelas IV Di SD Negeri 2 Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun Pelajaran 2016/2017.

  B. Rumusan Masalah

  Berdasarkan latar belakang tersebut, maka dapat dirumuskan masalah seb agai berikut: “Apakah penerapan media gambar dan media lingkungan dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi kemajuan teknologi (produksi,komunikasi, dan transportasi) pada siswa kelas IV SD Negeri 2 Wonosegoro Jaragan Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun

  Pelajaran 2016/2017? C. Tujuan Penelitian Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar IPS materi kemajuan teknologi (produksi, komunikasi, dan transportasi) melalui penerapan media gambar dan media lingkungan pada siswa kelas IV SD Negeri 2 Wonosegoro Jaragan Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun Pelajaran 2016/2017.

  D. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan 1.

  Hipotesis Tindakan Menurut Maslikhah (2013:316) hipotesis adalah jawaban sementara terhadap pertanyaan penelitian yang akan dibuktikan secara empirik. Menurut Sukardi (2009:41) hipotesis adalah jawaban yang bersifat sementara dan bersifat teoritis. Hipotesis dikatakan sementara karena masih perlu diuji atau dites kebenarannya dengan data yang asalnya dari lapangan.

  Dalam penelitian tindakan kelas ini peneliti mengambil hipotesis yaitu” penerapan media gambar dan media lingkungan dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi teknologi produksi, komunikasi, dan transportasi pada siswa kelas IV SD Wonosegoro 2 Kabupaten Boyolali T ahun pelajaran 2017”.

2. Indikator keberhasilan

  Penerapan kolaborasi antara media gambar dan media lingkungan ini dikatakan berhasil apabila indikator yang diharapkan tercapai.

  Adapun indikator yang dapat dirumuskan peneliti adalah sebagai berikut: a.

  Adanya peningkatan hasil belajar IPS siswa melalui penerapan media gambar dan media lingkungan secara berkelanjutan dari siklus pertama, kedua, dan ketiga.

  b.

  Nilai siswa memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM) dalam pembelajaran IPS secara individual sebesar 65 serta tercapai ketuntasan klasikal sebesar 85% dalam pembelajaran IPS.

E. Manfaat Penelitian

  Hasil penelitian ini diharapkan memiliki manfaat baik sebagai berikut: 1. Manfaat secara Teoritis

  Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah referensi kepada pembaca tentang penerapan media gambar dan lingkungan dalam mata

  pelajaran IPS dan sebagai bahan kajian mengenai media pembelajaran IPS.

2. Manfaat secara Praktis

  Hasil dari pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang berarti bagi siswa, guru dan sekolah sebagai suatu sistem pendidikan yang mendukung peningkatan proses kegiatan belajar mengajar pada siswa.

  a.

  Bagi Siswa 1)

  Siswa lebih menyukai pelajaran IPS, 2)

  Siswa mudah memahami pelajaran IPS, 3)

  Siswa lebih antusias dalam belajar IPS,

4) Hasil belajar IPS siswa meningkat.

  b.

  Bagi Guru 1)

  Menambah khasanah pengetahuan tentang pemanfaatan media pembelajaran yaitu penerapan antara media gambar dan media lingkungan dalam pembelajaran IPS

  2) Guru lebih termotivasi untuk melakukan penelitian tindakan kelas yang bermanfaat bagi perbaikan proses pembelajaran IPS,

  3) Guru lebih termotivasi untuk menerapkan media pembelajaran yang bervariasi, sehingga penyampaian materi pelajaran lebih menarik dan menyenangkan.

  c.

  Bagi Kepala Sekolah Sebagai masukan atau informasi bagi kepala sekolah dalam rangka mengambil suatu kebijakan untuk mengarahkan guru-guru agar mencoba menerapkan penggunaan media pembelajaran dalam setiap pembelajaran untuk membantu meningkatkan hasil belajar siswa dan agar pembelajaran lebih menyenangkan.

F. Definisi Operasional

  Untuk menghindari dari kekurangjelasan atau pemahaman yang berbeda antara pembaca dengan peneliti mengenai istilah-istilah yang terdapat dalam judul penelitian, maka peneliti memberikan definisi operasional sebagai berikut:

1. Hasil Belajar

  Menurut Sam‟s (2010: 33) Hasil belajar pada dasarnya adalah suatu kemampuan yang berupa keterampilan dan perilaku baru sebagai akibat dari latihan atau pengalaman yang diperoleh.

  Menurut Susanto (2013: 5) Hasil belajar, yaitu perubahan- perubahan yang terjadi pada diri siswa, baik yang menyangkut aspek kognitif, afektif, dan psikomotor sebagai hasil dari kegiatan belajar.

  Hasil belajar siswa secara sederhana juga dapat diartikan kemampuan yang diperoleh anak setelah melalui kegiatan belajar.

  Karena belajar itu sendiri merupakan suatu proses dari seseorang yang berusaha untuk memperoleh suatu bentuk perubahan perilaku yang relatif menetap.

  Dalam kegiatan pembelajaran biasanya guru menetapkan tujuan belajar. Siswa yang berhasil dalam belajar adalah siswa yang berhasil mencapai tujuan-tujuan pembelajaran yang ditandai dengan tercapainya nilai KKM(Kriteria Ketuntasan Minimal) yang sudah ditetapkan. KKM yang ditetapkan dalam pembelajaran IPS di SD Negeri 2 Wonosegoro adalah 65.

  Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil belajar merupakan segala perubahan yang terjadi pada diri siswa setelah mengalami proses pembelajaran, perubahan tersebut dapat berupa keterampilan dan perilaku baru dalam berbagai aspek pada diri siswa yaitu aspek pengetahuan (kognitif), sikap (afektif), keterampilan (psikomotor).

2. Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

   Ilmu Pengetahuan Sosial menurut Puskur (2001:9), (dalam

  Rasimin,2012:31) adalah suatu bidang kajian ilmu pengetahuan yang dilakukan secara terpadu, dan merupakan hasil dari penyederhanaan, adaptasi, seleksi dan modifikasi dari disiplin ilmu-ilmu sosial yang diorganisasikan dari konsep-konsep dan keterampilan-keterampilan sejarah, geografi, sosiologi, antropologi, dan ekonomi, bahkan disiplin ilmu humaniora,pendidikan dan agama.

  Ilmu Pengetahuan Sosial secara sederhana, menurut Rasimin (2012: 2) adalah pengetahuan yang telah melekat dalam diri seseorang, maupun yang melekat pada diri kita masing-masing dalam pengenalan dan pengalaman hidup di masyarakat.

3. Teknologi Produksi, Komunikasi, dan Transportasi

  Teknologi adalah suatu temuan dan ciptaan manusia yang dapat mempermudah hidup kita. Teknologi dapat berwujud ilmu ataupun benda. Teknologi berhubungan dengan kata “teknik” kata teknik artinya cara atau metode. Teknologi disini berarti keseluruhan sarana atau alat yang digunakan manusia untuk menghasilkan barang dan jasa yang diperlukan manusia.

  Teknologi produksi adalah suatu alat dan cara yang digunakan manusia untuk menghasilkan barang dan jasa dalam memenuhi kebutuhannya.

  Teknologi komunikasi adalah suatu alat yang dapat digunakan untuk berhubungan dengan orang lain secara berjauhan.

  Teknologi transportasi adalah suatu alat yang dapat mengantarkan manusia atau benda pindah ke suatu tempat.

  4. Media Gambar

  Menurut Arsyad (2011: 3) kata media berasal dari bahasa latin

  medius

  yang secara harfiah berarti „tengah‟, „perantara‟ atau

  „pengantar‟. Dalam bahasa Arab, media adalah perantara atau pengantar pesan dari pengirim kepada penerima pesan.

  Menurut AECT (Association of Education and Communication Technology,1997), (dalam Arsyad, 2011: 3) memberi batasan tentang media sebagai segala bentuk dan saluran yang digunakan untuk menyampaikan pesan atau informasi.

  Menurut Sadiman,dkk (1996: 29) gambar/foto adalah media yang paling umum dipakai. Dia merupakan bahasa yang umum, yang dapat dimengerti dan dinikmati di mana-mana. Oleh karena itu ada pepatah Cina yang mengatakan bahwa bahwa sebuah gambar berbicara lebih banyak daripada seribu kata.

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR DALAM PEMBELAJARAN IPS MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IVA SD NEGERI 1 METRO BARAT TAHUN PELAJARAN 2010/2011

0 11 48

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 WAY KANDIS BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 11 15

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 KURUNGAN NYAWA GEDONG TATAAN

0 7 48

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR SISWA MELALUI MEDIA GAMBAR MATA PELAJARAN IPA MATERI SUMBER DAYA ALAM KELAS IV SD NEGERI 2 KEMILING PERMAI TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 11 55

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PADA PEMBELAJARAN TEMATIK TEMA LINGKUNGAN MELALUI MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS I SD NEGERI I WAY KANDIS BANDARLAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2013-2014

1 18 66

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR SISWA MELALUI MEDIA GAMBAR PADA PELAJARAN IPS KELAS IV SD NEGERI I GUNUNG REJO KECAMATAN WAYLIMA KABUPATEN PESAWAN

0 7 56

PENINGKATAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA DAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV DI SD NEGERI 2 JATIAGUNG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

0 6 49

PENINGKATAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA DAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV DI SD NEGERI 2 JATIAGUNG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

0 24 45

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TGT SISWA KELAS 4 SD NEGERI SEWORAN WONOSEGORO BOYOLALI SEMESTER 2 TAHUN PELAJARAN 20152016

0 1 23

Judul Skripsi : PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN FIQH MATERI KHILAFAH DENGAN PEMBELAJARAN BERBASIS ICT PADA SISWA KELAS XII IPS I MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) TENGARAN TAHUN PELAJARAN 2017/2018 - Test Repository

0 3 180