Nilai Ekonomi Dan Pemenuhan Hak-hak Anak Dalam Keluarga Miskin Di Desa Tanjung Gusta Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang

BAB I
PENDAHULUAN

1.1.

Latar Belakang Masalah
Perkembangan kota-kota besar di Indonesia memacu pertumbuhan

ekonomi sehingga menjadi magnet bagi penduduk perdesaan untuk berdatangan
mencari pekerjaan dan bertempat tinggal. Hal ini sering disebut dengan urbanisasi
(Harahap, 2013: 34). Pembicaraan tentang urbanisasi adalah sesuatu yang
mendasar sebelum kita memahami hal-hal perkotaan. Urbanisasi berasal dari kata
urban yang artinya sifat kekotaan. Pemahaman arti urbanisasi akan langsung
berhubungan dengan arti kota itu sendiri (Soetomo, 2013: 19).
Urbanisasi dipicu adanyafasilitas-fasilitas dari pembangunan, khususnya
antara daerah pedesaan dan perkotaan. Akibatnya, wilayah perkotaan menjadi
magnet bagi kaum urban untuk mencari pekerjaan. Urbanisasi sejatinya
merupakan suatu proses perubahan yang wajar dalam upaya meningkatkan
kesejahteraan penduduk. Perkembangan urbanisasi di Indonesia sendiri perlu
diamati secara serius.
Banyak studi memperlihatkan bahwa tingkat konsentrasi penduduk di

kota-kota besar di Indonesia telah berkembang dengan pesat. Studi yang
dilakukan oleh Warner Ruts (1987) menunjukkan bahwa jumlah kota-kota kecil
(