EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA VISUAL DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKN DI KELAS VIII SMPN 2 SUMBUL TAHUN PELAJARAN 2012/2013.

(1)

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA VISUAL

DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA

PADA MATA PELAJARAN PKn DI KELAS VIII SMPN 2 SUMBUL

TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Skripsi

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Oleh : Rina Sinaga NIM. 309111058

FAKULTAS ILMU SOSIAL

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN


(2)

iii ABSTRAK

Rina Sinaga. NIM 309111058. “Efektivitas Penggunaan Media Visual dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa pada Mata Pelajaran PKn di kelas VIII SMPN 2 Sumbul Tahun Pelajaran 2012/2013”. Jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Medan. 2013.

Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 2 Sumbul. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 2 Sumbul tahun pelajaran 2012/2013 yaitu sebanyak 169 orang, dan jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 35 orang yang ditetapkan sebagai sampel penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana efektivitas penggunaan media visual dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn. Dalam penelitian yang dilaksanakan penulis menggunakan metode penelitian deskriptif Kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi atau pengamatan yang dilakukan oleh seorang observer. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu berdasarkan hasil observasi menyimpulkan apakah dengan tindakan pembelajaran yang telah dilakukan dengan menggunakan media visual terjadi peningkatan terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn. Pada pelaksanaan siklus I, keseluruhan aspek minat belajar rata-rata skor yang diperoleh siswa adalah 2,40 yang tergolong ke dalam penilaian cukup dengan persentase 59,75 %. Dan pada pelaksanaan pembelajaran pada siklus II minat belajar siswa mengalami peningkatan, yang dapat dilihat dari perolehan skor hasil observasi dari keseluruhan aspek minat dimana setiap aspek skor rata-rata yang diperoleh adalah 3,20 dengan persentase 80,0 %. Peningkatan skor yang diperoleh dari siklus I ke siklus II yaitu sebesar 20,25 % sehingga dapat disimpulkan bahwa minat belajar siswa mengalami peningkatan.


(3)

iv

KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat dan rahmatNya penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini dengan baik. Skripsi ini berjudul “Efektivitas Penggunaan Media Visual dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa pada Mata Pelajaran PKn di Kelas VIII SMPN 2 Sumbul Tahun Pelajaran 2012/2013”. Skripsi ini diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan.

Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang membantu penulis baik moril maupun materil sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik, M.Si selaku Rektor Universitas Negeri Medan.

2. Bapak Dr. H. Restu, MS selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri

Medan.

3. Ibu Dra. Nurmala Berutu, M.Pd selaku pembantu Dekan I Fakultas Ilmu Sosial

Universitas Negeri Medan.

4. Ibu Dra. Yusna Melianty, M.H selaku Ketua Jurusan Pendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan.

5. Bapak Parlaungan G. Siahaan, SH. M.Hum selaku Sekretaris Jurusan

Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan.


(4)

v

6. Bapak Drs. Liber Siagian, MSi selaku Dosen Pembimbing Skripsi yang telah

bersedia membimbing, mengarahkan dan memotivasi penulis dalam pengerjaan Skripsi ini sehingga penulis bisa menyelesaikannya.

7. Bapak dan Ibu dosen, Asisten dosen, serta Staf Pegawai di lingkungan Jurusan

Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan yang telah mendidik penulis selama perkuliahan.

8. Bapak Lamhot Situmorang, S.Pd. selaku Kepala Sekolah, Bapak Torando Purba

selaku Wakil Kepala Sekolah, dan Ibu Noma Sinaga, S.Pd. selaku guru PKn kelas VIII-2 di SMP Negeri 2 Sumbul.

9. Teristimewa buat orangtua penulis, ayahanda B.Sinaga dan ibunda N.Sihite

yang telah membesarkan, mendidik, memberikan semangat, motivasi, dan pengorbanan yang luar biasa serta selalu menyertai penulis dalam doa selama menjalani perkuliahan sampai penyelesaian skripsi ini.

10. Abang, kakak dan adek-adekku tersayang b’Marlon Sinaga, b’Sahat

Sihombing, k’Lasma, k’Orlide , k’Elly , Lusda , Poe Dora dan Salfah yang selalu mendoakan dan mendukung penulis.

11. Sahabat-sahabat penulis Survive Small Group (Tetty, Naomas, Frisca, Juni,

Ronika, dan Io), satu timku (Rio, Mardiana, Lini, Renta), Dina Fianty terima kasih untuk semangat dan pengorbanannya, dan teman-teman PPLT di SMPN 3 Sidikalang terimakasih buat kebersamaan di tengah-tengah kejenuhan mahasiswa akhir ini.


(5)

vi

12. Teman-teman di Sering 102a k’Criswijaya, k’Yustina, k’Putri, d’joice, Agus, Benita, Tutri terimakasih buat pengorbanan, dukungan, dan semangatnya serta teman-teman yang tidak tersebutkan nama-namanya satu persatu terimakasih buat dukungannya.

13. Teman-teman Stambuk 2009 khususnya Reguler A Pendidikan Pancasila dan

Kewarganegaraan yang telah memberikan dukungan kepada penulis dalam penyelesaian Skripsi ini.

14. Semua pihak yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu yang memberikan bantuan, semangat dan dukungan selama penulis mengikuti perkuliahan.

Dalam penulisan Skripsi ini, masih banyak kekurangan, untuk itu penulis mengharapkan kritik serta saran atau masukan yang membangun demi tersempurnanya proposal ini. Akhirnya penulis mengucapkan terima kasih dan semoga Skripsi ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

Medan, Juli 2013

Rina Sinaga NIM. 309111058


(6)

vii DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN ... i

LEMBAR PENGESAHAN ... ii

ABSTRAK ... iii

KATA PENGANTAR ... vi

DAFTAR ISI ... vii

DAFTAR TABEL ... ix

DAFTAR GAMBAR ... x

DAFTAR LAMPIRAN ... xi

BAB I PENDAHULUAN ... 1

A.Latar Belakang ... 1

B.Identifikasi Masalah ... 3

C.Batasan Masalah ... 4

D.Rumusan Masalah ... 4

E. Tujuan Penelitian ... 5

F. Manfaat Penelitian ... 5

BAB II KAJIAN PUSTAKA ... 6

A.Kerangka Teori ... 6

1. Media Pembelajaran ... 6

2. Media Visual ... 8

3. Fungsi dan Manfaat Media Visual ... 11

4. Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Media Visual . 14 5. Minat Belajar ... 16

6. Karakteristik Mata Pelajaran PKn ... 18

B.Kerangka Berpikir ... 21

C.Hipotesis ... 23

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ... 24

A.Lokasi dan Waktu Penelitian ... 24

B.Populasi dan Sampel ... 24


(7)

viii

D.Teknik Pengumpuan Data ... 26

E. Teknik Analisis Data ... 26

F. Prosedur Penelitian ... 27

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 33

A. Hasil Penelitian ... 33

B. Pembahasan ... 54

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ... 61

A. Kesimpulan ... 61

B. Saran ... 62

DAFTAR PUSTAKA ... 63 LAMPIRAN


(8)

ix

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Jumlah Skor Siswa dari Hasil Observasi Pada Siklus I ... 37 Tabel 2. Hasil observasi berdasarkan frekuensi pada setiap skala

penilaian pada siklus I ... 39 Tabel 3. Jumlah Skor Siswa dari Hasil Observasi Pada Siklus II ... 46 Tabel 4. Hasil observasi berdasarkan frekuensi pada setiap skala

penilaian pada siklus II ... 48 Tabel 5. Tabulasi Hasil Observasi Siklus I ... 56 Tabel 6. Tabulasi Hasil Observasi Siklus II ... 58


(9)

x

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Grafik Frekuensi Siswa pada Observasi Siklus I ... 40

Gambar 2. Grafik tingkat persentase setiap aspek penilaian Siklus I ... 41

Gambar 3. Grafik Frekuensi Siswa pada Observasi Siklus II ... 49

Gambar 4. Grafik tingkat persentase setiap aspek penilaian Siklus II ... 49

Gambar 5. Peningkatan Persentase Aspek minat belajar siswa pada siklus I dan siklus II ... 51

Gambar 6. Persentase peningkatan masing-masing Aspek minat belajar dari siklus I dan siklus II ... 52


(10)

xi

DAFTAR LAMPIRAN

1. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus I

2. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus II

3. Lembar Observasi Siklus I

4. Lembar Observasi Siklus II

5. Daftar Kode Siswa

6. Nota Tugas

7. Surat Ijin Penelitian dari Jurusan

8. Surat Ijin Penelitian dari Fakultas

9. Surat Penelitian dari Tempat Penelitian

10. Surat Keterangan bebas perpustakaan Jurusan PPKn

11. Surat Keterangan bebas perpustakaan UNIMED

12. Surat Keterangan Menyerahkan Skripsi Ke Tempat Penelitian

13. Kartu Bimbingan Skripsi

14. Pernyataan Keaslian Tulisan


(11)

1

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

Pendidikan sangat penting dalam meningkatkan potensi diri setiap orang. Hal tersebut sesuai dengan UU No. 10 Tahun 2003 Pasal 1 tentang Sistem Pendidikan Nasional, yang menyatakan bahwa :

“Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana

belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara”.

Guru merupakan kunci dan sekaligus ujung tombak pencapaian tujuan pembelajaran. Guru harus menciptakan suasana kegiatan belajar mengajar yang bervariasi, efektif, dan menyenangkan. Kegiatan belajar mengajar yang dilakukan oleh guru untuk mencapai tujuan pembelajaran tidak dapat dipisahkan dengan bagaimana guru bisa membuat pembelajaran itu agar menyenangkan tidak membosankan bagi peserta didik.

Mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan berfungsi untuk membentuk warga Negara yang cerdas, terampil, dan berkarakter baik serta setia kepada Negara dan bangsa Indonesia yang berdasarkan kepada Pancasila dan Undang-Undang Dasar Tahun 1945. Materi ajar pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan umumnya selalu berhubungan pada kehidupan yang nyata, jadi guru tinggal mengolahnya agar bisa dengan mudah dipahami sehingga minat siswa untuk belajar dapat berkembang.


(12)

2

Proses belajar mengajar merupakan suatu proses komunikasi yang membutuhkan media sebagai perantara penyampaian pesan dari pemberi informasi kepada penerima informasi. Menurut Kemp dalam Asyhar (2012 : 5), pesan yang masih berada pada pikiran (mind) pembicara tidak akan sampai ke penerima pesan apabila tidak dibantu dengan sebuah media sebagai perantara.

Media pembelajaran merupakan suatu alat yang sangat membantu siswa dalam menerima informasi, memperlancar komunikasi antar siswa dengan guru sehingga dalam kegiatan pembelajaran yang dirancang dengan baik dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemauan siswa sehingga minat siswa untuk belajar PKn pun dapat meningkat.

Berdasarkan pengalaman penulis pada saat mengadakan PPLT di SMPN 3 Sidikalang, pada mata pelajaran PKn guru tidak menggunakan media pembelajaran yang sesuai. Dan cenderung setiap pertemuan menggunakan cara mengajar yang konvensional sehingga siswa sering merasa bosan daan tidak paham dengan materi yang dijelaskan oleh guru. Dalam hal ini siswa tidak berminat dan merasa pelajaran PKn itu tidak terlalu penting untuk dibahas, sehingga apabila diberikan guru tugas yang akan dikerjakan siswa banyak yang tidak mengerjakannya.

Berdasarkan pengamatan penulis di SMPN 2 Sumbul hal yang sama juga terjadi disana, proses belajar mengajar juga cenderung berpusat pada guru dan tidak menggunakan media yang sesuai dengan pokok bahasan. Topik pada mata pelajaran PKn umumnya adalah uraian teks berupa pengertian dan pemahaman. Ketika guru mengajar dengan pembelajaran yang konvensional siswa akan merasa


(13)

3

bosan dan malas belajar. Siswa tidak merasa tertantang untuk memahami lebih jauh materi yang diajarkan dan nilai-nilai yang seharusnya diaplikasikan sesuai materi tidak tersampaikan, sehingga sikap dan karakter siswa tidak berkembang. Siswa juga lebih berminat untuk belajar mata pelajaran IPA dan Matematika pada umumnya dan kurang tertarik untuk belajar mata pelajaran Ilmu-ilmu sosial.

Dari permasalahan tesebut, dalam proses pembelajaran guru dituntut agar lebih kreatif dalam menciptakan suasana belajar yang menarik. Salah satunya dengan menggunakan media visual yang sesuai dengan setiap materi yang akan diajarkan agar minat siswa dalam belajar PKn dapat lebih ditingkatkan. Melalui pemanfaatan media pembelajaran konsep ilmu-ilmu sosial yang bersifat abstrak akan semakin mudah dipahami oleh siswa dan penggunaan media yang efisien dapat meningkatkan minatnya dalam belajar PKn dan ilmu-ilmu sosial lainnya.

Berdasarkan uraian tersebut, maka penulis tertarik untuk mengadakan

penelitian tindakan kelas dengan judul : “Efektivitas Penggunaan Media Visual

dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa pada Mata Pelajaran PKn di Kelas VIII SMPN 2 Sumbul Tahun Pelajaran 2012/2013”.

B. Identifikasi Masalah

Identifikasi masalah adalah salah satu aspek yang sangat penting dalam pelaksanaan penelitian di bidang apa saja. Menurut Arikunto (2010:69) mengatakan bahwa “untuk kepentingan karya ilmiah, suatu hal yang perlu diperhatikan adalah masalah penelitian sedapat mungkin diusahakan tidak terlalu luas”.


(14)

4

Maka dari uraian latar belakang masalah di atas, maka yang menjadi identifikasi masalah dalam penelitian ini adalah :

1. Cara-cara yang dapat dilakukan oleh guru agar siswa tertarik dan berminat

untuk belajar mata pelajaran PKn

2. Media Pembelajaran yang digunakan oleh guru mata pelajaran PKn dalam

proses belajar mengajar

3. Faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa

4. Bagaimana penggunaan media visual sebagai media pada proses belajar

mengajar dalam meningkatkan minat belajar siswa C. Batasan Masalah

Dari identifikasi masalah di atas, agar penelitian dapat dilakukan dengan baik dan terarah, maka penulis membatasi masalah pada pengajaran mata pelajaran PKn yaitu cara yang digunakan oleh guru untuk meningkatkan minat belajar siswa dan bagaimana penggunaan media visual sebagai media pada proses belajar mengajar dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn.

D. Rumusan Masalah

Dari latar belakang masalah dan identifikasi masalah di atas, maka yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah cara yang digunakan oleh guru untuk meningkatkan minat belajar PKn siswa dan penggunaan media visual sebagai media pada proses belajar mengajar dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn.


(15)

5

E. Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui cara yang digunakan oleh guru untuk meningkatkan minat belajar PKn siswa dan peningkatan minat belajar siswa dengan penggunaan media visual dalam pembelajaran PKn.

F. Manfaat Penelitian

Yang menjadi manfaat dalam penelitian ini adalah :

1. Bagi kepala sekolah. Sebagai masukan untuk mempersiapkan sarana dan

prasarana dalam pembelajaran.

2. Bagi guru PKn. Dapat memilih dan menggunakan media yang tepat dalam

kegiatan proses belajar mengajar, salah satunya dengan menggunakan media visual.

3. Bagi siswa. Dapat meningkatkan minat belajar khususnya pada mata

pelajaran PKn.

4. Bagi peneliti. Untuk mengetahui keefektifan penggunaan media visual

dalam meningkatkan minat belajar PKn siswa.

5. Bagi peneliti selanjutnya. Sebagai bahan masukan dan pertimbangan untuk


(16)

61

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut :

1. Proses belajar mengajar yang dilakukan di kelas VIII-2 SMPN 2 Sumbul

dengan menggunakan media visual dapat meningkatkan minat belajar siswa dalam mata pelajaran PKn pada Standar Kompetensi Memahami Kedaulatan Rakyat dan Sistem Pemerintahan di Indonesia.

2. Cara yang dilakukan oleh peneliti untuk meningkatkan minat belajar pada mata pelajaran Pkn adalah dengan memanfaatkan media visual tersebut dengan merancangnya agar lebih menarik dan interaktif dengan melibatkan siswa secara langsung untuk berpartisipasi dalam proses belajar mengajar 3. Pada pelaksanaan siklus I, keseluruhan aspek minat belajar rata-rata skor

yang diperoleh siswa adalah 2,40 yang tergolong ke dalam penilaian cukup dengan persentase 59,75 %. Dan pada pelaksanaan pembelajaran pada siklus II minat belajar siswa mengalami peningkatan, yang dapat dilihat dari perolehan skor hasil observasi dari keseluruhan aspek minat dimana setiap aspek skor rata-rata yang diperoleh adalah 3, 20 dengan persentase 80,0 %. 4. Peningkatan skor yang diperoleh dari siklus I ke siklus II yaitu sebesar 20,

25 % sehingga dapat disimpulkan bahwa minat belajar siswa mengalami peningkatan.


(17)

62

B. Saran

Berdasarkan hasil pembahasan dan kesimpulan diatas, maka penulis memberikan beberapa saran sebagai berikut.

1. Penggunaan media visual efektif dalam meningkatkan minat belajar siswa

khususnya pada mata pelajaran Pkn sehingga bagi guru diharapkan agar menggunakan media visual untuk meningkatkan minat siswa.

2. Apabila masih ditemukan siswa yang kurang aktif dalam pembelajaran,

guru bisa memberikan motivasi dan perhatian agar siswa tersebut lebih giat untuk belajar.

3. Siswa diharapkan agar lebih aktif dalam pembelajaran seperti bertanya dan

menberikan tanggapan, dan bekerja sama dalam tim apabila pembelajaran dalam bentuk berkelompok yang dilaksanakan.


(18)

63

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta

Arsyad, Azhar.2011. Media Pembelajaran. Jakarta : Rajawali Pers

Asyhar, Rayanda. 2012. Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran. Jakarta : Referensi Jakarta

Elfanany, Burhan. 2013. Penelitian Tindakan Kelas : Kunci-Kunci Rahasia Agar Mudah Melaksanakan PTK dan Menulis laporan PTK untuk Guru, Dosen dan Mahasiswa. Yokyakarta : Araska

Kuntoro.1991. Manajemen Penelitian. Bandung : PT Grafindo

Kurniasih, Imas. 2012. Bukan Guru Biasa : Panduan Praktis dan Lengkap Menjadi Guru Idaman. Jakarta : Arta Pustaka

Riyanto, yatim. 2009. Paradigma Baru Pembelajaran : sebagai Referensi Bagi Pendidik dalam Implementasi Pembelajaran yang Efektif dan Berkualitas. Jakarta : Kencana

Sanjaya, Wina. 2010. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta : Kencana

Sardiman, 2009. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta : Rajawali Pers Slameto, 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta :

Rineka Cipta

Sudjono. 2000. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta : Rineka Cipta

Suyatno, 2009. Menjelajah Pembelajaran Inovatif. Sidoarjo : Masmedia Buana Pustaka

Usman, Uzer. 2010. Menjadi Guru Profesional. Bandung : Remaja Rosdakarya http://gtnheni.blogspot.com/2011/12/kelebihan-dan-kekurangan-jenis-jenis.html

Diakses tanggal 11 Maret 2013.


(1)

bosan dan malas belajar. Siswa tidak merasa tertantang untuk memahami lebih jauh materi yang diajarkan dan nilai-nilai yang seharusnya diaplikasikan sesuai materi tidak tersampaikan, sehingga sikap dan karakter siswa tidak berkembang. Siswa juga lebih berminat untuk belajar mata pelajaran IPA dan Matematika pada umumnya dan kurang tertarik untuk belajar mata pelajaran Ilmu-ilmu sosial.

Dari permasalahan tesebut, dalam proses pembelajaran guru dituntut agar lebih kreatif dalam menciptakan suasana belajar yang menarik. Salah satunya dengan menggunakan media visual yang sesuai dengan setiap materi yang akan diajarkan agar minat siswa dalam belajar PKn dapat lebih ditingkatkan. Melalui pemanfaatan media pembelajaran konsep ilmu-ilmu sosial yang bersifat abstrak akan semakin mudah dipahami oleh siswa dan penggunaan media yang efisien dapat meningkatkan minatnya dalam belajar PKn dan ilmu-ilmu sosial lainnya.

Berdasarkan uraian tersebut, maka penulis tertarik untuk mengadakan penelitian tindakan kelas dengan judul : “Efektivitas Penggunaan Media Visual dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa pada Mata Pelajaran PKn di Kelas VIII SMPN 2 Sumbul Tahun Pelajaran 2012/2013”.

B. Identifikasi Masalah

Identifikasi masalah adalah salah satu aspek yang sangat penting dalam pelaksanaan penelitian di bidang apa saja. Menurut Arikunto (2010:69) mengatakan bahwa “untuk kepentingan karya ilmiah, suatu hal yang perlu diperhatikan adalah masalah penelitian sedapat mungkin diusahakan tidak terlalu luas”.


(2)

Maka dari uraian latar belakang masalah di atas, maka yang menjadi identifikasi masalah dalam penelitian ini adalah :

1. Cara-cara yang dapat dilakukan oleh guru agar siswa tertarik dan berminat untuk belajar mata pelajaran PKn

2. Media Pembelajaran yang digunakan oleh guru mata pelajaran PKn dalam proses belajar mengajar

3. Faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa

4. Bagaimana penggunaan media visual sebagai media pada proses belajar mengajar dalam meningkatkan minat belajar siswa

C. Batasan Masalah

Dari identifikasi masalah di atas, agar penelitian dapat dilakukan dengan baik dan terarah, maka penulis membatasi masalah pada pengajaran mata pelajaran PKn yaitu cara yang digunakan oleh guru untuk meningkatkan minat belajar siswa dan bagaimana penggunaan media visual sebagai media pada proses belajar mengajar dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn.

D. Rumusan Masalah

Dari latar belakang masalah dan identifikasi masalah di atas, maka yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah cara yang digunakan oleh guru untuk meningkatkan minat belajar PKn siswa dan penggunaan media visual sebagai media pada proses belajar mengajar dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn.


(3)

E. Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui cara yang digunakan oleh guru untuk meningkatkan minat belajar PKn siswa dan peningkatan minat belajar siswa dengan penggunaan media visual dalam pembelajaran PKn.

F. Manfaat Penelitian

Yang menjadi manfaat dalam penelitian ini adalah :

1. Bagi kepala sekolah. Sebagai masukan untuk mempersiapkan sarana dan prasarana dalam pembelajaran.

2. Bagi guru PKn. Dapat memilih dan menggunakan media yang tepat dalam kegiatan proses belajar mengajar, salah satunya dengan menggunakan media visual.

3. Bagi siswa. Dapat meningkatkan minat belajar khususnya pada mata pelajaran PKn.

4. Bagi peneliti. Untuk mengetahui keefektifan penggunaan media visual dalam meningkatkan minat belajar PKn siswa.

5. Bagi peneliti selanjutnya. Sebagai bahan masukan dan pertimbangan untuk meneliti masalah yang sama.


(4)

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut :

1. Proses belajar mengajar yang dilakukan di kelas VIII-2 SMPN 2 Sumbul dengan menggunakan media visual dapat meningkatkan minat belajar siswa dalam mata pelajaran PKn pada Standar Kompetensi Memahami Kedaulatan Rakyat dan Sistem Pemerintahan di Indonesia.

2. Cara yang dilakukan oleh peneliti untuk meningkatkan minat belajar pada mata pelajaran Pkn adalah dengan memanfaatkan media visual tersebut dengan merancangnya agar lebih menarik dan interaktif dengan melibatkan siswa secara langsung untuk berpartisipasi dalam proses belajar mengajar 3. Pada pelaksanaan siklus I, keseluruhan aspek minat belajar rata-rata skor

yang diperoleh siswa adalah 2,40 yang tergolong ke dalam penilaian cukup dengan persentase 59,75 %. Dan pada pelaksanaan pembelajaran pada siklus II minat belajar siswa mengalami peningkatan, yang dapat dilihat dari perolehan skor hasil observasi dari keseluruhan aspek minat dimana setiap aspek skor rata-rata yang diperoleh adalah 3, 20 dengan persentase 80,0 %. 4. Peningkatan skor yang diperoleh dari siklus I ke siklus II yaitu sebesar 20,

25 % sehingga dapat disimpulkan bahwa minat belajar siswa mengalami peningkatan.


(5)

B. Saran

Berdasarkan hasil pembahasan dan kesimpulan diatas, maka penulis memberikan beberapa saran sebagai berikut.

1. Penggunaan media visual efektif dalam meningkatkan minat belajar siswa khususnya pada mata pelajaran Pkn sehingga bagi guru diharapkan agar menggunakan media visual untuk meningkatkan minat siswa.

2. Apabila masih ditemukan siswa yang kurang aktif dalam pembelajaran, guru bisa memberikan motivasi dan perhatian agar siswa tersebut lebih giat untuk belajar.

3. Siswa diharapkan agar lebih aktif dalam pembelajaran seperti bertanya dan menberikan tanggapan, dan bekerja sama dalam tim apabila pembelajaran dalam bentuk berkelompok yang dilaksanakan.


(6)

63

Arsyad, Azhar.2011. Media Pembelajaran. Jakarta : Rajawali Pers

Asyhar, Rayanda. 2012. Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran. Jakarta : Referensi Jakarta

Elfanany, Burhan. 2013. Penelitian Tindakan Kelas : Kunci-Kunci Rahasia Agar

Mudah Melaksanakan PTK dan Menulis laporan PTK untuk Guru, Dosen dan Mahasiswa. Yokyakarta : Araska

Kuntoro.1991. Manajemen Penelitian. Bandung : PT Grafindo

Kurniasih, Imas. 2012. Bukan Guru Biasa : Panduan Praktis dan Lengkap Menjadi

Guru Idaman. Jakarta : Arta Pustaka

Riyanto, yatim. 2009. Paradigma Baru Pembelajaran : sebagai Referensi Bagi

Pendidik dalam Implementasi Pembelajaran yang Efektif dan Berkualitas.

Jakarta : Kencana

Sanjaya, Wina. 2010. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses

Pendidikan. Jakarta : Kencana

Sardiman, 2009. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta : Rajawali Pers Slameto, 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta :

Rineka Cipta

Sudjono. 2000. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta : Rineka Cipta

Suyatno, 2009. Menjelajah Pembelajaran Inovatif. Sidoarjo : Masmedia Buana Pustaka

Usman, Uzer. 2010. Menjadi Guru Profesional. Bandung : Remaja Rosdakarya http://gtnheni.blogspot.com/2011/12/kelebihan-dan-kekurangan-jenis-jenis.html

Diakses tanggal 11 Maret 2013.


Dokumen yang terkait

UPAYA GURU PAI DALAM MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PAI KELAS VIII DI SMP NEGERI 13 MALANG TAHUN PELAJARAN 2014-2015

5 25 32

PENGGUNAAN MEDIA VISUAL UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IVA SDN 2 BANJAR NEGERI TAHUN PELAJARAN 2011/2012

1 14 46

PERANAN MEDIA MASSA UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DI SMA N 1 PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2011/2012

1 14 56

PENGGUNAAN MEDIA REALIA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV SDN 2 METRO SELATAN TAHUN PELAJARAN 2011/2012

4 33 62

PENGGUNAAN MEDIA REALIA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV SDN 2 METRO SELATAN TAHUN PELAJARAN 2011/2012

6 29 61

PENGGUNAAN MODEL COOVERATIVE LEARNING TIPE STAD DALAM MENINGKATKAN PRESTASI SISWA PADA MATA PELAJARAN PKN DI KELAS VII C SMP NEGERI 2 MARGA SEKAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 9 78

PENGGUNAAN METODE SIMULASI UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKn DI KELAS VIII SMP PGRI 4 SEKAMPUNG LAMPUNG TIMUR TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 8 57

PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN POWER POINT DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKn KELAS VII SMP XAVERIUS PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 7 43

PENGGUNAAN METODE DISKUSI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR DAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NATAR TAHUN PELAJARAN 2013/2014

20 71 72

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN SPARKOL VIDEOSCRIBE DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA MATERI CAHAYA KELAS VIII DI SMP NEGERI 01 KERJO TAHUN AJARAN

25 232 207