MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGUNAKAN MODEL DISCOVERY LEARNING PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS IV SD NEGERI 050775 PANGKALAN SUSU TAHUN AJARAN 2014/2015.

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN
MODEL DISCOVERY LEARNING PADA PELAJARAN IPA
DI KELAS IV SD NEGERI 050775 PANGKALAN SUSU
TAHUN AJARAN 2014/2015

SKRIPSI
Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan
Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

FEBRINA PANGGABEAN
1113111021

Fakultas Ilmu Pendidikan
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2015

i

ABSTRAK
Panggabean, Febrina. 2015. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dengan
Mengunakan Model Discovery Learning pada Mata Pelajaran IPA di Kelas

IV SD Negeri 050775 Pangkalan Susu Tahun Ajaran 2014/2015. Program
Studi S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri Medan.
Pembimbing Dra. Rosliana Sitompul, M.Pd.
Kata Kunci : Hasil Belajar IPA, Model Discovery Learning.
Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah penyampaian materi
pelajaran IPA oleh guru kelas dalam pembelajaran cenderung bersifat
konvensional dan berpusat pada guru yang membuat siswa kurang aktif dalam
pembelajaran, sehingga pembelajaran IPA yang seharusnya membuat siswa aktif
menjadi membosankan. Akibatnya hasil belajar IPA yang dicapai tidak optimal.
Masalah yang dirumuskan adalah sebagai berikut : “Apakah dengan
menggunakan model Discovery Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa
pada pelajaran IPA dengan materi pokok gaya dan gerak benda di kelas IV SD
Negeri 050775 Pangkalan Susu T.A. 2014/2015?”
Penelitian ini termasuk jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian
ini menggunakan model spiral dari C. Kemmis dan Mc. Taggart dengan
menggunakan siklus yang langkahnya adalah perencanaan, pelaksanaan,
observasi, dan refleksi. Penelitian ini menggunakan 2 siklus. Teknik
pengumpulan data adalah tes. Teknik analisis yang terdiri dari persentase, ratarata, dan skor minimal-maksimal. Penelitian ini menggunakan model discovery
learning yang terdiri dari dua siklus. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa
kelas IV SD Negeri 050775 Pangkalan Susu yang terdiri dari 9 orang laki-laki dan

19 orang perempuan.
Hasil yang diperoleh melalui penggunaan model discovery learning dapat
meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 050775 Pangkalan Susu
Semester 2 Tahun 2014/2015. Hal ini dibuktikan dari hasil perolehan skor ratarata IPA Pra siklus, siklus 1 dan siklus 2 yakni dengan KKM ≥70 dari kondisi
awal 33%, meningkat menjadi 61% pada siklus 1 dan meningkat menjadi 89%
pada siklus 2. Terjadi peningkatan rata-rata kelas dari 56,79 sebelum tindakan,
menjadi 69,11 pada siklus 1 dan 80,18 pada siklus 2. Peningkatan skor minimal
dari 40 pada sebelum siklus, menjadi 50 pada siklus 1 menjadi 60 pada siklus 2.
Peningkatan skor maksimal 80 pada sebelum siklus, menjadi 100
pada siklus 1
dan 95 pada siklus 2.
Saran bagi guru pada waktu pembelajaran IPA, hendaknya guru dapat
menyajikan model discovery learning dengan baik sehingga dapat meningkatkan
partisipasi aktif siswa, penguasaan konsep siswa dan meningkatkan hasil belajar
siswa.

v

DAFTAR ISI
Halaman

Abstrak ........................................................................................................................

i

Kata Pengantar............................................................................................................

ii

Daftar Isi.....................................................................................................................

v

Daftar Tabel................................................................................................................

vii

Daftar Gambar ............................................................................................................

viii


Daftar Lampiran ..........................................................................................................

ix

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah .............................................................................
............................................................................................................ 1
B. Identifikasi Masalah ............................................................................

5

C. Batasan Masalah .................................................................................

6

D. Rumusan Masalah ...............................................................................

6

E. Tujuan Penelitian .................................................................................


7

F. Manfaat Penelitian ...............................................................................

7

BAB II KAJIAN TEORI
A. Hakikat Hasil Belajar ......................................................................

9

1. Pengertian Belajar ..........................................................................

9

2. Pengertian Hasil Belajar .................................................................... 10
3. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Belajar ..................................... 12
B. Hakikat Model Discovery Learning..................................................... 13


vi

1. Pengertian Model Pembelajaran......................................................

13

2. Pengertian Discovery Learning..................................................... .. 15
3. Peranan Guru dalam Discovery Learning.................................... ..... 16
4. Langkah-Langkah Model Discovery Learning ................................. 17
6. Kelebihan dan Kekurangan Model Discovery
Learning..............................................................................……..

19

C. Hakikat Pembelajaran IPA .................................................................

20

1. Pengertian IPA ............................................................. .………….


20

2. Tujuan dan Fungsi Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar .………..... 22
3. Materi Gaya dan Gerak dikelas IV Sekolah Dasar ............. ..........

23

D. Kerangka Konseptual............................................................................ 28
E. Hipotesis Penelitian ............................................................................... 29
BAB III METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian .................................................................................... 30
B. Lokasi dan Waktu Penelitian ............................................................... 30
C. Subjek dan Objek Penelitian ................................................................ 30
D. Defenisi Operasional Variabel Penelitian ............................................ 30
E. Desain Penelitian ................................................................................... 31
F. Prosedur Penelitian ............................................................................... 32
G. Alat Pengumpul Data ........................................................................... 38
H. Teknik Analisis Data ............................................................................ 39
I. Jadwal Penelitian..................................................................................
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN


42

vii

A. Deskripsi Lokasi Penelitian.................................................................. 43
B. Deskripsi Prosedur dan Hasil Penelitian............................................... 44
1. Pra Siklus......................................................................................... 44
2. Deskripsi Siklus 1............................................................................ 47
3. Deskripsi Siklus 2............................................................................ 57
C. Hasil Penelitian...................................................................................... 67
D. Pembahasan........................................................................................... 69
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan........................................................................................... 72
B. Saran..................................................................................................... 72
Daftar Pustaka ...................................................................................................... 74
Lampiran .............................................................................................................. 76

viii


viii

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Interpretasi Kriteria Nilai Observasi Guru dan Siswa……...............

51

Tabel 3.2 Jadwal Penelitian..................................…………..………………..

53

Tabel 4.1 DistribusiFrekuensi Hasil Belajar IPA Pra Siklus..........…………...

45

Tabel 4.2 Hasil Tes Awal.........................………………................................

46


Tabel 4.3 Distribusi Frekuensi Hasil Belajar IPA Siklus 1………..…………..

49

Tabel 4.4 Ketuntasan Belajar Siswa Siklus 1...............……..………………...

50

Tabel 4.5 Observasi Kegiatan Mengajar Guru Siklus 1..….…….…….…….… 52
Tabel 4.6 Observasi Kegiatan Belajar Siswa Siklus I..……...………………… 53
Tabel 4.7 Distribusi Frekuensi Hasil Belajar IPA Siklus 2.....…………………. 59
Tabel 4.8 Ketuntasan Hasil Belajar Siswa Siklus ........……………..…………. 61
Tabel 4.9 Observasi Kegiatan Mengajar Guru Siklus 2....................................

62

Tabel 4.10 Observasi Kegiatan Belajar Siswa Siklus 2....….…….….…….….. 63
Tabel 4.11 Peningkatan Ketuntasan Hasil Belajar Siswa .................................. 67
Tabel 4.12 Perbandingan Ketuntasan Belajar Siklus I dan Siklus 2…………… 69


ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Gaya Dorongan ……………………………………….................. 23
Gambar 2.2 Mengerem Sepeda Motor………………………………………… 24
Gambar. 2.3 Sepeda dapat berjalan lurus dan dibelokkan…………………….

26

Gambar 2.4 Bentuk Kayu Berubah Setelah diPahat……..…………………….. 26
Gambar 2.5 Bagan Kerangka Berpikir............................................................... 28
Gambar 3.1 Skema Penelitian Tindakan Kelas.................................................

32

Gambar 4.1 Diagram Batang Hasil Belajar Pra Siklus......................................

45

Gambar 4.2 Diagram Batang Hasil Belajar Siswa Siklus 1...............................

50

Gambar 4.3 Diagram Lingkaran Hasil Ketuntasan Belajar Siklus 1.................. 51
Gambar 4.4 Perbandingan Hasil Belajar Siswa Pra Siklus,
Siklus 1 dan Siklus 2......................................................................

60

Gambar 4.5 Ketuntasan Hasil Belajar Siswa Siklus 1........................................ 61

1

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di Sekolah Dasar (SD) pada
era kurikulum yang berbasis kompetensi mengharapkan adanya penekanan
pembelajaran Salingtemas (sains, lingkungan, teknologi, dan masyarakat).
Pembelajaran Salingtemas lebih mengarah pada pengalaman belajar untuk
merancang dan membuat suatu karya melalui penerapan konsep IPA dan
kompetensi bekerja ilmiah secara bijaksana (Lampiran Permen Diknas
No.22:484). Hal ini mengisyaratkan bahwa proses belajar mengajar IPA di
sekolah perlu di perluas ruang lingkupnya dan di tingkatkan kualitas
pembelajarannya. Peningkatan kualitas pembelajaran IPA di sekolah harus di
kaitkan dengan kondisi lingkungan, masyarakat, dan perkembangan teknologi.
Dalam Permendiknas No. 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi untuk Satuan
Pendidikan Dasar dan Menengah tercantum bahwa tujuan pembelajaran IPA
diharapkan dapat menjadi wahana bagi siswa untuk mempelajari diri sendiri dan
alam sekitar, serta prospek pengembangan lebih lanjut dalam menerapkannya di
dalam kehidupan sehari-hari. Proses pembelajarannya menekankan pada
pemberian pengalaman langsung untuk mengembangkan kompetensi agar
menjelajahi dan memahami alam sekitar secara ilmiah.
Standar Kompetensi (SK) dan Kompetensi Dasar (KD) IPA di SD/MI
yang dituangkan dalam Standar Isi merupakan standar minimum yang secara

2

nasional harus di capai oleh peserta didik dan menjadi acuan dalam
pengembangan kurikulum di setiap satuan pendidikan. Pencapaian SK dan KD di
sekolah dasar didasarkan pada pemberdayaan peserta didik untuk membangun
kemampuan, bekerja ilmiah, dan pengetahuan sendiri yang difasilitasi oleh guru.
Oleh karena itu hal paling mendasar yang dituntut dalam proses pembelajaran
yang dialami siswa adalah adanya aktivitas siswa. Dalam kegiatan belajar, subjek
didik/siswa harus aktif berbuat, sebab pada prinsipnya belajar itu adalah berbuat.
Tujuan pembelajaran IPA dapat tercapai secara maksimal apabila
pembelajaran direncanakan dengan baik. Pencapaian kualitas hasil pembelajaran
tersebut salah satunya ditentukan oleh kemampuan dan keterampilan guru dalam
memberikan bahan ajar/materi pelajaran dan mewujudkan peran-perannya dalam
menjalankan proses pembelajaran kepada anak didiknya itu. Dimensi yang perlu
diperhatikan dalam pembelajaran IPA adalah dimensi proses.

Melalui

pembelajaran yang berdimensi proses, anak didik memperoleh pengetahuan dan
kemampuan untuk menggali sendiri pengetahuan.
Berdasarkan hasil observasi yang telah dilakukan peneliti di kelas IV SD
Negeri 050775 Pangkalan Susu pada tanggal 1-3 Oktober 2014 ditemukan
kenyataan bahwa pembelajaran IPA masih menunjukkan kualitas yang belum
memuaskan. Selama proses pembelajaran, guru selalu menggunakan metode
ceramah, tanya jawab, dan penugasan sehingga proses pembelajaran lebih banyak
berpusat pada guru (teacher centered). Selain itu, guru tidak menggunakan media
pembelajaran, hanya menggunakan buku paket dan latihan soal pada LKS. Guru
kurang melibatkan siswa dalam kegiatan proses belajar mengajar dan sebagian

3

besar waktu pembelajaran siswa hanya untuk mendengar dan mencatat penjelasan
guru dan tugas yang akan dikerjakan dirumah.
Dari pengamatan yang telah dilakukan selama tiga hari tersebut pula
terlihat siswa banyak mengalami kejenuhan atau kurang semangat belajar ketika
belajar mata pelajaran IPA. Siswa hanya pasif dan kurang ditantang untuk berpikir
secara kritis berkaitan dengan persoalan-persoalan yang menyangkut materi.
Kelihatannya siswa mampu menangkap atau mengerti tentang materi yang
diterangkan, tetapi setelah siswa diberi kesempatan bertanya, sedikit sekali
diantara mereka yang mengajukan pertanyaan. Saat guru memberikan soal-soal
latihan, terdapat siswa yang duduk sambil tidur-tiduran, tampak kurang
bersemangat dalam belajar, ada pula yang sibuk dengan kegiatannya sendiri.
Ketika hasil pekerjaannya dikumpulkan dan dikoreksi bersama secara silang antar
siswa sekelas dengan bimbingan guru, ternyata banyak siswa yang kesulitan
dalam mengerjakan soal-soal latihan tersebut,dan mereka mencapai nilai yang
rendah.
Hal tersebut di dukung dengan adanya data yang diperoleh dari guru kelas
IV SD Negeri 050775 Pangkalan Susu Tahun Ajaran 2014/2015 bahwa pada hasil
ulangan harian pertama menunjukkan hanya ada 8 siswa (28%) yang mendapatkan
nilai diatas 75, terdapat 15 siswa (53%) yang mendapatkan nilai 65-75, dan 5
siswa (19%) yang mendapatkan nilai kurang dari 65. Padahal Kriteria Ketuntasan
Minimal (KKM) yang ditentukan oleh SDN 050775 Pangkalan Susu adalah 70,00.
Nilai rata-rata yang dicapai siswa pada ulangan harian pertama 67,60. Nilai ratarata yang jauh dibawah Kriteria Ketuntasan Minimal yang ditentukan oleh SDN

4

050775 pada tahun ajaran 2014/2015. (Sumber: Daftar nilai ulangan harian
pertama semester I kelas IV SDN 050775 Pangkalan Susu T.A. 2014/2015)
Berdasarkan kondisi tersebut, peneliti merasa perlu adanya perbaikan dari
proses pembelajaran dikelas. Untuk melakukan perbaikan proses pembelajaran,
guru sebagai tokoh utama didalam kelas harus dapat mengatur suasana
pembelajaran menjadi lebih aktif dan harus dapat memilih model pembelajaran
yang tepat untuk meningkatkan aktivitas dan membantu siswa mencapai hasil
belajar khususnya pada mata pelajaran IPA secara maksimal sehinga siswa merasa
tertarik dan berperan aktif dalam proses belajar mengajar karena prosesnya yang
kreatif dan menyenangkan.
Salah satunya adalah dengan menerapkan model discovery learning yang
juga dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa karena dalam kegiatan
belajar mengajar, model ini menginginkan agar siswa mengalami kegembiraan
dalam belajar. Kegembiraan yang dimaksud adalah bangkitnya keaktifan siswa
dalam belajar, adanya keterlibatan penuh siswa dalam menemukan makna,
pemahaman dan nilai yang membahagiakan pada diri siswa. Dengan penerapan
model discovery learning diharapkan siswa dapat mengembangkan intelektualnya,
menemukan sendiri pemecahan dari suatu masalah dan tentunya tidak terlepas
dari bimbingan atau pengawasan guru.
Model Discovery Learning merupakan suatu komponen penting dalam
pendekatan konstruktivistik. Pendekatan ini didasari oleh kenyataan bahwa tiap
individu memiliki kemampuan untuk menkonstruksi kembali pengalaman atau
pengetahuan yang telah dimilikinya. Menurut Bruner (dalam Winataputra, 2007:
3.18) “belajar bermakna hanya dapat terjadi melalui belajar penemuan (Discovery

5

Learning).”

Selanjutnya

dikemukakan

bahwa

belajar

penemuan

dapat

membangkitkan keingintahuan siswa, memberi motivasi untuk bekerja terus
sampai menemukan jawaban-jawaban serta pengetahuan yang diperoleh siswa
akan tersimpan lama dan mudah diingat.
Berdasarkan uraian di atas, maka sebagai upaya untuk meningkatkan hasil
belajar IPA, termasuk juga didalamnya aktivitas belajar IPA dikelas IV SDN
050775 Pangkalan Susu, peneliti merasa perlu untuk memberikan masukan dalam
mengatasi permasalahan dalam pembelajaran IPA tersebut. Dengan demikian,
peneliti mencoba merancang suatu penelitian dengan judul “Meningkatkan Hasil
Belajar Siswa dengan Mengunakan Model Discovery Learning pada Mata
Pelajaran IPA di Kelas IV SD Negeri 050775 Pangkalan Susu Tahun Ajaran
2014/2015”. Menurut peneliti, dengan menggunakan model Discovery Learning,
siswa diberi kesempatan untuk dapat mengalami sendiri, mengikuti suatu proses,
mengamati suatu obyek, membuktikan dan menarik kesimpulan sendiri tentang
suatu obyek. Sehingga diharapkan didalam diri siswa akan benar-benar tertanam
konsep, termotivasi belajarnya, serta dapat menumbuhkan anggapan bahwa mata
pelajaran IPA itu tidak sulit untuk dipelajari.

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas maka
identifikasi masalah dalam penelitian ini adalah:
1. Pola pembelajaran masih bersifat teacher centered
2. Kurangnya perhatian siswa dalam mengikuti pelajaran IPA

6

3. Hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA cenderung rendah disebabkan
kurangnya kemampuan siswa dalam menguasai dan memahami teori serta
mengkaitkannya dengan kehidupan sehari-hari
4. Metode pembelajaran yang diterapkan guru dalam proses belajar mengajar
masih dominan menggunakan metode ceramah dan penugasan
5. Siswa yang pasif dan kurang ditantang untuk berpikir secara kritis
berkaitan dengan persoalan-persoalan yang menyangkut materi
6. Kurangnya perhatian guru terhadap kesulitan-kesulitan yang dihadapi
peserta didik dalam mempelajari materi pelajaran IPA

C. Batasan Masalah
Untuk memfokuskan dan memperkecil permasalahan dalam penelitian ini,
maka peneliti membatasi masalah dalam penelitian ini hanya terbatas pada
penerapan model Discovery Learning untuk meningkatkan hasil belajar siswa
pada mata pelajaran IPA dengan materi pokok gaya dan gerak benda di kelas IV
SDN 050775 Pangkalan Susu T.A 2014/2015.

D. Rumusan Masalah
Berdasarkan batasan masalah di atas, adapun rumusan masalah dalam
penelitian ini adalah “Apakah dengan menggunakan model Discovery Learning
dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA dengan materi pokok
gaya dan gerak benda di kelas IV SD Negeri 050775 Pangkalan Susu T.A.
2014/2015?”

7

E. Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah di atas, yang menjadi tujuan penelitian ini
adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan model
discovery learning pada pelajaran IPA dengan materi pokok gaya dan gerak benda
di kelas IV SD Negeri 050775 Pangkalan Susu T.A. 2014/2015.

F. Manfaat Penelitian
Dalam kegiatan penelitian ini diharapkan memperoleh manfaat. Adapun
manfaat yang diharapkan dapat diambil dari hasil penelitian ini adalah :
1. Manfaat Teoritis
a. Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sumber informasi tentang
penerapan model discovery learning dalam meningkatkan hasil belajar
siswa.
b. Hasil penelitian ini juga diharapkan dapat menambah wawasan ilmu
pengetahuan dalam bidang pendidikan IPA khususnya dalam penerapan
model discovery learning.
2. Manfaat Paraktis
a. Bagi Kepala Sekolah
1) Sebagai dasar untuk melakukan supervisi terhadap pembelajaran yang
terjadi disekolah
2) Sumber informasi yang dapat digunakan sebagai bahan dalam
meningkatkan mutu pencapaian tujuan pendidikan melalui upaya
peningkatan proses belajar mengajar

8

b. Bagi Guru
1) Untuk meningkatkan profesionalitas dalam menjalankan tugas mengajar
yang melibatkan siswa secara menyeluruh dalam pembelajaran.
2) Dapat

dijadikan

bahan

pertimbangan

dalam

meningkatkan

pembelajaran yang berkaitan dengan permasalahan kehidupan seharihari
3) Sebagai masukan untuk mengembangkan kegiatan pembelajaran yang
sesuai dengan bidang studi dalam upaya meningkatkan hasil belajar
siswa.
c. Bagi Siswa
Penggunaan model discovery learning dapat menumbuhkan minat belajar
siswa, meningkatkan aktivitas siswa didalam kelas, dan meningkatkan
partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran.
d. Bagi Peneliti
Sebagai bahan untuk memperkaya ilmu pengetahuan dan keterampilan
untuk melakukan penelitian serta untuk menambah wawasan peneliti tentang
hal-hal yang berkaitan dengan proses pembelajaran.

74

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
Pembelajaran dengan model Discovery Learning berhasil meningkatkan
hasil belajar IPA kelas IV di SD Negeri 050775 Pangkalan Susu Tahun Ajaran
2014/2015. Hal ini terbukti dari hasil penelitian yang dilakukan dalam 2 siklus.
Hasil penelitian membuktikan adanya peningkatan hasil belajar siswa. Adanya
peningkatan hasil belajar, ditandai dari peningkatan tingkat pencapaian belajar
siswa dalam setiap siklus, yaitu kondisi awal ketuntasan belajar rendah hanya
33% dengan nilai rata-rata 56,79, siklus I meningkat menjadi 61% dengan nilai
rata-rata 69,11, dan pada siklus II ketuntasan meningkat menjadi 89% dengan
nilai rata-rata 80,18.
Selain

hasil

belajar

siswa

meningkat,

aktivitas

siswa

dalam

pembelajarannya pun meningkat. Siswa berperan aktif dalam pembelajaran IPA
menggunakan model discovery learning. Dapat disimpulkan bahwa model
pembelajaran discovery berhasil meningkatkan proses dan hasil belajar siswa pada
pembelajaran IPA materi gaya dan gerak benda di SD Negeri 050775 Pangkalan
susu, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

B. Saran
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan, adapun beberapa
saran yang dapat disampaikan adalah sebagai berikut.
1. Bagi Siswa, hendaknya siswa mampu mempertahankan proses dan hasil
belajarnya pada pembelajaran yang lain.
74

75

2. Bagi Guru, untuk meningkatkan kualitas pembelajaran IPA, guru dapat
menggunakan model discovery learning untuk menyajikan materi pelajaran
tertentu, yang disesuaikan dengan kondisi siswa, ketersediaan sarana dan
prasarana pembelajaran, standar kompetensi,

kompetensi dasar dan

kemampuan guru itu sendiri.
3. Untuk Sekolah, hendaknya pembelajaran model discovery learning perlu
dikembangkan dan didukung dengan penyediaan berbagai sarana dan
prasarana yang menunjang pembelajaran.
4. Untuk Peneliti Lain, penelitian ini masih terbatas pada konsep gaya dan gerak
benda, untuk itu perlu penelitian lebih lanjut dengan konsep pembelajaran
yang lain.

75

DAFTAR PUSTAKA

Agung, Iskandar. 2010. Meningkatkan Kreativitas Pembelajaran Bagi Guru.
Jakarta : Bestari Buana Murni.
Ahmadi, Abu dan Widodo Supriyono. 2004. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka
Cipta
Amri, Sofan. 2013. Pengembangan dan Model Pembelajaran dalam Kurikulum
2013. Jakarta: Prestasi Pustakaraya
Dahar, Ratna Wilis. 2011. Teori-teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Gelora
Aksara Pratama
Dewi, Rosmala. 2010. Penelitian Tindakan Kelas. Medan : Pasca Sarjana Unimed
Dimyati dan Mudjino. 2010. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta
Djaali. 2011. Psikologi Pendidikan . Jakarta: Bumi Aksara.
Hamalik, Oemar. 2013. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta : Bumi Aksara
Istarani. 2012. Kumpulan 39 Model Pembelajaran. Medan : Iscom Medan
______. 2012. Kumpulan 58 Model Pembelajaran. Medan : Iscom Medan
Purwanto. 2011. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta : Pustaka Pelajar
Sanjaya, Wina. 2012. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses
Pendidikan. Jakarta: Kencana
Sardiman. 2011. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Raja Grafindo
Persada
Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta :
Rineka Cipta
Sudjana, Nana.2009. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung :
Remaja Rosdakarya
Suharsimi Arikunto, dkk. 2010. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Bumi Aksara

74

Sumanto. 2014. Psikologi Umum. Yogyakarta : CAPS
Suprijono, Agung.2010.Cooperative Learning. Yogyakarta : Pustaka Belajar
Suyanto dan Asep Jihad. 2013. Menjadi Guru Profesional. Jakarta : Erlangga
Syah, Muhibbin.2010. Psikologi Pendidikan. Bandung : Rosdakarya
Trianto.2011. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progesif. Jakarta :
Kencana
______.2013. Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta:Bumi Aksara
Winataputra, Udin S. 2007. Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Universitas
Terbuka.

75

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR DENGAN MENGGUNAKAN KIT IPA PADA MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 METRO SELATAN

0 9 9

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPA DENGAN MENGGUNAKAN METODE EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 JEMBRANA

0 11 40

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN CONTECTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM SISWA KELAS IV SD NEGERI 6 METRO UTARA TAHUN PELAJARAN 2012/2013

1 6 45

PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPS SISWA KELAS IV SD NEGERI 3 TEMPURAN LAMPUNG TENGAH TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 6 146

PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE ROTATING TRIO EXCHANGE UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV SD NEGERI SUKABUMI

1 39 65

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA SISWA KELAS IV SD 2 DERSALAM BAE KUDUS TAHUN AJARAN 20122013

0 0 19

PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA MATA PELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SD 1 KARANGBENER

0 0 22

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY DENGAN MENGGUNAKAN METODE EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI SALATIGA 06 TAHUN PELAJARAN 20162017

0 1 17

PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS IV SD 6 HADIPOLO JEKULO KUDUS TAHUN PELAJARAN 20132014

0 0 23

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MELALUI PENDEKATAN PROJECT BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS IV SD NEGERI KUTOWINANGUN 11 SALATIGA SEMESTER II TAHUN PELAJARAN 20142015

0 0 17