Kajian pemahaman dan ketaatan penggunaan obat pada pasien diabetes mellitus tipe 2 dengan hipertensi di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta - USD Repository

  

KAJIAN PEMAHAMAN N DAN KETAATAN PENGGUNAAN OBAT PADA PADA

PASIEN DIABETES M MELLITUS TIPE 2 DENGAN HIPERTENSI DI

  I DI

RUMAH SAKIT UM UMUM PUSAT Dr. SARDJITO YOGYAKARTA ARTA

SKRIPSI

  Diajukan an untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperol roleh Gelar Sarjana Farmasi (S.Farm.)

  Program Studi Farmasi Oleh:

  Dita Utima Lorentina NIM : 088114165

  

FAKULTAS FARMASI

UNIVE UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2012

HALAMAN PERSEMBAHAN

  Kupersembahkan karya sederhana ini untuk Allah SWT, atas segala rahmat, karunia, kehidupan, dan cinta yang telah dianugerahkan kepadaku.

  Papa Hedy Utomo dan mama Lilis Setyawati, terimakasih untuk darah, air mata dan peluh perjuangan kalian. Dari rasa khawatir hingga rasa yakin, aku mencoba bertahan atas keyakinanku. Aku selalu yakin dengan dukungan kalian.

  Mungkin inilah yang mampu kubuktikan kepada kalian, bahwa aku tidak pernah lupa pengorbanan kalian, bahwa aku tak pernah lupa nasihat dan dukungan kalian. Belaian kasih sayang orang tua kepada anaknya, tak pernah ku lupa segalanya dan selamanya…. kedua adik kembarku Dela Utima Alvioleta dan Dina Utima Lolita, terimakasih atas cinta kasih dan pelukan hangat kalian. Almamaterku Sanata Dharma

  

PRAKATA

  Puji dan syukur penulis ucapkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala anugerah dan bimbingan-Nya kepada penulis selama menyelesaikan skripsi ini. Skripsi berjudul “Kajian Pemahaman dan Ketaatan Penggunaan Obat pada Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 dengan Hipertensi di Rumah Sakit Umum Pusar Dr. Sardjito Yogyakarta” ini ditulis dalam rangka untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Farmasi (S. Farm.) Program Studi Farmasi Universitas Sanata Dharma.

  Keberhasilan penelitian ini juga tidak terlepas dari bantuan dan perhatian orang-orang yang ada disekitar penulis yang telah memberikan saran, kritik, dan dukungan kepada penulis. Penulis mengucapkan terima kasih kepada :

  1. Bapak Ipang Djunarko, M.Sc., Apt., selaku Dekan Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

  2. Ibu Yunita Linawati, M.Sc., Apt., selaku dosen pembimbing serta penguji yang selalu memberikan saran, arahan, kritikan, semangat, serta motivasi demi kelancaran dan terselesaikannya skripsi ini.

  3. Dr. Fenty, M.,Kes., Sp., PK., atas kesediaan dalam menguji, memberikan saran, arahan, dan kritikan dalam penyelesaian skripsi ini.

  4. Ibu Maria Wisnu Donowati, M.Si., Apt., atas kesediaan dalam menguji, memberikan saran, arahan, dan kritikan dalam penyelesaian skripsi ini.

  5. Bagian pendidikan dan penelitian Diklit serta staff Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta yang dengan setia dan ramah telah memberikan

  6. Seluruh pasien Diabetes Mellitus tipe 2 dengan hipertensi di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta atas kesediaan untuk turut berpartisipasi dalam penelitian ini.

  7. Karuna Wijaya, atas doa, kasih sayang dan dukungannya.

  8. Semua sahabat-sahabat atas dukungan, keceriaan dan kebersamaan selama ini.

  9. Semua teman-teman kost Putri Muria, atas persahabatan, dan kebersamaannya selama ini.

  10. Teman-teman kelas C, teman-teman FKK B, dan seluruh angkatan 2008-2012 atas persahabatan, kebersamaan, keceriaan di dalam maupun diluar kelas, dan suka-duka selama ini.

  11. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu.

  Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam penyusunan skripsi ini. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun agar skripsi ini menjadi lebih baik. Akhirnya penulis berharap semoga skripsi ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan bagi semua pihak yang membutuhkan.

  Penulis

  

DAFTAR ISI

  Halaman HALAMAN JUDUL ........................................................................................... i HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ...................................................ii HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................iii HALAMAN PERSEMBAHAN .........................................................................iv LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI ........................................................... v PRAKATA ........................................................................................................vi PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ...........................................................viii DAFTAR ISI .....................................................................................................ix DAFTAR TABEL ............................................................................................xiii DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... xiv DAFTAR LAMPIRAN...................................................................................... xv

  INTISARI ........................................................................................................xvi

  

ABSTRACT .....................................................................................................xvii

  BAB I. PENDAHULUAN ..................................................................................1 A. Latar Belakang............................................................................................... 1

  1. Perumusan masalah .................................................................................3

  2. Keaslian penelitian ..................................................................................4

  3. Manfaat penelitian ...................................................................................6

  a. Manfaat teoritis ..................................................................................6

  b. Manfaat praktis ..................................................................................6

  B. Tujuan Penelitian .......................................................................................... 6

  1. Tujuan umum .......................................................................................... 6

  2. Tujuan khusus ......................................................................................... 6

  BAB II. PENELAAHAN PUSTAKA ..................................................................8 A. Pemahaman....................................................................................................8

  1. Definisi ...................................................................................................8

  2. Tahap informasi ......................................................................................8

  B. Ketaatan ...................................................................................................... 12

  1. Definisi ................................................................................................. 12

  2. Jenis ketidaktaatan............................................................................ ........ 14

  3. Faktor yang mempengaruhi ketidaktaatan......................................... ....... 14

  C. Diabetes Mellitus tipe 2.......................................................................... ........ 16

  1. Definisi............................................................................................ .......... 16

  2. Etiologi............................................................................................. ......... 17

  3. Gejala klinis...................................................................................... ........ 17

  4. Patofisiologi...................................................................................... ........ 18

  5. Komplikasi DM tipe 2............................................................................... 19

  6. Penatalaksanaan terapi...................................................................... ........ 20

  D. Hipertensi............................................................................................... ......... 24

  1. Definisi........................ ........................................................................... 24

  2. Faktor yang mempengaruhi tekanan darah....................................... ........ 24

  3. Etiologi.................................................................................................... .. 26

  4. Gejala klinis............................................................................................... 27

  5. Patofisiologi............................................................................................... 27

  6. Klasifikasi.................................................................................................. 29

  7. Faktor risiko hipertensi.............................................................................. 30

  8. Penatalaksanaan terapi........................................................................ ...... 33

  E. Keterangan Empiris......................................................................................... 46

  BAB III. METODE PENELITIAN..................................................................... .. 47 A. Jenis dan Rancangan Penelitian....................................................................... 47 B. Variabel Penelitian........................................................................................ .. 47 C. Definisi Operasional...................................................................................... .. 48 D. Teknik Sampling............................................................................................ . 49 E. Subjek Penelitian........................................................................................... .. 49 F. Bahan Penelitian............................................................................................ .. 49 G. Lokasi dan Waktu Penelitian.......................................................................... . 50 H. Instrumen Penelitian...................................................................................... .. 50

  1. Studi pustaka........................................................................................... .. 52

  2. Analisis situasi........................................................................................... 52

  3. Pembuatan instrumen penelitian............................................................ ... 53

  4. Pengambilan data.................................................................................... .. 55

  5. Analisis data............................................................................................ .. 56

  6. Keterbatasan penelitian........................................................................... .. 57

  BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN.............................................................. 58 A. Karakteristik Pasien....................................................................................... .. 58

  1. Umur................................................................................................ ......... 59

  2. Jenis kelamin........................................................................................... .. 60

  3. Pendidikan............................................................................................... .. 61

  4. Pekerjaan.......................................................................................... ......... 62

  5. Penghasilan............................................................................................. ... 63

  B. Pemahaman Pasien........................................................................................ .. 64

  1. Pemahaman terhadap rincian obat.................................................... ........ 65

  2. Pemahaman terhadap efek obat yang diberikan................................ ........ 66

  3. Pemahaman terhadap efek samping obat................................................ .. 66

  4. Pemahaman terhadap instruksi................................................................. 68

  5. Pemahaman terhadap perhatian dan peringatan....................................... 68

  6. Pemahaman terhadap konsultasi mendatang ........................................... 68

  C. Ketaatan Pasien............................................................................................. .. 69

  1. Ketaatan dalam memeriksa rincian obat.................................................... 70

  2. Ketaatan dalam mengkonsumsi obat...................................................... ... 70

  3. Ketaatan dalam kesesuaian dosis yang ditentukan................................. ... 71

  4. Ketaatan dalam pemeriksaan laboratorium............................................. .. 71

  BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN............................................................... 76 A. Kesimpulan ............................................................................................. .. 76 B. Saran ....................................................................................................... .. 76 DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 77 LAMPIRAN ..................................................................................................... 82

  DAFTAR TABEL

  Halaman Tabel I. Golongan Obat Antidiabetes................................................... 21 Tabel II. Klasifikasi Tekanan Darah Menurut Umur........................... 29 Tabel III. Klasifikasi Tekanan Darah Untuk Orang Dewasa................. 29 Tabel IV. Modifikasi Gaya Hidup......................... ............................... 34 Tabel V. Golongan Obat Antihipertensi...............................................

  35 Tabel VI. Variabel Pemahaman ........................................................... 51 Tabel VII. Variabel Ketaatan ................................................................ 52 Tabel VIII. Jenis Pernyataan Favorable dan Unfavorable ....................... 54 Tabel IX. Sumber Informasi Pasien .................................................... 64 Tabel X. Rincian Obat ....................................................................... 65 Tabel X. Cara Konsumsi Obat............................................................... 66 Tabel XI. Efek Obat yang diberikan .................................................... 66 Tabel XII. Efek Samping Obat.............................................................. 67 Tabel XIII. Instruksi............................................................................... 67 Tabel XIV. Perhatian dan Peringatan Penggunaan Obat ......................... 68 Tabel XV. Konsultasi Mendatang ......................................................... 70 Tabel XVI. Rincian Obat........................................................................ 70 Tabel XVII. Cara Konsumsi Obat............................................................ 70 Tabel XVIII.Kesesuaian Dosis................................................................. 71 Tabel XIX. Pemeriksaan Laboratorium .................................................. 71 Tabel XX. Jumlah Sisa Obat ................................................................. 72 Tabel XXI. Kesulitan Penggunaan Obat ................................................. 74

  DAFTAR GAMBAR

  Halaman Gambar 1. Urutan Pemrosesan Informasi ............................................. 9 Gambar 2. Konsep Perilaku Sakit ......................................................... 13 Gambar 3. Patofisiologi DM tipe 2 .......................................................... 18 Gambar 4. Faktor yang Mempengaruhi Tekanan Darah.......................... 25 Gambar 5. Patofisiologi Hipertensi........................................................... 27 Gambar 6. Algoritma Terapi Hipertensi................................................... 45 Gambar 7. Kombinasi Obat Antihipertensi.............................................. 46 Gambar 8. Karakteristik Pasien Berdasarkan Umur................................. 59 Gambar 9. Karakteristik Pasien Berdasarkan Jenis Kelamin.................... 60 Gambar 10. Karakteristik Pasien Berdasarkan Pendidikan........................ 61 Gambar 11. Karakteristik Pasien Berdasarkan Pekerjaan ......................... 62 Gambar 12. Karakteristik Pasien Berdasarkan Penghasilan ..................... 63

  

DAFTAR LAMPIRAN

  Halaman Lampiran 1. Persetujuan Ethical Clearance ...........................................

  84 Lampiran 2. Pengajuan Konsultasi Kuesioner ........................................

  85 Lampiran 3. Persetujuan Uji Validitas dari Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta........................... .....................................

  86 Lampiran 4. Persetujuan Penelitian dan Pengambilan Data di Rumah Sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta .........................

  87 Lampiran 5. Persetujuan Penelitian dan Pengambilan Data dari Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta ........................................................................

  88 Lampiran 6. Lembar Informasi untuk Pasien ..........................................

  89 Lampiran 7. Formulir Informed Consent ................................................

  91 Lampiran 8. Kuesioner Penelitian ..........................................................

  92 Lampiram9. Uji Validitas dan Reliabilitas .............................................

  95 Lampiran 10. Karakteristik Responden .................................................... 100 Lampiran 11. Hasil Pemahaman dan Ketaatan ......................................... 101 Lampiran 12. Hasil Kuesioner Informasi Lain................................................ 102 Lampiran 13. Hasil Jumlah Sisa Obat.............................................................. 103 Lampiran 14. Keterangan Selesai Penelitian ............................................. 107 Lampiran 15. Dokumentasi.............................................................................. 108

  

INTISARI

  DM tipe 2 disebabkan adanya insulin yang dihasilkan oleh pankreas tidak mencukupi untuk mengikat gula dalam darah akibat pola makan atau gaya hidup yang tidak sehat (Zuhal, 2010). Seperti halnya dengan DM, hipertensi penyebab kematian nomor 3 di Indonesia (Depkes, 2012), untuk mendapatkan hasil pengelolaan diabetes maupun hipertensi yang optimal dibutuhkan pemahan dan ketaatan penggunaan obat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman dan ketaatan penggunaan obat pada pasien DM tipe 2 dengan hipertensi di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta dengan metode pengecekan penebusan obat, kuesioner, dan perhitungan jumlah sisa obat.

  Penelitian ini termasuk penelitian non eksperimental dengan rancangan deskriptif evaluatif, pengambilan data dilakukan menggunakan instrumen kuesioner dengan rancangan cross sectional. Pengolahan data dilakukan dengan metode statistik deskriptif.

  Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan pada 25 pasien, diketahui bahwa karakteristik pasien DM tipe 2 dengan hipertensi adalah pasien wanita, pasien berumur ≥ 65 tahun, tingkat pendidikan terakhir SMA, rata-rata pasien berprofesi sebagai ibu rumah tangga, dan penghasilan rata-rata per bulan Rp 870.000-1.500.000. Pemahaman rendah jika persentase ≤ 50% dan pemahaman tinggi jika persentase > 50%, hasil penelitian menunjukkan pemahaman pasien dalam penggunaaan obat tinggi yaitu 96,4%. Pasien dikatakan taat jika obat habis ≥ 80% dan pasien tidak taat jika sisa obat > 20% hasil penelitian menunjukkan pasien taat dalam mengkonsumsi yaitu 96%.

  Kata kunci : pemahaman, ketaatan, DM tipe 2, hipertensi

  ABSTRACT

  Type 2 diabetes caused by insulin produced by the pancreas is not sufficient to bind the sugar in the blood a result diet or an unhealthy lifestyle (Zuhal, 2010). As with DM, hypertension, number 3 cause of death in Indonesia (Depkes RI, 2012), to get the management of diabetes or hypertension that required understanding and adherence to optimal drug use. This study aims to determine understanding and adherence to medication use in patients with type 2 diabetes with hypertension in the Installation General Hospital Outpatient Center Dr.Sardjito Yogyakarta by the method of drug redemption checks, questionnaires, and the calculation of the amount of drug remaining.

  This study includes non-experimental research with descriptive evaluative design, data collection carried out using a questionnaire instrument with cross sectional design. Data processing is done by descriptive statistical methods.

  Based on the results of research conducted in 25 patients, it is known that the characteristics of type 2 DM patients with hypertension were female patients, patients aged ≥ 65 years, the last high school education, the average patient living as a housewife, and average earnings per month Rp 870000-1500000. Understanding is low if the percentage of ≤ 50% and higher understanding if the percentage of> 50%, the results showed an understanding of the patient in the use of the drug as high as 96.4%. Patients are said to be obeyed if the drug is depleted ≥ 80% and the patient does not obey if the rest of the drugs> 20% of the results showed patients taking the devout in 96%.

  Key words: understanding, adherence, type 2 diabetes, hypertension

BAB I PENGANTAR A. Latar Belakang Diabetes Mellitus (DM) tipe 2 merupakan intoleran karbohidrat yang ditandai

  dengan resistensi insulin, defisiensi relatif insulin, kelebihan produksi glukosa hepar dan hiperglikemia (Brashers and Valentina, 2007). Menurut International Diabetes

  

Federation /IDF (2005), menyebutkan jumlah penderita diabetes di seluruh dunia saat

  ini diperkirakan sekitar 190 juta, pada tahun 2025 jumlah ini diperkirakan meningkat menjadi lebih dari 330 juta, dengan sebagian besar merupakan DM tipe 2 .

  Menurut Centers for Desease Control and Prefention (2003), menjelaskan bahwa kasus diabetes mellitus tipe 2 sebesar 90% sampai 95% dari kasus diagnosis diabetes, dimana sel – sel tidak menggunakan insulin secara benar, sehingga pankreas secara bertahap kehilangan kemampuan untuk memproduksi insulin.

  Hipertensi merupakan penyebab kematian nomor 3 di dunia, yakni mencapai 6,7% dari populasi kematian pada semua umur di Indonesia (Depkes, 2012). Hasil Survei Kesehatan Rumah Tangga (SKRT) tahun 2001 menunjukkan bahwa 8,3% penduduk menderita hipertensi dan meningkat menjadi 27,5% pada tahun 2004 (Turminah, 2009). Prevalensi hipertensi pada penderita DM di Indonesia secara keseluruhan adalah 70%, dimana pada laki-laki 32% dan wanita 45% (Permana, 2009). Walaupun DM merupakan penyakit kronik yang tidak

  2 menyebabkan kematian secara langsung, tetapi dapat berakibat fatal bila pengelolaannya tidak tepat (Depkes RI, 2005).

  Pengelolaan DM tipe 2 dengan hipertensi agar memperoleh hasil yang optimal dibutuhkan perubahan perilaku dari pasien dimana perlu dilakukan edukasi bagi pasien dan keluarga untuk meningkatan motivasi (PERKENI, 2006). Untuk dapat mencapai target pengobatan yang tepat, dibutuhkan usaha yang cukup besar agar dapat meningkatkan kepatuhan pasien terhadap terapi obat (Depkes RI, 2006).

  Ketidakpahaman dan ketidakpatuhan pasien dalam menjalankan terapi merupakan salah satu penyebab kegagalan terapi. Hal ini sering disebabkan karena kurangnya pemahaman pasien tentang obat dan segala sesuatu yang berhubungan dengan penggunaan obat untuk terapinya (Depkes RI, 2007). Keterampilan komunikasi dokter dalam memberikan informasi yang jelas kepada pasien mengenai penyakit yang diderita serta cara pengobatan dan pendekatan yang baik dapat meningkatkan kepuasan pasien (Smet, 1994).

  Kepuasan pasien terhadap terapi pengobatan pada gilirannya akan meningkatkan kepatuhan terhadap rencana terapi yang akan dilaksanakan. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa ketaatan pada pengobatan penyakit yang bersifat kronis pada umumnya rendah. Penelitian yang melibatkan pasien berobat jalan menunjukkan bahwa lebih dari 70% pasien tidak mengkonsumsi obat sesuai dengan dosis yang seharusnya (Basuki, 2009).

  Menurut laporan WHO pada tahun 2003, kepatuhan rata-rata pasien pada

  3 sedangkan di negara berkembang jumlah tersebut bahkan lebih rendah (Badan POM RI, 2006).

  Peneliti memilih DM tipe 2 dengan hipertensi karena tingkat insidensi DM tipe 2 dengan hipertensi di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito tinggi yaitu sebesar 48 pasien dan kedua penyakit tersebut merupakan penyakit kronis yang membutuhkan ketaatan dalam penggunaan obat.

  Penelitian dilakukan di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta, Jl. Kesehatan 1 Yogyakarta sebagai salah satu lembaga pelayanan masyarakat dibidang kesehatan yang memberikan pelayanan perawatan DM tipe 2 dengan hipertensi dan merupakan rumah sakit rujukan untuk masyarakat Yogyakarta.

1. Perumusan masalah

a. Bagaimana karakteristik pasien DM tipe 2 dengan hipertensi di Instalasi

  Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta?

  b. Bagaimana pemahaman pasien DM tipe 2 dengan hipertensi terhadap pengobatan di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta ?

  c. Bagaimana ketaatan pasien DM tipe 2 dengan hipertensi terhadap pengunaan obat di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta?

  4

2. Keaslian penelitian

  Beberapa penelitian yang berhubungan dengan pemahaman dan ketaatan penggunaan obat yang telah dilakukan sebelumnya, sebagai berikut : a. Kajian Pemahaman dan Ketaatan Penggunaan Obat Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 dengan Hipertensi (Dewanti, 2010). Perbedaan dengan penelitian yang dilakukan oleh Dewanti 2010, terletak pada tempat, penelitian Dewanti dilakukan di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta sedangkan penelitian ini dilakukan di Rumah sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta, periode pengambilan data dilakukan pada Juli-Agustus 2010, sedangkan penelitian ini dilakukan pada Januari-Maret 2012, sedangkan persamaan penelitian yang dilakukan terletak pada subjek penelitian, yaitu pasien diabetes mellitus tipe 2 dengan hipertensi dan kajian pemahaman dan ketaatan penggunaan obat.

b. Kajian Pemahaman dan Ketaatan Penggunaan Obat pada Pasien Diabetes Mellitus

  Tipe 2 dengan Komplikasi Gagal Ginjal Kronis (Handayani, 2010). Perbedaan dengan penelitian yang dilakukan oleh Handayani 2010, terletak pada tempat, penelitian Handayani dilakukan di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta sedangkan penelitian ini dilakukan di Rumah sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta, periode pengambilan data dilakukan pada Juli-Agustus 2010, sedangkan penelitian ini dilakukan pada Januari-Maret 2012, dan subjek penelitian adalah pasien diabetes mellitus tipe 2 dengan komplikasi gagal ginjal kronis, sedangkan subjek penelitian ini adalah pasien diabetes mellitus tipe 2

  5 dengan hipertensi, sedangkan persamaan penelitian yang dilakukan terletak pada kajian pemahaman dan ketaatan penggunaan obat.

c. Kajian Pemahaman dan Ketaatan Penggunaan Obat pada Pasien Diabetes Mellitus

  Tipe 2 dengan Komplikasi Dislipidemia di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta Periode Desember 2010-Januari 2011 (Novreny, 2011). Perbedaan dengan penelitian yang dilakukan oleh Novreny 2011, terletak pada tempat, penelitian Novreny dilakukan di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta sedangkan penelitian ini dilakukan di Rumah sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta, periode pengambilan data dilakukan pada Desember 2010-Januari 2011, sedangkan penelitian ini dilakukan pada Januari-Maret 2012, dan subjek penelitian adalah pasien diabetes mellitus tipe 2 dengan komplikasi dislipidemia, sedangkan subjek pada penelitian ini adalah pasien diabetes mellitus tipe 2 dengan hipertensi, sedangkan persamaan penelitian yang dilakukan terletak pada kajian pemahaman dan ketaatan penggunaan obat.

  Sejauh penelusuran pustaka yang telah dilakukan penulis, penelitian mengenai “Kajian Pemahaman dan Ketaatan Penggunaan Obat pada Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 dengan Hipertensi di Rumah Sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta” belum pernah dilakukan.

  6

3. Manfaat penelitian

  a. Manfaat teoritis Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan di bidang kesehatan, terkait pemahaman dan ketaatan penggunaan obat pada pasien DM tipe 2 dengan hipertensi.

  b. Manfaat praktis Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk meningkatkan kualitas pelayanan kefarmasian berupa terapi atau edukasi khususnya pasien DM tipe 2 dengan hipertensi khususnya di Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta.

B. Tujuan Penelitian

  1. Tujuan umum

  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pemahaman dan ketaatan penggunaan obat pada pasien DM tipe 2 dengan hipertensi di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta.

  2. Tujuan khusus

  Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk :

  a. Mengetahui karakteristik pasien DM tipe 2 dengan hipertensi di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr.Sardjito Yogyakarta.

  b. Mengetahui tingkat pemahaman pasien DM tipe 2 dengan hipertensi di Instalasi

  7

c. Mengetahui ketaatan pasien DM tipe 2 dengan hipertensi di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito Yogyakarta.

BAB II PENELAAHAN PUSTAKA A. Pemahaman

  1. Definisi

  Menurut kamus Bahasa Indonesia kontemporer, pemahaman merupakan proses, perbuatan, atau cara memahami dan memahamkan (Salim, 1991). Pemahaman yang baik mengenai informasi pengobatan diasumsikan dapat meningkatkan ketaatan pasien dalam menjalankan proses terapi, paling tidak pemahaman mengenai efek dari obat yang diberikan, efek samping obat, instruksi, peringatan, dan konsultasi mendatang (Santoso, Suryawati, dan Danu 2003).

  2. Tahap pemrosesan informasi

  Dalam suatu kegiatan seseorang menerima informasi dan mengolah informasi tersebut didalam memori. Menurut Atkinson and Shiffrin (cit., Sutrisno, 2008), informasi diproses dan disimpan dalam 3 tahapan, yaitu :

a. Sensory Memory (SM)

  Informasi masuk kedalam sistem informasi manusia melalui saluran sesuai dengan inderanya. Persepsi bekerja pada informasi ini untuk menciptakan apa yang kita pahami. Keterbatasan kemampuan dan banyaknya informasi yang masuk, tidak semua informasi bisa diolah. Informasi yang baru saja diterima ini disimpan dalam suatu ruang sementara yang disebut sensory memory. b. Short-term Memory (ST STM) atau working memory

  Short-term memory atau tau working memory berhubungan dengan apa yan ang sedang dipikirkan seseorang pa pada suatu saat ketika menerima stimulus dari ling lingkungan.

  Jika informasi dalam short-term memory ini terus digunakan, maka aka lama- kelamaan informasi te tersebut akan masuk ke dalam tahapan peny nyimpanan informasi berikutnya, ya , yaitu long-term memory.

  c. Long-term Memory (LTM TM)

  Long-term memory meru erupakan memori penyimpanan yang relatif permane anen, yang

  dapat menyimpan info informasi meskipun informasi tersebut mungki ungkin tidak diperlukan lagi. Informa masi yang tersimpan di dalam long-term memory di diorganisir ke dalam bentuk struktur uktur pengetahuan tertentu, atau yang disebut dengan an schema.

  Schema mengelompokk pokkan elemen-elemen informasi sesuai dengan ba n bagaimana

  nantinya informasi terse rsebut akan digunakan, sehingga schema memfasilit ilitasi akses informasi di waktu menda endatang ketika akan digunakan (proses memanggil ggil kembali informasi).

  Ingatan jangka panjang Ingatan jangka panjang Ingatan jangka panjang Penghafalan dan Penghafalan dan Penghafalan dan pengkodean pengkodean pengkodean

  Register Register Register Stimulus Stimulus Stimulus Proses awal Proses awal Proses awal sensoral sensoral sensoral

  Restorasi Restorasi Restorasi

  90

  eksternal eksternal eksternal

  80 Ingatan jangka pendek Ingatan jangka pendek Ingatan jangka pendek

  70 Pengulangan Pengulangan Pengulangan

  60 East East East

  50 Terlupakan Terlupakan Terlupakan West West West

  40 Terlupakan Terlupakan Terlupakan

  30 North North North

  20 Gambar 1. U . Urutan Pemrosesan Informasi (Harinaldi, 2005)

  10 Berdasarkan Gambar 1, seseorang menerima informasi melalui berbagai indera. Stimulus-stimulus dari masing-masing indera ditampung sementara di register sensoral selama beberapa detik. Informasi mentah akan langsung terlupakan jika tidak ditindaklanjuti (Harinaldi, 2005).

  Seseorang mencocokkan informasi yang baru masuk dengan sekumpulan pola yang telah tersimpan dalam ingatan jangka panjang. Informasi yang tidak menarik perhatian akan dibuang dan hilang. Informasi yang terpilih akan masuk kedalam ingatan jangka pendek. Ingatan jangka pendek bersifat aktif, sadar, dan temporer.

  Daya tampung informasi ingatan jangka pendek tidak sebanyak daya tampung di register sensoral, namun ingatan ini menampung informasi itu dalam jangka waktu yang lebih lama. Suatu informasi akan mudah diingat jika memiliki banyak hubungan. Seseorang dapat melupakan informasi ingatan jangka panjang karena adanya gangguan dari informasi baru, namun hal ini lebih dianggap sebagai kegagalan mencari informasi yang tersimpan dan bukan karena hilangnya informasi tersebut (Harinaldi, 2005).

3. Informasi obat

  Untuk mencegah penggunaan obat yang salah dan untuk menciptakan pengetahuan dan pemahaman pasien dalam penggunaan obat yang akan berdampak pada kepatuhan pengobatan dan keberhasilan dalam proses penyembuhan, maka diperlukan informasi obat untuk pasien dan keluarga melalui konseling obat. Pasien yang mempunyai pemahaman yang cukup tentang obatnya akan menunjukkan peningkatan ketaatan pada regimen obat yang digunakannya sehingga hasil terapi akan meningkat pula (Depkes, 2007).

  Pada pemberian informasi, minimal instruksi yang dapat disampaikan kepada pasien adalah : a. Efek dari obat yang diberikan

  Kenapa obat harus diminum, gejala yang mungkin dapat dihilangkan dan mana yang tidak, kapan efek obat akan mulai terlihat, dan keadaan yang dapat terjadi jika penggunaan obat tidak benar.

  b. Efek samping obat Keadaan yang mungkin terjadi, bagaimana mengenalinya, bagaimana keseriusan efek samping obat dan harus kemana jika terjadi efek samping obat.

  c. Instruksi Kapan obat harus diminum, bagaimana obat harus diminum, bila keadaan seperti apa obat harus diminum, bagaimana menyimpan obat yang benar, sampai kapan obat harus diminum.

  d. Peringatan Kapan obat harus dihentikan, berapa dosis maksimum yang diperbolehkan, kenapa obat harus diminum sampai habis.

  e. Konsultasi mendatang Kapan harus konsultasi kembali, kondisi bagaimana harus kembali, informasi apa yang harus disampaikan dokter pada konsultasi mendatang (Santoso dkk., 2003).

B. Ketaatan

1. Definisi

  Ketaatan didefinisikan sebagai tingkat ketepatan perilaku seseorang individu dengan nasehat medis atau kesehatan (Siregar dan Kumolosari, 2005). Menurut Pusat Data dan Informasi, keterlibatan penuh pasien dalam penyembuhan dirinya baik melalui kepatuhan atas instruksi yang diberikan untuk terapi, maupun dalam ketaatan melaksanakan anjuran lain dalam mendukung terapi (Depkes RI, 2006).

  Ketaatan merupakan proses perilaku kompleks yang ditentukan beberapa faktor yaitu sifat pasien, lingkungan pasien, dan karakteristik dari penyakit dan pengobatannya (WHO, 2003). Keberhasilan terapi obat terjadi apabila pasien benar- benar mengetahui tentang informasi obat dan penggunaannya. Pasien yang berpengetahuan tentang obatnya, menunjukkan ketaatan yang meningkat terhadap regimen obat yang ditulis sehingga menghasilkan terapi yang meningkat (Siregar dan Kumolosari, 2005).

  Cara untuk mengukur ketaatan penggunaan obat terdiri dari 2 metode, yaitu metode langsung dan metode tidak langsung. Pada penelitian ini dilakukan menggunakan metode tidak langsung, yaitu kuesioner dan menghitung jumlah sisa obat dan penebusan resep kembali. Metode kuesioner sederhana, tidak mahal, dan mudah dilakukan, metode menghitung jumlah sisa obat objektif dan mudah dilakukan, dan metode penebusan resep kembali objektif dan mudah dalam memperoleh data (Osterberg and Blaschke, 2005).

  Menurut Lehndroff and Tracy (cit., Novianty, 2008), rasa sakit dapat dikelola, baik untuk sekedar pengendalian maupun untuk mencapai penyembuhan diri dari penyakit yang sedang diderita, dan faktor utama yang menunjang kemampuan derajat kesehatan pasien adalah keinginan dan kehendak yang besar untuk mengalami kemajuan. Dari teori tersebut dapat dijelaskan mengenai model perilaku sakit dilihat dari sudut kemampuan dan kemauan mengelola rasa sakit. kemampuan (+) kuadran II kuadran I kuadran IV kuadran III kemampuan (-)

  

Gambar 2. Konsep Perilaku Sakit Lehndroff and Tracy (cit., Novianty, 2008)

  Dari Gambar 2, dijelaskan konsep perilaku sakit sebagai berikut :

1) Kuadran I merupakan kuadran yang ideal karena seseorang pasien memiliki kemampuan untuk mengelola rasa sakit.

  2) Kuadran II pasien sudah memiliki keinginan untuk mengelola rasa sakitnya, namun pasien tidak memiliki pengetahuan dan kemampuan untuk melakukan pengelolaan rasa sakit. 3) Kuadran III, pasien yang kehilangan semangat hidup, sehingga pasrah terhadap kondisi yang ada, padahal dirinya mampu untuk meraih kesembuhan atau mendapat kondisi rasa sakit yang kecil. 4) Kuadran IV, merupakan pasien yang pesimis. Dimana dalam dirinya sudah tidak kemampuan (-) kemampuan (+) kemudian dipengaruhi oleh adanya ketidakmampuan dirinya untuk mengelola rasa sakit.

2. Jenis ketidaktaatan

  Situasi yang berkaitan dengan ketidaktaatan pada terapi obat, mencakup :

  a. Kegagalan menebus resep Pasien tidak merasa memerlukan obat atau tidak menghendaki pengambilannya. Ada juga pasien tidak menebus resep karena tidak mampu membelinya.

  b. Melalaikan dosis.

  c. Kesalahan dosis.

  d. Kesalahan dalam waktu pemberian atau konsumsi obat.

  e. Keadaan obat yang dikonsumsi tidak tepat dikaitkan dengan waktu makan, seperti obat yang harus dikonsumsi terpisah dari waktu makan (1 jam sebelum makan dan 2 jam setelah makan) untuk mencapai absorpsi yang optimal.

  f. Penghentian pemberian obat sebelum waktunya (Siregar dan Kumolosari, 2005).

3. Faktor yang mempengaruhi ketidaktaatan

  Beberapa faktor yang mempengaruhi ketidaktaatan adalah :

a. Faktor pasien :

  1) Merasa pengobatan tidak serius, selain itu juga dapat dimungkinkan pasien menjadi putus asa dengan program terapi yang lama dan tidak

2) Pandangan negatif dari keluarga dan teman atau kurangnya dukungan sosial (Siregar dan Kumolosari, 2005).

b. Faktor komunikasi : 1) Tingkat pengawasan medis rendah.

  2) Kurang penjelasan yang eksplisit, tepat, jelas, jumlahnya memadai, dan termasuk menerima tanggapan.

  3) Kurang informasi yang seimbang tentang risiko dan efek samping. 4) Strategi yang dilakukan oleh profesional kesehatan rendah. 5) Interaksi dengan profesional kesehatan sedikit atau tidak ada sama sekali. 6) Profesional kesehatan dianggap tidak ramah dan kurang perhatian. 7) Profesional kesehatan tidak membiarkan pasien terlibat dalam membuat keputusan (Siregar dan Kumolosari, 2005).

c. Hambatan ketaatan :

  1) Regimen pengobatan kompleks Makin banyak jenis dan jumlah obat yang digunakan pasien, semakin tinggi risiko ketidaktaatan.

  2) Durasi terapi panjang Tingkat ketidaktaatan menjadi lebih besar apabila periode pengobatan lama, sehingga ketaatan pada pengobatan jangka panjang lebih sulit dicapai.

  3) Frekuensi pemberian Pemberian obat pada jangka waktu yang sering (mengkonsumsi obat lebih dari 2 kali sehari), membuat ketidaktaatan lebih mungkin terjadi karena jadwal kerja pasien akan terganggu untuk pengambilan satu dosis obat.

  4) Munculnya efek merugikan atau efek samping. 5) Tidak dapat membaca, kemampuan kognitif rendah, hambatan bahasa. 6) Harga obat

  Biaya yang dikatakan beberapa pasien sebagai alasan untuk tidak menebus resepnya sama sekali karena obat jarang digunakan atau penghentian penggunaan sebelum waktunya disebabkan oleh harga yang mahal (Siregar dan Kumolosari, 2005).

C. Diabetes Mellitus Tipe 2

1. Definisi

  Intoleran karbohidrat yang ditandai resistensi insulin, defisiensi relatif insulin, kelebihan produksi glukosa hepar dan hiperglikemia (Brashers and Valentina, 2007).

  Menurut National Diabetes Information Clearinghouse (2008), Resistensi insulin merupakan suatu kondisi dimana tubuh memproduksi insulin tetapi tidak menggunakannya secara benar, insulin merupakan hormon yang dibuat oleh pankreas, dimana membantu tubuh menggunakan glukosa sebagai energi, glukosa

  2. Etiologi

  Etiologi DM Tipe 2 merupakan multifaktor yang belum sepenuhnya terungkap dengan jelas. Faktor genetik dan pengaruh lingkungan cukup besar dalam menyebabkan terjadinya DM tipe 2 antara lain obesitas, diet tinggi lemak dan rendah serat, serta kurang gerak badan (Depkes, 2005).

  3. Gejala klinis

  Gejala umum DM yang sering dirasakan antara lain poliuria (peningkatan pengeluaran urin), polidipsia (peningkatan rasa haus), rasa lelah dan kelemahan otot akibat katabolisme protein di otot, polifagia (peningkatan rasa lapar), dan sering terjadi penurunan berat badan. Pada DM tipe 2 gejala yang dikeluhkan umumnya hampir tidak ada (Corwin, 2008). DM tipe 2 sering muncul tanpa diketahui, dan penanganan baru dimulai beberapa tahun kemudian ketika penyakit sudah berkembang dan komplikasi sudah terjadi. Penderita DM tipe 2 umumnya mudah terkena infeksi, sukar sembuh dari luka, daya penglihatan makin buruk, dan umumnya menderita hipertensi, hiperlipidemia, obesitas, dan juga komplikasi pada pembuluh darah dan syaraf (Muchid, 2005).

4. Patofisiologi

  

Gambar 3. Patofisiologi DM Tipe 2 (Surampudi, Kalarickal, dan

Fonseca 2009).

  Resistensi insulin merupakan keadaan dimana insulin tidak dapat bekerja optimal pada sel-sel targetnya seperti sel otot, sel lemak dan sel hepar. Keadaan resisten terhadap efek insulin menyebabkan sel  pankreas mensekresi insulin dalam kuantitas yang lebih besar untuk mempertahankan homeostasis glukosa darah, sehingga terjadi hiperinsulinemia kompensatoir untuk mempertahankan keadaan euglikemia. Pada fase tertentu dari perjalanan penyakit DM tipe 2, kadar glukosa darah mulai meningkat walaupun dikompensasi dengan hiperinsulinemia, disamping itu juga terjadi peningkatan asam lemak bebas dalam darah. Keadaan glukotoksisitas dan lipotoksisitas akibat kekurangan insulin relatif (walaupun telah dikompensasi dengan hiperinsulinemia) mengakibatkan sel  pankreas mengalami disfungsi dan terjadilah gangguan metabolisme glukosa berupa Glukosa Puasa Terganggu, Gangguan Toleransi Glukosa dan akhirnya DM tipe 2 (Arifin, 2011).

  Disamping resistensi insulin, pada penderita DM Tipe 2 dapat juga timbul gangguan sekresi insulin dan produksi glukosa hepatik yang berlebihan. Sel-sel β kelenjar pankreas mensekresi insulin dalam dua fase. Fase pertama sekresi insulin terjadi segera setelah stimulus atau rangsangan glukosa yang ditandai dengan meningkatnya kadar glukosa darah, sedangkan sekresi fase kedua terjadi sekitar 20 menit sesudahnya. Pada awal perkembangan DM Tipe 2, sel-sel β menunjukkan gangguan pada sekresi insulin fase pertama, artinya sekresi insulin gagal mengkompensasi resistensi insulin apabila tidak ditangani dengan baik, pada perkembangan penyakit selanjutnya penderita DM Tipe 2 akan mengalami kerusakan sel-sel β pankreas yang terjadi secara progresif, yang seringkali akan mengakibatkan defisiensi insulin, sehingga akhirnya penderita memerlukan insulin eksogen. Pada penderita DM Tipe 2 umumnya ditemukan kedua faktor tersebut, yaitu resistensi insulin dan defisiensi insulin (Depkes RI, 2005).

5. Komplikasi DM Tipe 2

a. Komplikasi makrovaskular

Dokumen yang terkait

Evaluasi penggunaan antibiotika pada pasien ulkus diabetes mellitus di instalansi rawat inap Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta periode 2005.

1 7 116

Studi penggunaan obat pada pasien diabetes mellitus dengan gangrene (studi dilakukan di Rumkital Dr. Ramelan Surabaya) - Widya Mandala Catholic University Surabaya Repository

0 0 17

Evaluasi pemilihan dan penggunaan obat antidiabetes pada kasus diabetes mellitus instalansi rawat inap Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta periode Januari-Desember 2005 - USD Repository

0 0 106

Evaluasi penatalaksanaan terapi pasien diabetes mellitus komplikasi hipertensi rawat inap periode 2005 Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta - USD Repository

0 0 115

Pengaruh perbedaan karakteristik pasien dan karakteristik obat terhadap ketaatan penggunaan obat pada pasien rawat jalan Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni-Juli 2009 - USD Repository

0 0 159

Evaluasi drug related problems (DPRs) pada pasien diabetes melitus tipe 2 komplikasi hipertensi di rumah sakit umum DR. Sardjito Yogyakarta periode tahun 2007-2008 - USD Repository

0 1 107

Evaluasi drug therapy problems obat hipoglikemia kombinasi pada pasien geriatri diabetes mellitus tipe 2 di instalasi rawat jalan RSUP Dr.Sardjito Yogyakarta periode Januari-Juni 2009 - USD Repository

0 0 123

Kajian pemahaman dan ketaatan penggunaan obat pada pasien diabetes mellitus tipe 2 dengan komplikasi dislipidemia di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta periode Desember 2010-Januari 2011 - USD Repository

0 0 121

Kajian pengetahuan dan alasan pemilihan obat herbal pada pasien geriatri di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta - USD Repository

0 0 130

Evaluasi terapi diabetes melitus tipe 2 disertai hipertensi dan gagal ginjal kronis di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta - USD Repository

0 0 260