Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Anggaran Belanja Pemeliharaan SKPD pada Pemerintah Kota Tebing Tinggi

ABSTRAK
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menguji
pengaruh realisasi belanja modal, nilai buku aset tetap, dan realisasi belanja
pemeliharaan terhadap anggaran belanja pemeliharaan SKPD pada Pemerintah
Kota Tebing Tinggi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausal. Populasi dalam
penelitian ini adalah 28 SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Tebing Tinggi.
Metode pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi menggunakan
data sekunder. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh
(sensus) dimana seluruh anggota populasi dijadikan sampel penelitian. Pengujian
hipotesis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa secara simultan realisasi belanja modal, nilai buku aset tetap,
dan realisasi belanja pemeliharaan berpengaruh signifikan terhadap anggaran
belanja pemeliharan. Secara parsial, variabel nilai buku aset tetap dan realisasi
belanja pemeliharaan berpengaruh positif signifikan terhadap anggaran belanja
pemeliharaan, sedangkan realisasi belanja modal tidak berpengaruh terhadap
anggaran belanja pemeliharaan.
Kata Kunci:

Realisasi Belanja Modal, Nilai Buku Aset Tetap, Realisasi Belanja
Pemeliharaan, dan Anggaran Belanja Pemeliharaan.


i

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT
The objective of the research was to analyze and examine the influence of capital
expenditure, book value of fixed asset, and maintenance expenditure on
maintenance budget of SKPD (Regional Work Unit) in Tebing Tinggi City
Administration. The research used causal research method. The population was
28 SKPDs in Tebing Tinggi City Administration. The data were gathered by
conducting documentary study and using secondary data. The samples were taken
by using saturated (census) sampling technique in which the whole population
was used as the samples. The hypothesis was tested by using multiple regression
analysis. The result of the research showed that, simultaneously, capital
expenditure, book value of fixed asset, and maintenance expenditure had
significant influence on maintenance budget. Partially, the variables of book
value of fixed asset and maintenance expenditure had positive and significant
influence on maintenance budget, while capital expenditure did not have any
influence on maintenance budget.
Keywords: Capital Expenditure, Book Value of Fixed Asset, Maintenance

Expenditure, Maintenance Budget.

ii

Universitas Sumatera Utara