Alur Penelitian Identifikasi Variabel dan Definisi Operasional Variabel

1. Analisa Univariat Analisis ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik data dengan skala pengukuran kategorik, data yang disajikan berupa jumlah atau frekuensi tiap kategori n dan persentase tiap kategori , serta ditampilkan dalam bentuk tabel atau grafik Dahlan, 2011. 2. Analisa Bivariat Analisa bivariat adalah analisis yang digunakan untuk mengetahui korelasi antara variabel bebas dengan variabel terikat maka dalam penelitian ini digunakan uji statististik non parametrik Chi-Square karena kedua variabel merupakan variabel kategorik Dahlan, 2011.

3.9 Etika Penelitian

Sebelum melakukan penelitian, peneliti meminta izin mengenai etika penelitian kepada Komite Etika Penelitian Fakultas Kedokteran Universitas Lampung dan telah disetujui. Selain itu dalam pengambilan data penelitian, responden terlebih dahulu diberi penjelasan dan diminta untuk menandatangani menjadi responden penelitian. V. SIMPULAN DAN SARAN 5.1 Simpulan 1. Mahasiswa tahun pertama pada blok learning skill and basic professionalism di Fakultas Kedokteran Universitas Lampung lebih banyak yang menggunakan deep approach dibandingkan surface approach. 2. Terdapat hubungan yang tidak bermakna antara learning approach terhadap hasil belajar mahasiswa tahun pertama pada blok learning skill and basic professionalism di Fakultas Kedokteran Universitas Lampung.

5.2 Saran

1. Disarankan dilakukan penelitian lebih lanjut untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar dan mempengaruhi learning approach pada mahasiswa kedokteran dengan metode lain atau desain penelitian lain. 2. Peneliti juga menyarankan sebaiknya dilakukan penelitian lanjutan yang menghubungkan learning approach terhadap hasil belajar pada mahasiswa kedokteran secara lebih luas, bukan hanya pada blok learning skill and basic professionalism dan bukan hanya pada mahasiswa tahun pertama saja, selain itu peneliti juga menyarankan untuk dilakukannya penelitian lanjutan dengan jumlah sampel yang banyak. 3. Bagi pihak fakultas khususnya bagi pemegang kebijakan dan dosen pengajar, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam menyusun kegitan belajar mengajar di dalam kelas yang lebih merangsang minat sehingga mahasiswa lebih termotivasi untuk memahami lebih dalam terhadap materi yang disajikan dalam rangka meningkatkan hasil belajar mahasiswa. 4. Mahasiswa kedokteran memiliki tanggung jawab yang besar dalam tugasnya oleh karena itu diharapkan mahasiswa kedokteran menggunakan pendekatan belajar yang mendalam agar dapat membantu mengembangkan kemampuan pemecahan masalah yang dibutuhkan sebagai dokter yang kompeten.