Alokasi Waktu : 2x45 menit

4. Tujuan Pembelajaran

1. Disajikan fakta-fakta dalam bentuk gambar mengenai aktivitas dan produk yang memanfaatkan ilmu biologi yang menumbuhkan kekaguman siswa terhadap Tuhan Yang Maha Esa atas kuasaNya yang telah mengatur ciptaanNya dengn segala kebermanfaatannya. 2. Siswa dapat mengidentifikasi struktur organisasi kehidupan setelah mengamati gambar mengenai, sel, jaringan, organ, system organ, dan individu sampai tingkatan bioma dengan cermat dan teliti. 3. Siswa dapat mendaftar cabang-cabang biologi setelah melakukan kajian literature, diskusi, dan presentasi dengan jujur, teliti, dan cermat. 4. Siswa dapat mengaitkan cabang-cabang biologi dan manfaatnya bagi kehidupan setelah melakukan diskusi-presentasi dengan objektif, teliti dan bertanggungjawab. 5. Siswa dapat membuat mind map hasil pembelajaran mengenai definisi biologi, cabang biologi dan manfaat biologi bagi kehidupan, serta objek-objek dalam kelaslaboratorium maupun di luar kelaslaboratorium KI 3 Memahami tentang ruang lingkup biologi permasalahan pada berbagai obyek biologi dan tingkat organisasi kehidupan, metode ilmiah dan prinsip keselamatan kerja berdasarkan pengamatan dalam kehidupan sehari-hari. 1. Siswa dapat mengidentifikasi struktur organisasi kehidupan, mulai dari sel sampai bioma. 2. Siswa dapat menyebutkan macam-macam bidang yang memanfaatkan ilmu biologi 3. Siswa dapat merperkirakan cabang-cabang ilmu biologi yang mendukung masing- masing bidang yang memanfaatkan ilmu biologi 4. Siswa dapat mengurutkan langkah-langkah metode ilmiah 5. Siswa dapat merinci macam- macam sikap ilmiah KI 4 Menyajikan data tentang objek dan permasalahan biologi pada berbagai tingkatan organisasi kehidupan sesuai dengan metode ilmiah dan memperhatikan aspek keselamatan kerja serta menyajikannya dalam bentuk laporan tertulis. . Siswa dapat membuat mind map mengenai ruang lingkup biologi biologi sebagai sains, objek-objek dalam biologi, cabang-cabang, dan manfaat biologi dalam berbagai bidang kehidupan