Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

pelaksana mengenai pencairan alokasi dana desa, ditemukannya kendala-kendala tersebut, diharapkan kedepannya kendala itu dapat teratasi dengan adanya peningkatan partisipatif masyarakat yang aktif dan melakukan evaluasi kegiatan di setiap bulannya yang dilakukan oleh tim pendamping Kecamatan dan Badan Permusyawaratan Desa BPD selaku penampung aspirasi masyarakat agar dapat membantu mengatasi kendala-kendala tersebut. Tahap evaluasi dilakukan untuk menilai dan mengukur kinerja Pemerintah Desa apakah sudah sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan baik kegiatan operasional Pemerintah Desa dan pemberdayaan masyarakat. Semua bentuk pengawasan dan evaluasi pengelolaan alokasi dana desa di pemerintah desa bertujuan untuk menerapkan prinsip akuntabilitas yang dapat dicerminkan melalui prinsip transparan, partisipatif dan responsif agar menciptakan kondisi good governance di Pemerintah Desa.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas maka rumusan masalah penelitian ini adalah: 1. Bagaimana penerapan sistem akuntabilitas dalam tahap partisipasi, transparansi dan responsif tentang pengelolaan alokasi dana desa? 2. Bagaimana bentuk pertanggungjawaban pengelolaan alokasi dana desa di Desa Dasri? 3. Apa saja hambatan tim pelaksana dalam melaksanakan proses pembangunan sarana dan prasarana di Desa Dasri yang didanai oleh alokasi dana desa?

1.3 Tujuan Penelitian

Sesuai dengan perumusan masalah sebagaimana di atas, maka tujuan penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui penerapan sistem akuntabilitas dalam tahap partisipasi, transparansi dan responsif tentang pengelolaan alokasi dana desa. 2. Untuk mengetahui bagaimana bentuk pertanggungjawaban pengelolaan alokasi dana desa di Desa Dasri. 4. Untuk mengetahui hambatan tim pelaksana dalam melaksanakan proses pembangunan sarana dan prasarana di Desa Dasri yang didanai oleh alokasi dana desa?

1.4 Manfaat Penelitian

Sesuai dengan tujuan penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut:

1. Bagi Instansi Pemerintahan

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan dan wawasan bagi Pemerintahan di Desa Dasri untuklebih meningkatkan adanya akuntantabilitas didalam pengelolaan Alokasi Dana Desa yang dimulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pertanggungjawaban dana ADD dengan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mengawasi dan memberikan evaluasi untuk menghindari kendala-kendala kedepannya.

2. Bagi Akademisi

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahawan wawasan, informasi dan pengetahuan kepada peneliti selanjutnya mengenai pengelolaan alokasi dana desa yang diawali dengan tahap perencanaan, pelaksanaan, pertanggungjawaban, pengawasan dan terakhir evaluasi.

3. Bagi Masyarakat Desa Dasri

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pemahaman masyarakat mengenai pengelolaan alokasi dana desa dengan meningkatkan partisipasi masyarakat untuk kemajuan potensi desa Dasri.

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Definisi Akuntabilitas