FHM Edisi Maret 2010 Kategorisasi Headline

C. FHM Edisi Maret 2010

Masuk pada Maret 2010, headline FHM memuat foto dari Kim Kardashian sebagai objeknya. Foto-foto yang dibuat dengan menampilkan keseksian dan kesensualan wanita 29 tahun ini bertujuan agar pembaca terpesona melihatnya. Sedangkan prosentase tampilan dan kalimat pornonya dapat dilihat pada tabel berikut ini : Tabel 4.7 Kategorisasi Headline Majalah FHM Maret 2010 NO Kategorisasi Headline Frekuensi Kali Prosentase 1. Tampilan 13 86,67 2. Kalimat 2 13,33 Jumlah 15 100 Sumber Data : Data Primer Dengan melihat tabel 4.7, maka dapat disimpulkan bahwa tampilan pornografi yang dimuat pada headline FHM Maret 2010 sebanyak 86,67, sedangkan kalimat lebih dari setengahnya yaitu 13,33. Tampilan pada bulan ini banyak menyajikan pose seksi dan hanya menggunakan bikini oleh Kim Kardashian, sedangkan kalimat lebih banyak didominasi dari hasil tulisan wartawan FHM dalam menyebutkan kalimat vulgar. Lalu kategori tampilan dan kalimat yakni hasil totalitas dari sub-sub kategori berikut ini : 1. Kategori Tampilan a. Menyajikan ketelanjangan yakni dengan menunjukkan bentuk tubuh secara jelas pada khalayak yang hanya menggunakan pakaian yang minim atau hanya menggunakan bikini, didukung dengan pose yang dapat meningkatkan gairah seksual bagi yang melihat sebanyak 7 gambar dalam edisi Maret 2010 ini. b. Menyajikan secara eksplisit ketelanjangan dalam hal ini yang lebih ditekankan pada jasa yang diberikan oleh suatu media, sama dengan sub kategori Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. sebelumnya. Namun ini dimaksudkan pada keterlibatan FHM dalam menyajikan gambar serupa secara sengaja meskipun sudah dicetuskannya undang-undang pornografi. c. Menyajikan secara eksplisit alat kelamin ini dapat diartikan bahwa menampilkan bentuk gambar yang mirip dengan alat kelamin, meskipun bukan alat kelamin yang sesungguhnya namun terkesan hampir sama dengan alat kelamin sebenarnya dan imajinasi yang melihat juga akan membayangkan alat kelamin yang sesungguhnya. Pada edisi Maret 2010 terdapat 6 gambar yang dibuat menyerupai alat kelamin. d. Mengeksploitasi atau memamerkan aktivitas seksual yang berati secara langsung menunjukkan segala aktivitas yang erat hubungannya dengan seks, ini tidak termasuk ke dalam kemasan media cetak tetapi lebih condong pada video atau lirik lagu. Dalam media cetak eksploitasi atau memamerkan aktivitas seksual dikemas berupa kata atau kalimat yang ditulis. Untuk lebih jelasnya tentang sub-sub kategori yang telah disebutkan dapat dilihat dalam tabel dibawah ini : Tabel 4.8 Sub Kategori Tampilan Pornografi Headline Majalah FHM Maret 2010 Sumber Data : Data Primer No Kategori Tampilan Frekuensi Kali Prosentase 1. Ketelanjangan 7 53,85 2. Alat Kelamin 6 46,15 3. Aktivitas Seksual - - Jumlah 13 100 Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Dalam tabel diatas menunjukkan bahwa tampilan yang menyajikan ketelanjangan sebesar 53,85, disusul dengan yang menyajikan alat kelamin secara eksplisit 46,15 Selain menyajikan gambar yang mengandung muatan pornografi, menampilkan pula kalimat atau kata yang dapat membuat pembacanya terangsang. 2. Kategori Kalimat a. Kata vulgar yang merupakan kata yang sifatnya merangsang pembaca, bilamana membaca tulisan tersebut maka pembaca akan ikut merasakan fantasinya dan akan mendorong nafsu birahi. Pada sub kategori ini Maret 2010 mempunyai 1 kata. b. Kata organ sex yakni kata yang menyebutkan bagian-bagian dari alat seks atau alat kelamin secara langsung dan pembaca juga dipastikan sudah mengerti arti dari tulisan tersebut, pada sub kategori ini terdapat 1 kata yang dimaksud. c. Kata aktivitas sex merupakan kalimat yang diuraikan berkaitan dengan aktivitas seks seseorang, segala bentuk kegiatan yang dilakukan dalam hubungan seks sehingga pembaca juga akan larut didalamnya dan mendorong hasrat seksual bagi yang membaca. Ini tidak tertulis dalam terbitan Maret 2010. Agar lebih memperjelas sus-sub kategori yang telah disebutkan, maka dibuat tabel untuk mengetahui prosentasenya yakni sebagai berikut : Tabel 4.9 Sub Kategori Kalimat Pornografi Headline Majalah FHM Maret 2010 No Kategori Kalimat Frekuensi Kali Prosentase 1. Kata Vulgar 1 50 2. Kata Organ Sex 1 50 Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Sumber Data : Data Primer Hasil yang dapat diketahui keseluruhan sub kategori kalimat diisi dengan kata vulgar yang sebesar 50, dan kata organ sex 50.

D. FHM Edisi April 2010