Bimbingan dengan Guru Pembimbing

d. Program Semester, merupakan rencana materi yang akan disampaikan agar materi dalam silabus tersampaikan untuk satu semester saja e. Silabus, berisi kompetensi yang harus dipenuhi oleh siswa f. Jadwal Mengajar, rencana waktu yang dialokasikan dari sekolah untuk masing – masing mata pelajaran g. Agenda Kegiatan Guru, merupakan catatan kegiatan guru selama mengajar h. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, rencana pembelajaran yang akan dilaksanakan i. Daftar BukuModul Pegangan Guru dan Siswa, daftar buku yang digunakan guru untuk mendukung materi yang diajarkan j. Daftar Hadir Siswa, daftar siswa yang hadir dalam mata pelajaran yang diampu guru k. Daftar Nilai Siswa, daftar nilai tugas maupun ulangan dari siswa selama mengikuti pembelajaran l. Penilaian Akhlak, penilaian sikap siswa yang berkaitan dengan nilai religius m. Penilaian Kepribadian, penilaian sikap siswa yang beerkaitan dengan nilai sosial n. Buku Catatan Pembinaan Siswa, catatan guru apabila melakukan pembinaan siswa o. Laporan Prestasi Siswa, catatan guru tentang prestasi siswa p. Laporan Hasil Kegiatan Perbaikan, catatan siswa yang mengikuti program perbaikan q. Laporan Hasil Kegiatan Pengayaan, catatan siswa yang mengikuti program pengayaan r. Kisi – kisi dan Butir Soal, soal yang akan diujikan pada ulangan s. Analisis Butir Soal, analisis soal untuk mengetahui kualitas soal t. Analisis Hasil Ulangan, analisis nilai siswa dari hasil ulangan u. Perhitungan Daya Serap, persentase daya serap siswa dalam satu kelas v. Pencapaian Target Kurikulum, catatan pencapaian kurikulum w. Jobsheet Khusus Materi Praktek, materi yang digunakan untuk praktik x. Bank Soal, kumpulan soal – soal yang dijadikan referensi

B. PELAKSANAAN PPLMAGANG III

Penyerahan mahasiswa PPL di SMK Negeri 2 Yogyakarta dilaksanakan pada tanggal 27 Februari 2016 oleh DPL Pamong kepada Kepala SMK Negeri 2 Yogyakarta, namun untuk pelaksanaan praktik mengajar dimulai tanggal 18 Juli 2016 sampai dengan 15 September 2016

1. Persiapan Mengajar

a. Pembuatan RPP Mata Pelajaran Instalasi Tenaga Listrik